Dinamika Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) di Jakarta tahun 1955-2015 / Wahyu Nur Muhamad - Repositori Universitas Negeri Malang

Dinamika Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) di Jakarta tahun 1955-2015 / Wahyu Nur Muhamad

Muhamad, Wahyu Nur (2018) Dinamika Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) di Jakarta tahun 1955-2015 / Wahyu Nur Muhamad. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

i ABSTRAK Muhamad Nur Wahyu. 2017. Dinamika Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Di Jakarta Tahun 1955-2015. Skripsi Program Studi Ilmu Sejarah Jurusan Sejarah Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr. R. Reza Hudiyanto M.Hum Pembimbing (II) Drs. Ismail Lutfi M.A. Kata Kunci Dinamika Organisasi PBVSI Kontribusi Perusahaan Swasta Kajian mengenai dinamika Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) masih belum banyak diteliti. Berkaitan dengan itu penelitian ini dilakukan untuk mengetahui dinamika organisasi Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) di Jakarta. Sebagai wadah organisasi olahraga terpopuler kedua setelah sepak bola Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) mengalamai kesulitan dalam mencarikan peran sebagai sponsor utama penyelenggaraan event namun organisasi ni masih mampu bertahan selama tiga periode yang disebabkan oleh dukungan masyarakat dalam kegiatan olahraga pada saat itu dan dukungan perusahaan swasta. Penelitian ini bertujuan untuk mendiskripsikan sejarah terbentuknya Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) selanjutnya mendiskripsikan dinamika organisasi Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) dan kontribusi perusahaan-perusahaan swasta dalam induk organisasi cabang olahraga bola voli Indonesia. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode sejarah. Metode tersebut terdiri dari empat tahap yaitu heuristik kritik interpretasi dan historiografi. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini adalah pertama sejarah terbentuknya Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) diawali iklim politik di Indonesia belum begitu baik. Perkembangan selanjutnya diawali oleh klub bola voli IPVOS dan PERVID. Kedua periodisasi dinamika Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) dimulai pada tahun 1955-1962 yang mana masih terfokus pada event international seperti Asean Games selanjutnya pada tahun 1962-1989 terjadi pergolakan politik Indonesia masa Ir. Soekarno dan olahraga pada saat itu menjadi alat perdamaian dengan dibentuk Nefo dan Oldefo dan pada tahun 2002-2015 organisasi Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) terfokus melibatkan peran perusahaan-perusahaan swasta dalam kegiatan olahraga melalui cabang bola voli. Ketiga kontribusi perusahaan-perusahaan swasta yang terlibat ke dalam organisasi Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) dalam rangka pembinaan olahraga cabang bola voli terutama masalah pendanaan (sponsorship). Penelitian mengenai dinamika Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) ini sebenarnya sudah banyak diketahui oleh masyarakat. Berbagai kajian banyak menguraikan tentang profil sebuah klub bola voli maupun manajemen klub bola voli namun kajian yang terkait dengan dinamika Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) dari segi organisasi sangat sedikit dan masih perlu penelitian lebih mendalam.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial (FIS) > Departemen Sejarah (SEJ) > S1 Ilmu Sejarah
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 03 Aug 2018 04:29
Last Modified: 09 Sep 2018 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/91408

Actions (login required)

View Item View Item