Pengaruh leverage terhadap profitabilitas: studi pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2011-2017 / Shelly Ryanta - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh leverage terhadap profitabilitas: studi pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2011-2017 / Shelly Ryanta

Ryanta, Shelly (2019) Pengaruh leverage terhadap profitabilitas: studi pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2011-2017 / Shelly Ryanta. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Ryanta Shelly. 2019 . PengaruhLeverageterhadapProfitabilitas (Studipada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek IndonesiaPeriode 2011-2017). Skripsi JurusanManajemen FakultasEkonomi UniversitasNegeri Malang. Pembimbing YuliSoesetio S.E. M.M. Kata Kunci Leverage ROA dan DER Profitabilitas merupakan suatu hal yang penting dalam usaha mempertahankan kelangsungan hidup perusahaan dalam jangka panjang. Rasio profitabilitas meunjukkan representasi tentang tingkat efektifitas pengelolaan perusahaan.Salah satu cara untuk meningkatkan keunggulan kompetititf perusahaan adalah dengan melalui pendanaan utang. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis utang yang diduga memiliki hubungan terhadap profitabilitas. Data sekunder yang digunakan dalam penelitian ini yang diperoleh dari situs resmi bursa saham berupa prospektus perusahaan manufaktur yang melakukan IPO periode tahun 2011-2017 sehingga diperoleh populasi sebanyak 609 emiten.Uji analisis regresi berganda dilakukan dengan menggunakan Stata 13 sebagai metode untuk menganalisis hipotesis dalam penelitian ini. Hasil analisis regresi berganda dengan taraf signifikansi sebesar1% menunjukkan bahwa utang jangka pendek memiliki pengaruh yang negatif signifikan terhadap profitabilitas. Sehingga dengan peningkatan hutang jangka pendek sebesar 1% akan menurunkan profitabilitas sebesar 0 039%.Utang jangka panjang yang tinggi dapat menurunkan profitabilitas perusahaan. Sehingga setiap 1% peningkatan jumlah hutang jangka panjang akan menyebabkan penurunan profitabilitas sebesar 0 028%.Total utang memiliki pengaruh yang negatif signifikan terhadap profitabilitas.Sehingga peningkatan 1% total utang yang dimiliki oleh perusahaan akan menimbulkan penurunan profitabiltas perusahaan sebesar 0 031%.Oleh sebab itu diharapkan perusahaan mengetahui resiko yang akan dihadapi ketika menggunakan utang sebagai alat modal untuk memenuhi kegiatan operasional maupun investasi serta bagi peneliti selanjutnya dapat meneliti lebih dalam lagi mengenai rasio utang terhadap profitabiltas dengan menambahkan variabel-variabel pendukung lainnya untuk meneliti underinvestment ataupun overinvestment dengan variable investasi mengukur tingkat efisiensi dan analisis risiko dengan DOL dan DFL mencari kebenaran apakah perusahaan manufaktur memiliki arus kas berlebih atau tidak.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Manajemen (MNJ) > S1 Manajemen
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 12 Nov 2019 04:29
Last Modified: 09 Sep 2019 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/97145

Actions (login required)

View Item View Item