Faiz, Muhammad Izam (2019) Pengaruh pembelajaran menggunakan metode bermain permainan bola voli gandu level II dan bola voli mini terhadap hasil belajar keterampilan passing bawah bola voli pada siswa kelas VII SMP Negeri 10 Kota Malang / Muhammad Izam Faiz. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
i RINGKASAN Faiz M. I. 2019. Pengaruh Pembelajaran Menggunakan Metode Bermain Permainan Bolavoli Gandu Level II Dan Bolavoli Mini Terhadap Hasil Belajar Keterampilan Passing Bawah Bolavoli Pada Siswa Kelas VII SMP Negeri 10 Kota Malang. Skripsi Jurusan Pendidikan Jasmani dan Kesehatan Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Malang. Pembimbing Dr. Asim M.Pd Kata Kunci bolavoli gandu level II bolavoli mini metode bermain dan keterampilan passing bawah bolavoli Permainan bolavoli gandu adalah permainan memvoli bola yang diciptakan untuk mengembangkan kesegaran jasmani. Permainan bolavoli mini adalah permainan memvoli bola yang merupakan hasil modifikasi dari permainan bolavoli. Permasalahan yang dihadapi siswa kurang aktif dan umumnya kurang berminat dalam melakukan aktivitas jasmani khususnya permainan bolavoli karena kurangnya permainan ataupun modifikasi dalam pembelajaran bolavoli sehingga banyak siswa yang tidak maksimal dalam proses pembelajaran yang akan berdampak pada kurangnya peningkatan dan pengembangan tingkat keterampilan dalam hal bermain bolavoli. Agar pembelajaran bolavoli berjalan sesuai harapan peneliti memberikan permainan bolavoli gandu level II dan bolavoli mini menggunakan metode bermain yang bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar keterampilan passing bawah bolavoli pada peserta didik kelas VII SMP Negeri 10 Kota Malang. Tujuan dalam penelitian ini adalah 1) mengetahui pengaruh latihan bolavoli gandu level II menggunakan metode bermain terhadap hasil belajar passing bawah 2) mengetahui pengaruh latihan bolavoli mini menggunakan metode bermain terhadap hasil belajar passing bawah dan 3) mengetahui perbedaan pengaruh latihan permainan bolavoli gandu level II dengan bolavoli mini menggunakan metode bermain terhadap hasil belajar passing bawah. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan rancangan two group pretest posttest design pada kelompok bolavoli gandu level II dan bolavoli mini. Variabel bebas bolavoli gandu level II dan bolavoli mini menggunakan metode bermain variabel terikatnya hasil belajar keterampilan passing bawah bolavoli. Subyek penelitian berjumlah 30 peserta didik kelas VII SMPN 10 Kota Malang. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik analisis varians (anava) satu jalur dengan taraf signifikan 945 0 05. Berdasarkan hasil hipotesis menggunakan anava satu jalur diperoleh 1) terdapat perbedaan rata-rata skor pretest 23.00 dan skor postest 27 73 hasil belajar passing bawah permainan bolavoli gandu level II menggunakan metode bermain dengan probabilitas 0 000 0 05. Dengan demikian terdapat pengaruh pembelajaran permainan bolavoli gandu level II menggunakan metode bermain terhadap passing bawah bolavoli 2) terdapat perbedaan rata-rata pretest 22 73 dan postest 27.60 hasil belajar passing bawah permainan bolavoli mini menggunakan metode bermain dengan probabilitas 0 000 0 05. Dengan demikian terdapat pengaruh pembelajaran permainan bolavoli mini menggunakan metode bermain terhadap passing bawah bolavoli 3) tidak ada perbedaan rata-rata skor postest ii kelompok bolavoli gandu level II 27 33 dan rata-rata skor postest kelompok bolavoli mini 27 20 hasil belajar passing bawah permainan bolavoli gandu level II dan permainan bolavoli mini menggunakan metode bermain dengan probabilitas 0 855 0.05. Dengan demikian tidak terdapat perbedaan pengaruh pembelajaran permainan bolavoli gandu level II dan bolavoli mini menggunakan metode bermain terhadap passing bawah bolavoli. Pembelajaran permainan bolavoli gandu level II dan permainan bolavoli mini dengan metode bermain tidak ada perbedaan pengaruh maka permainan bolavoli gandu level II dan bolavoli mini menggunakan metode bermain dapat digunakan sebagai modifikasi permainan untuk meningkatkan hasil belajar keterampilan passing bawah bolavoli.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) > Departemen Pendidikan Jasmani dan Kesehatan (PJK) > S1 Pendidikan Jasmani dan Kesehatan |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 25 Jun 2019 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2019 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/87174 |
Actions (login required)
View Item |