Kemampuan membaca intensif siswa kelas VIII-E SMP Laboratorium Universitas Negeri Malang / Sarah Karolina Kubela - Repositori Universitas Negeri Malang

Kemampuan membaca intensif siswa kelas VIII-E SMP Laboratorium Universitas Negeri Malang / Sarah Karolina Kubela

Kubela, Sarah Karolina (2014) Kemampuan membaca intensif siswa kelas VIII-E SMP Laboratorium Universitas Negeri Malang / Sarah Karolina Kubela. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kubela Sarah Karolina. 2014. Kemampuan Membaca Intensif Siswa Kelas VIII E SMP Laboratorium Universitas Negeri Malang. Skripsi Jurusan Bahasa Indonesia Fakultas Sastra Universitas Negeri Malang. Pembimbing Dr. Roekhan M. Pd. Kata Kunci Kemampuan membaca membaca intensif. Membaca merupakan salah satu kegiatan untuk mendapatkan informasi. Dengan membaca siswa dapat memperoleh berbagai informasi baik berupa pengetahuan pembelajaran maupun informasi lainnya. Membaca intensif adalah membaca secara cermat untuk memahami suatu teks secara tepat dan akurat. Kemampuan membaca intensif adalah kemampuan memahami detail secara akurat lengkap dan kritis terhadap fakta konsep gagasan adalah pesan dan perasaan yang ada pada wacana tulis. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui kemampuan membaca intensif siswa dilihat dari aspek kemampuan menemukan ide pokok paragraf dan kemampuan siswa dalam menemukan ide penunjang. Rancangan penelitian yang digunakan adalah rancangan deskriptif. Populasi penelitian adalah 247 orang. Sampel penelitian kelas VIII-E sebanyak 30 siswa. Pengumpulan data dilakukan dengan memberikan tes membaca artikel. Intrumen penelitian berupa soal essay dan rubrik penilaian membaca intensif. Analisis data dilakukan dengan langkah-langkah berikut (1) persiapan (2) pengekodean dan (3) penilaian. Penafsiran hasil analisis menggunakan pedekatan PAP. Hasil analisis data sebagai berikut. Dalam menemukan ide pokok paragraf sebanyak 7 siswa (23 3%) mendapatkan kualifikasi sangat tinggi 11 siswa (36 6%) mendapatkan kualifikasi tinggi 5 siswa (16 6) mendapat kualifikasi kurang 7 (23 3%) mendapatkan kualifikasi sangat kurang. Hal ini dapat diartikan bahwa 18 siswa (60%) mendapatkan nilai di atas SKM yaitu 75 sedangkan 12 siswa (40%) yang dapat nilai di bawah SKM. Dalam menemukan ide penunjuang paragraf sebanyak 7 siswa (23 3%) mendapatkan kualifikasi sangat tinggi 11 siswa (36 6%) mendapatkan nilai kualifikasi tinggi 5 siswa (16 6) mendapatkan nilai kurang 7 (23 3%) siswa mendapatka kualifikasi nilai sangat kurang. Hal ini menunjukan bahwa sebanyak 18 siswa (60%) mendapat nilai di atas SKM. Berdasarkan hasil penelitian tersebut disampaikan kepada beberapa pihak antara lain guru mata pelajaran bahasa Indonesia kepada SMP Laboratorium Universitas Negeri Malang dan peneliti selanjutnya. Bagi guru bahasa Indonesia temuan penelitian ini dapat dijadikan sebagai masukan dan merencanakan rencana atau materi pembelajaran bahasa Indonesia.Terutama materi mengenai membaca intensif. Guru juga bisa menggunakan metode pembelajaran yang disesuaikan dengan kemampuan siswa. Sehinggga dengan adanya sebuah artikel tersebut siswa sudah bisa mampu menemukan ide pokok paragraf dalam teks bacaan. Kedua saran kepada peneliti selanjutny temuan peneliti ini dapat dijadikan rujukan dalam penelitian sejenis. Peneliti selanjutnya memperluas temuan dengan menambah kajian dan penemuan yang lebih akurat mengenai kemampuan siswa dalam membaca intensif.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Divisions: Fakultas Sastra (FS) > Departemen Sastra Indonesia (IND) > S1 Pendidikan Bahasa Sastra Indonesia dan Daerah
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 18 Nov 2014 04:29
Last Modified: 09 Sep 2014 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/9569

Actions (login required)

View Item View Item