Nilai akhlak mulia dalam kumpulan cerita rakyat Pasuruan Singgasana Raja yang Bergoyang karya Dinillah Arifah dkk. / Dyah Ayu Parameswari - Repositori Universitas Negeri Malang

Nilai akhlak mulia dalam kumpulan cerita rakyat Pasuruan Singgasana Raja yang Bergoyang karya Dinillah Arifah dkk. / Dyah Ayu Parameswari

Parameswari, Dyah Ayu (2014) Nilai akhlak mulia dalam kumpulan cerita rakyat Pasuruan Singgasana Raja yang Bergoyang karya Dinillah Arifah dkk. / Dyah Ayu Parameswari. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Parameswari Diah Ayu. 2013. Nilai Akhlak Mulia dalam Kumpulan Cerita Rakyat Pasuruan Singgasana Raja yang Bergoyang karya Dinillah Arifah dkk. Skripsi Jurusan Sastra Indonesia Fakultas Sastra Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Prof. Dr. Maryaeni M.Pd (II) Dr. Sunoto M.Pd. Kata Kunci nilai akhlak mulia kumpulan cerita rakyat Pasuruan Singgasana Raja yang Bergoyang. 12288 12288 12288 Kumpulan cerita rakyat Pasuruan Singgasana Raja yang Bergoyang (SRYB) merupakan warisan budaya dalam bentuk cerita rakyat. Kumpulan cerita rakyat ini dapat dijadikan media untuk memperkenalkan nilai-nilai akhlak mulia yang ada dalam masyarakat Pasuruan. Nilai-nilai akhlak mulia tersebut dapat dipelajari diajarkan dan diterapkan melalui pendidikan baik formal maupun non formal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apa sajakah nilai-nilai akhlak mulia dalam kumpulan cerita rakyat Pasuruan SRYB. 12288 12288 12288 Penelitian ini menggunakan rancangan penelitian kualitatif dengan pendekatan moral. Data penelitian ini berupa kutipan kata kalimat dan fragmen yang sesuai dengan kriteria nilai akhlak mulia dari sumber data kumpulan cerita rakyat Pasuruan SRYB tahun 2007 penerbit Cipta Pustaka Utama Pasuruan. Data diperoleh dengan membaca berulang dan mendalam. Data yang yang diperoleh setelah dipilih dan dipilah kemudian dianalisis dengan pendekatan tersebut diketahui bahwa nilai-nilai akhlak mulia dalam kumpulan cerita rakyat Pasuruan SRYB sebagai berikut. Nilai akhlak mulia kepada Tuhan meliputi sikap berbaik sangka kepada Tuhan selalu mengingat Tuhan bersyukur kepada Tuhan memuji kebesaran Tuhan tawakal kepada Tuhan melaksanakan perintah dan menjauhi larangan-Nya. Berikutnya nilai akhlak mulia dalam hubungan sosial dikelompokkan menjadi dua bagian yakni nilai akhlak mulia dalam hubungan sosial di keluarga dan di masyarakat. Nilai akhlak mulia dalam hubungan sosial di keluarga meliputi sikap kasih sayang orang tua kepada anak anak berbakti kepada orang tua kasih sayang suami/istri mengunjungi saudara yang sakit dan mendoakannya dan memelihara persaudaraan. Sedangkan nilai akhlak mulia dalam hubungan sosial di masyarakat meliputi memberi gelar yang baik untuk orang lain sama-sama merasakan penderitaan orang lain menolong orang lain yang memerlukan pertolongan menjamu tamu dengan baik mengajak orang lain untuk berbuat baik berbuat baik kepada orang jahat dan cinta tanah air. Selanjutnya nilai akhlak mulia dalam bentuk kepribadian meliputi sikap melakukan sesuatu yang mengacu pada nilai-nilai agama bersikap sopan rendah hati menepati janji berkata dengan cara yang baik dan sikap yang berpihak pada keadilan. Instrumen yang digunakan untuk mengumpulkan data tersebut berupa human instrument yaitu peneliti sendiri. 12288 12288 12288 Berdasarkan temuan data tersebut dapat disimpulkan bahwa kumpulan cerita rakyat Pasuruan SRYB memuat ajaran moral terkait dengan norma-norma sosial. Atas dasar itu disarankan bagi orang tua SRYB dapat dijadikan pilihan bacaan yang didalamnya memuat ajaran moral terkait dengan norma-norma sosial untuk diambil hikmanya. Bagi pendidik SRYB dapat dijadikan bahan ajar dalam mengajarkan dan menumbuhkan akhlak atau moral yang mulia dalam kehidupan sehari-hari. Bagi peneliti lain SRYB dapat dijadikan sebagai inspirasi untuk melakukan penelitian tentang nilai akhlak mulia cerita rakyat yang berasal dari daerah lain.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: P Language and Literature > PIN Indonesian Literature
Divisions: Fakultas Sastra (FS) > Departemen Sastra Indonesia (IND) > S1 Bahasa dan Sastra Indonesia
Depositing User: library UM
Date Deposited: 16 Oct 2014 04:29
Last Modified: 09 Sep 2014 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/9815

Actions (login required)

View Item View Item