Persepsi guru terhadap implementasi model pembelajaran berbasis proyek (project based learning) pada mata pelajaran sejarah di SMA Negeri 1 dan 2 Kota Batu / Muhammad Rizky Aziz - Repositori Universitas Negeri Malang

Persepsi guru terhadap implementasi model pembelajaran berbasis proyek (project based learning) pada mata pelajaran sejarah di SMA Negeri 1 dan 2 Kota Batu / Muhammad Rizky Aziz

Aziz, Muhammad Rizky (2019) Persepsi guru terhadap implementasi model pembelajaran berbasis proyek (project based learning) pada mata pelajaran sejarah di SMA Negeri 1 dan 2 Kota Batu / Muhammad Rizky Aziz. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

i ABSTRAK Aziz Muhammad Rizky. 2019. Persepsi Guru Terhadap Implementasi Model Pembelajaran Berbasis Proyek (Project Based Learning) pada Mata Pelajaran Sejarah di SMA Negeri 1 dan 2 Kota Batu. Skripsi Jurusan Sejarah Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Malang. Pembimbing Dr. Ari Sapto M.Hum Kata Kunci Implementasi Project Based Learning Mata Pelajaran Sejarah SMA Negeri 1 dan 2 Kota Batu Project Based Learning adalah model pembelajaran yang berpusat pada siswa yang mendorong inisiatif yang memfokuskan siswa pada dunia nyata dan dapat meningkatkan motivasi mereka. Pelaksanaan pembelajaran model Project Based Learning dipengaruhi oleh persepsi guru terhadap pelaksanaan model pembelajaran Project Based Learning itu sendiri. Dalam penelitian ini peneliti akan mendeskripsikan bagaimana persepsi guru sejarah tentang pelaksanaan Project Based Learning. Dengan melihat persepsi guru tentang pelaksanaan model pembelajaran tersebut maka akan didapatkan bagaimana pelaksanaan Project Based Learning di kelas. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah (1) Bagaimana implementasi model pembelajaran berbasis proyek (Project Based Learning) pada mata pelajaran sejarah di SMA Negeri 1 dan 2 Batu. (2) Bagaimana persepsi guru terhadap implementasi model pembelajaran berbasis proyek (Project Based Learning) pada mata pelajaran sejarah di SMA Negeri 1 dan 2 Batu. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan desain penelitian deksriptif. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan teknik (1) observasi (2) wawancara dan (3) dokumentasi. Sumber data dalam penelitian ini diperoleh dari hasil wawancara dengan informan dan sumber data pendukung berupa dokumentasi. Pengolahan data menggunakan analisis reduksi data sajian data dan verifikasi data. Hasil Penelitian ini menunjukkan bahwa (1) Implementasi model Project Based Learning (PBL) dalam pembelajaran Sejarah dimodifikasi dengan berbagai metode teknik dan sumber belajar yang tersedia di sekolah. Pelaksanaannya harus memperhatikan beberapa faktor diantaranya karakteristik dan kemampuan peserta didik kompetensi dasar yang sesuai ketersediaan waktu serta ketersediaan sumber belajar (2) Persepsi guru Sejarah di SMA Negeri 1 dan 2 Batu terhadap model pembelajaran Project Based Learning berpengaruh pada penggunaan model pembelajaran ini di dalam kelas. Berdasarkan hasil penelitian ini disarankan kepada guru sebaiknya mampu mengatur waktu untuk mengalokasikan waktu pembelajaran dengan baik. Pengelolaan waktu yang baik dapat membantu peserta didik dalam menyelesaikan setiap tahap-tahap proses pembelajaran terutama dalam proses menyelesaikan tugas dengan model pembelajaran Project Based Learning. Selain itu disarankan juga kepada peserta didik agar dapat memberi dukungan penuh terhadap guru untuk mengembangkan berbagai variasi model pembelajaran yang diterapkan guru di dalam kelas.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial (FIS) > Departemen Sejarah (SEJ) > S1 Pendidikan Sejarah
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 04 Jul 2019 04:29
Last Modified: 09 Sep 2019 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/90972

Actions (login required)

View Item View Item