Penyusunan dan penerapan sistem informasi akuntansi pada Pondok Pesantren Nurul Haromain Pujon Malang / Devi Wahyu Irawan - Repositori Universitas Negeri Malang

Penyusunan dan penerapan sistem informasi akuntansi pada Pondok Pesantren Nurul Haromain Pujon Malang / Devi Wahyu Irawan

Irawan, Devi Wahyu (2019) Penyusunan dan penerapan sistem informasi akuntansi pada Pondok Pesantren Nurul Haromain Pujon Malang / Devi Wahyu Irawan. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Irawan Devi Wahyu. 2019. Penyusunan Dan Penerapan Sistem Informasi Akuntansi Pada Pondok Pesantren Nurul Haromain Pujon Malang. Skripsi. Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang. Pembimbing Dr. Suparti M.P. Kata Kunci Sistem Informasi Akuntansi Pesantren Technology Acceptance Model (TAM) Participatory Action Research (PAR) Pengelolaan pesantren harus dilakukan dengan baik demi kemajuannya. Pengelolaan ini dapat dicerminkan dari adanya praktik akuntansi yang benar. Praktik akuntansi dilakukan dengan menggunakan sistem informasi akuntansi yang mengubah data keuangan menjadi informasi yang sangat bermanfaat untuk pengambilan keputusan. Penelitian ini bertujuan untuk menyusun dan menerapkan sistem informasi akuntansi yang disesuaikan dengan kondisi pesantren. Penelitian ini menggunakan Participatory Action Research (PAR). Penelitian ini dilakukan di Pondok Pesantren Nurul Haromain Pujon Malang. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa sistem akuntansi yang diterapkan pada Pondok Pesantren Nurul Haromain masih menggunakan pencatatan sederhana berupa catatan kas masuk dan keluar. Sistem informasi akuntansi disusun menggunakan Ms. Excel dengan menyesuaikan kondisi pesantren. Sistem Informasi akuntansi yang disusun telah berhasil diterapkan. Hal ini dikarenakan sistem yang disusun mempertimbangkan dua aspek pada teori TAM yaitu aspek kebermanfaatan dan aspek kemudahan penggunaan. Adanya kemudahan dan manfaat yang dapat dirasakan akan mempengaruhi minat pengguna dalam menggunakannya secara berkelanjutan. Penelitian selanjutnya dapat melanjutkan penelitian PAR ini dengan melakukan tahapan spiral putaran kedua jika nantinya saat observasi awal ditemukan masalah. Hal ini untuk memastikan keberlanjutan dari penerapan sistem informasi akuntansi pada pesantren yang bersangkutan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Akuntansi (AKU) > S1 Akuntansi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 13 Dec 2019 04:29
Last Modified: 09 Sep 2019 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/98738

Actions (login required)

View Item View Item