Piranti kohesi dalam roman Layar Terkembang karya Sutan Takdir Alisyahbana / Delina Ismawati - Repositori Universitas Negeri Malang

Piranti kohesi dalam roman Layar Terkembang karya Sutan Takdir Alisyahbana / Delina Ismawati

Ismawati, Delina (2017) Piranti kohesi dalam roman Layar Terkembang karya Sutan Takdir Alisyahbana / Delina Ismawati. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

i ABSTRAK Ismawati Delina. 2016. Piranti Kohesi dalam Roman Layar Terkembang Karya Sutan Takdir Alisyahbana. Skripsi Jurusan Bahasa dan Sastra Indonesia Fakultas Sastra Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr. Martutik M.Pd (II) Dr. Roekhan M.Pd. Kata Kunci kohesi kohesi gramatikal kohesi leksikal dan roman Layar Terkembang Kohesi merupakan keserasian hubungan antara unsur yang satu dengan unsur yang lain dalam wacana sehingga tercipta kepaduan makna. Kepaduan wacana didukung oleh kohesi gramatikal dan kohesi leksikal. Unsur keutuhan wacana tersebut berperan untuk menyusun kalimat-kalimat dalam wacana menjadi kalimat yang padu dan utuh. Dengan demikian dapat tercipta kesempurnaan proses penyampaian dan penerimaan pesan dalam wacana. Wacana roman Layar Terkembang diduga mempunyai kekhasan. Kekhasan ini ditemukan pada bahasa yang digunakan dalam roman yaitu bahasa Melayu modern. Hal ini disebabkan adanya pengaruh pujangga Belanda terhadap pujangga baru Indonesia sehingga berpengaruh terhadap karya sastra yang dihasilkan. Selain itu pemilihan roman Layar Terkembang sebagai objek penelitian dikarenakan roman ini pada masanya merupakan novel modern disaat sebagian besar masyarakat Indonesia masih dalam pemikiran lama. Kedua roman ini merupakan jejak pemikiran modern Indonesia serta menjadi saksi sejarah dan perkembangan bahasa Indonesia. Berkaitan dengan hal itu maka diperlukan pembahasan mengenai piranti kohesi dalam roman Layar Terkembang. Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan bentuk piranti kohesi gramatikal dan piranti kohesi leksikal dalam roman Layar Terkembang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif yaitu mendeskripsikan bentuk piranti kohesi gramatikal dan leksikal pada paparan verbal dalam roman. Sumber data penelitian ini adalah dokumen berupa roman berjudul Layar Terkembang karya Sutan Takdir Alisyahbana. Data penelitian ini berupa rangkaian kalimat yang mengandung piranti kohesi. Instrumen penelitian adalah panduan pengumpulan data dan panduan analisis data. Analisis data dimulai dari tahap identifikasi data klasifikasi data penyajian data dan penyimpulan. Pengecekan keabsahan data dilakukan dengan keikutsertaan peneliti ketekunan pengamatan triangulasi data dan diskusi teman sejawat. Piranti kohesi yang ditemukan dalam roman Layar Terkembang adalah sebagai berikut. Pertama bentuk piranti kohesi gramatikal yang ditemukan terdiri atas referensi substitusi dan konjungsi. Referensi terdiri atas referensi persona referensi demonstrativa dan referensi komparatif. Substitusi terdiri atas substitusiii nominal substitusi verbal substitusi klausal dan substitusi metafora. Konjungsi terdiri atas konjungsi urutan waktu konjungsi pilihan konjungsi alahan konjungsi ketidakserasian konjungsi serasian konjungsi tambahan konjungsi pertentangan konjungsi sebab-akibat konjungsi ringkasan/simpulan dan konjungsi konsesi. Kedua bentuk piranti kohesi leksikal yang ditemukan terdiri atas reiterasi meliputi reiterasi seluruhnya dan reiterasi sebagian sinonimi yaitu sinonimi murni antonimi meliputi antonimi mutlak dan antonimi hierarkis hiponimi dan paronimi. Berdasarkan hasil analisis data diperoleh dua simpulan hasil penelitian sebagai berikut. Pertama bentuk piranti kohesi gramtikal yang ditemukan adalah referensi substitusi dan konjungsi. Piranti kohesi gramatikal yang paling sering muncul dalam roman adalah referensi. Kedua bentuk piranti kohesi leksikal yang ditemukan adalah reiterasi sinonimi antonimi hiponimi dan paronimi. Piranti kohesi leksikal yang paling sering muncul dalam roman adalah reiterasi. Berdasarkan hasil penelitian ini diajukan dua saran. Saran tersebut ditujukan kepada (1) pendidik bahasa Indonesia penelitian dapat dimanfaatkan dalam pembelajaran bahasa Indonesia pada praktik penulisan karya fiksi dan pembuatan bahan ajar yang terkait dengan teks atau wacana (2) bagi penulis karya fiksi penelitian ini dapat menjadi masukan dan penambah wawasan serta dapat dimanfaatkan dalam proses pembuatan karya fiksi agar lebih kreatif dan inovatif. Secara umum ditarik sebuah proposisi ilmiah bahwa dalam roman Layar Terkembang terdapat piranti kohesi gramatikal berbentuk referensi substitusi dan konjungsi serta piranti kohesi leksikal berbentuk reiterasi sinonimi antonimi hiponimi dan paronimi.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: P Language and Literature > PIN Indonesian Literature
Divisions: Fakultas Sastra (FS) > Departemen Sastra Indonesia (IND) > S1 Bahasa dan Sastra Indonesia
Depositing User: library UM
Date Deposited: 30 Nov 2017 04:29
Last Modified: 09 Sep 2017 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/9866

Actions (login required)

View Item View Item