Penerapan Media Kotak Misteri Untuk Meningkatkan Kemampuan Klasifikasi Anak Kelompok A Di Tk Permata Bunda Sawojajar Malang / Dwi Ananda Septilanny - Repositori Universitas Negeri Malang

Penerapan Media Kotak Misteri Untuk Meningkatkan Kemampuan Klasifikasi Anak Kelompok A Di Tk Permata Bunda Sawojajar Malang / Dwi Ananda Septilanny

Septilanny, Dwi Ananda (2018) Penerapan Media Kotak Misteri Untuk Meningkatkan Kemampuan Klasifikasi Anak Kelompok A Di Tk Permata Bunda Sawojajar Malang / Dwi Ananda Septilanny. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Septilanny Dwi Ananda. 2018. Penerapan Media Kotak Misteri Untuk Meningkatkan Kemampuan Klasifikasi Anak Kelompok A Di Tk Permata Bunda Sawojajar Malang. Skripsi Prodi S1-Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini Jurusan Kependidikan Sekolah Dasar dan Prasekolah Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Malang. Pembimbing (1) Drs. Tumardi S.Pd M. Pd (II) Retno Tri Wulandari S.Pd. M.Pd. Kata Kunci Kemampuan Klasifikasi Kotak Misteri Penelitian ini dilatar belakangi oleh rendahnya kemampuan anak dalam kegiatan klasifikasi berdasarkan bentuk dan kelompok atau kegunannya. Terbukti dari hasil observasi bahwa dari 13 anak hanya 4 anak yang sudah tepat dalam kegiatan klasifikasi sementara 9 anak masih mengalami kesulitan dalam kegiatan klasifikasi tersebut. Hal ini diduga kurangnya pemanfaatan media dan sumber belajar yang konkret kegiatan klasifikasi tidak menggunakan media-media yang efektif efisien dan menarik. Proses pembelajaran ini berdampak pada anak yaitu rendahnya kemampuan anak dalam mengklasifikasikan benda. Tujuan penelitian ini dapat dirumuskan sebagai berikut (1) Bagaimana penggunaan media kotak misteri anak kelompok A di TK Permata Bunda Sawojajar Malang. (2) Apakah penggunaan media kotak misteri dapat meningkatkan kemampuan klasifikasi anak kelompok A di TK Permata Bunda Sawojajar Malang. Penelitian ini menggunakan rancangan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) menggunakan model siklus Kemmis Mc Taggart. Kancah penelitian adalah anak kelompok A di TK Permata Bunda Sawojajar Malang pada tahun ajaran 2017/2018 yang berjumlah 13 anak. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik observasi wawancara dan dokumentasi. Instrumen pengumpulan data menggunakan lembar observasi lembar wawancara dan foto kegiatan anak selama kegiatan berlangsung. Proses analisis data dilakukan setelah kegiatan siklus analisis data ini dilakukan secara deskriptif kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peningkatkan kemampuan klasifikasi benda berdasarkan warna bentuk serta jenis atau kegunannya dapat ditingkatkan melalui media kotak misteri anak kelompok A di TK Permata Bunda Sawojajar Malang terbukti dapat diterapkan dalam kegiatan pembelajaran klasifikasi. Hasil penelitian keberhasilan klasikal pada pra tindakan ke siklus I 53% keberhasilan klasikal pada siklus II 92%. Sehingga terdapat peningkatan persentase ketercapaian kelas pada siklus I hingga siklus II 39% Dapat disimpulkan bahwa penggunaan media kotak misteri ini sangat meningkatkan kemampuan klasifikasi anak terutama pada anak kelompok A di TK Permata Bunda Sawojajar Malang. Saran dalam penggunaan media kotak misteri dapat digunakan untuk meningkatkan aspek kognitif yang lainnya ataupun aspek perkembangan yang lainnya.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Kependidikan Sekolah Dasar & Prasekolah (KSDP) > S1 Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini
Depositing User: library UM
Date Deposited: 08 Jun 2018 04:29
Last Modified: 09 Sep 2018 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/8554

Actions (login required)

View Item View Item