Pengaruh motivasi belajar dan pengetahuan dasar gambar teknik terhadap hasil belajar gambar teknik siswa kelas X Teknik Kendaraan Ringan di SMKN 1 Kademangan / Mohammad Hadi Wijaya - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh motivasi belajar dan pengetahuan dasar gambar teknik terhadap hasil belajar gambar teknik siswa kelas X Teknik Kendaraan Ringan di SMKN 1 Kademangan / Mohammad Hadi Wijaya

Wijaya, Mohammad Hadi (2019) Pengaruh motivasi belajar dan pengetahuan dasar gambar teknik terhadap hasil belajar gambar teknik siswa kelas X Teknik Kendaraan Ringan di SMKN 1 Kademangan / Mohammad Hadi Wijaya. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

RINGKASAN Wijaya Mohammad Hadi. 2019. Pengaruh Motivasi Belajar dan PengetahuanDasar Gambar Teknik Terhadap Hasil Belajar Gambar Teknik Siswa Kelas X Teknik Kendaraan Ringan di SMK Negeri 1 Kademangan. Skripsi. Program Studi Pendidikan Teknik Otomotif. Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Drs. Partono M.Pd. (II) Fuad Indra Kusuma S.Pd. M.Pd. Kata Kunci Motivasi Belajar Pengetahuan Dasar Gambar Teknik Hasil Belajar Gambar Teknik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) pengaruh motivasi belajar terhadap hasil belajar gambar teknik (2) pengaruh pengetahuan dasar gambar teknik terhadap hasil belajar gambar teknik (3) pengaruh motivasi belajar dan pengetahuan dasar gambar teknik terhadap hasil belajar gambar teknik. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dalam menguji hipotesis. Rancangan penelitian ini menggunakan rancangan penelitian deskriptif kuantitatif. Sampel penelitian adalah siswa kelas X Teknik Kendaraan Ringan SMK Negeri 1 Kademangan dengan 60 siswa. Metode pengambilan data yang digunakan adalah angket tes dan dokumentasi. Berdasar hasil analisis data adalah sebagai berikut (1) ada pengaruh motivasi belajar terhadap hasil belajar gambar teknik siswa kelas X Teknik Kendaraan Ringan di SMK Negeri 1 Kademangan dengan nilai regresi 0 011 706 0 05. (2) ada pengaruh pengetahuan dasar gambar teknik terhadap hasil belajar gambar teknik teknik siswa kelas X Teknik Kendaraan Ringan di SMK Negeri 1 Kademangan dengan nilai regresi 0 00 706 0 05. (3) ada pengaruh motivasi belajar dan pengetahuan dasar gambar teknik terhadap hasil belajar gambar teknik teknik siswa kelas X Teknik Kendaraan Ringan di SMK Negeri 1 Kademangan dengan nilai regresi berganda 0 00 706 0 05. Berdasarkan hasil kajian penelitian dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh motivasi belajar dan pengetahuan dasar gambar teknik terhadap hasil belajar gambar teknik siswa kelas X Teknik Kendaraan Ringan di SMK Negeri 1 Kademangan dengan koefisien determinasinya adalah 88 2%.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Departemen Teknik Mesin (TM) > S1 Pendidikan Teknik Otomotif
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 29 Nov 2019 04:29
Last Modified: 09 Sep 2019 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/83088

Actions (login required)

View Item View Item