Peningkatan kemampuan membaca permulaan anak melalui permainan sandi warna pada Kelompok B di TK Al Hidayah Klampok Blitar / Fitria At Tasaufi - Repositori Universitas Negeri Malang

Peningkatan kemampuan membaca permulaan anak melalui permainan sandi warna pada Kelompok B di TK Al Hidayah Klampok Blitar / Fitria At Tasaufi

Tasaufi, Fitria At (2015) Peningkatan kemampuan membaca permulaan anak melalui permainan sandi warna pada Kelompok B di TK Al Hidayah Klampok Blitar / Fitria At Tasaufi. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Saufi At Fitria. 2015. Peningkatan Kemampuan Membaca Permulaan Melalui Permainan Sandi Warna Pada Kelompok B di TK Al Hidayah Klampok Blitar. Skripsi Program Studi Pendidikan Anak Usia Dini Jurusan Kependidikan Sekolah Dasar dan Prasekolah Fakultas Ilmu Pendidikan. Universitas Negeri Malang. Pembimbing (1) Dr. Alif Mudiono M.Pd (2) Dra. Sutansi M.Pd Kata Kunci kemampuan membaca permulaan permainan sandi warna Berdasarkan observasi yang telah dilakukan bahwa kemampuan membaca permulaan anak masih kurang maksimal.Anak kesulitan dalam mengenal lambang bunyi huruf dan membaca kata sederhana. Hal ini disebabkan karena guru menggunakan metode pembelajaran tidak dengan bermain sehingga dari 21 anak hanya 6 anak yang mampu mengenal lambang bunyi huruf a- z dengan baik. Penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan yaitu mendeskripsikan pelaksanaan permainan sandi warna untuk meningkatkan kemampuan membaca permulaan anak pada kelompok B di TK Al Hidayah Klampok Blitar danmendeskripsikan hasil pelaksanaan permainan sandi warna agar dapat meningkatkan kemampuan membaca permulaan anak pada kelompok B di TK Al Hidayah Klampok Blitar. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian tindakan yang termasuk dalam pnelitian deskriptif kualitatif. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas yang dilakukan secara bersiklus yaitu siklus I dan II. Pada pelaksanaannya dilakukan dengan beberapa tahap yaitu perencanaan pelaksanaan pengamatan dan refleksi. Subjek penelitian adalah anak didik kelompok B di TK Al Hidayah Klampok Blitar dengan jumlah sisiwa 21 anak yakni 13 anak laki- laki dan 8 anak perempuan. Instrumen penelitian ini adalah lembar observasi aktivitas guru proses kegiatan anak dalam permainan sandi warna penilaian membaca permualaan anak dalam permainan sandi warna dan hasil tingkat kemampuan anak dalam menerima kegiatan pembelajaran. Penelitian ini dilakukan pada tanggal 6 sampai 26 Februari 2015. Hasil penelitian menunjukkan bahwa permainan sandi warna dalam kegiatan pembelajaran untuk meningkatkan kemampuan membaca permulaan anak telah memperoleh hasil (1) pada siklus I pertemuan pertama sebesar 19 04% dengan kriteria tingkat keberhasilan belum tuntas (2) siklus I pertemuan kedua sebesar 47 62% dengan kriteria tingkat keberhasilan belum tuntas (3) siklus II pertemuan pertama sebesar 66 7% dengan kriteria tingkat keberhasilan belum tuntas dan (4) siklus II pertemuan kedua sebesar 80 95 yang mencapai tingkat keberhasilan tuntas. Peningkatan kemampuan membaca permulaan anak pada siklus I ke siklus II mencapai skor persentase sebanyak 52 3%. Berdasarkan pada hasil diatas dapat disimpulkan bahwa penerapan permainan sandi warna dapat meningkatkan kemampuan membaca permulaan anak. Berdasarkan penelitian ini disarankan agar pendidik dapat menerapkan permainan sandi warna yang menarik inovatif efisien menyenangkan dan menantang dalam kegiatan pembelajaran agar mencapai hasil yang maksimal.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Kependidikan Sekolah Dasar & Prasekolah (KSDP) > S1 Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 22 May 2015 04:29
Last Modified: 09 Sep 2015 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/8210

Actions (login required)

View Item View Item