Oma, Wigberta (2018) Upaya peningkatan pemahaman berhitung dengan menggunakan kartu angka pada anak Kelompok A TK RA Muslimat NU 25 Malang / Wigberta Oma. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
i ABSTRAK Oma Wigbertha. 2018. Upaya Peningkatan Pemahaman Berhitung dengan Menggunakan Kartu Angka pada Anak Kelompok AI TK RA Muslimat NU 25 Malang. Skripsi. Jurusan Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Drs. I Made Seken M. Pd (II) Nur Anisa S. Pd M. Pd. Kata Kunci Pemahaman Berhitung Kartu Angka Anak Kelompok AI Perkembangan mental disebut juga perkembangan kognitif. Perkembangan kognitif pada masa pra-sekolah yaitu anak mampu berfikir dengan mengunakan symbol sehingga cara berfikir anak masih bersifat memusat dan berfikir masih kaku. Kegiatan berhitung adalah permulaan bagi anak usia dini bertujuan untuk mengetahui dasar-dasar pembelajaran berhitung sehingga pada saat anak melanjutkan kejenjang yang lebih tinggi anak sudah dapat mengurutkan angka atau membilang dan mengenali penjumlahan untuk menumbuh perkembangan keterampilan yang sangat diperlukan dalam kehidupan sehari-hari. Berdasarkan hasil observasi yang dilaksanakan pada 24 Juli hingga 22 September 2017 di TK RA Muslimat NU 25 Malang oleh peneliti anak kelompok AI RA Muslimat NU 25 Malang kemampuan untuk berhitung masih di bawah rata-rata dari jumlah 14 anak peneliti menemukan 9 anak yang belum bisa berhitung dan membilang dan 5 anak yang sudah bisa berhitung dan membilang disebakan kegiatan yang dilakukan dalam kelas hanya dengan menggunakan ceramah dan papan tulis. Dalam hal ini guru perlu membuat media yang menarik untuk mengembangkan keaktifan anak dan dapat mengembangkan pemahaman anak serta memotivasi belajar anak agar tetap efektif . Rancangan yang digunakan dalam penelitian ini yaitu Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan model siklus Kemmis dan MC Taggart yang terdiri dari tahap perencanaan pelaksanaan pengamatan refleksi. Penelitian ini dilaksanakan dalam II siklus dengan subjek penelitian anak kelompok AI RA Muslimat NU 25 Malang yang berjumlah 14 anak. Indikator yang akan peneliti gunakan yaitu (1) menulis lambang bilangan sederhana (2) mengurutkan angka secara berurutan1-5 (3) menempel angka sesuai dengan jumlah gambar. Hasil penelitian menunjukan bahwa kegiatan pengenalan lambang bilangan menggunakan kartu angka terlaksana dengan baik oleh guru dan anak. Penelitian yang telah dilakukan diperoleh nilai pada data pratindakan sebesar 28% kemudian meningkat pada siklus I sebesar 64% sampai siklus II ketercapaian anak meningkat menjadi 85%. Hal ini menunjukan terjadinya peningkatan sebesar 21%. Penelitian menggunakan kartu angka terbukti meningkatkan kamampuan anak dalamberhitung dan mengenal angka. Saran yang diberikan oleh peneliti kepada guru yaitu kegiatan pembelajaran berhitung yang dilaksanakan dalam kelas perlu menggunakan media kartu angka. Berdasarkan temuan peneliti dapat disimpulkan bahwa penggunaan kartu angka tersebut sangatlah bermanfaat bagi anak sehingga dapat mengembangkan kognitif anak terutama pada berhitung.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Kependidikan Sekolah Dasar & Prasekolah (KSDP) > S1 Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 22 Jun 2018 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2018 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/8564 |
Actions (login required)
View Item |