Perbedaan hasil belajar siswa menggunakan perpaduan model pembelajaran Student Teams Achievement Division (STAD) dan problem solving dengan model pembelajaran ceramah kelas X MIPA 3 dan MIPA 4 SMA Negeri 2 Pare-Kediri / Amelia Rosa Bella - Repositori Universitas Negeri Malang

Perbedaan hasil belajar siswa menggunakan perpaduan model pembelajaran Student Teams Achievement Division (STAD) dan problem solving dengan model pembelajaran ceramah kelas X MIPA 3 dan MIPA 4 SMA Negeri 2 Pare-Kediri / Amelia Rosa Bella

Bella, Amelia Rosa (2019) Perbedaan hasil belajar siswa menggunakan perpaduan model pembelajaran Student Teams Achievement Division (STAD) dan problem solving dengan model pembelajaran ceramah kelas X MIPA 3 dan MIPA 4 SMA Negeri 2 Pare-Kediri / Amelia Rosa Bella. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

v RINGKASAN Bella Amelia Rosa. 2019. Perbedaan Hasil Belajar Menggunakan Perpaduan Model Pembelajaran Student Teams Achievement Division (STAD) dan Problem Solving dengan Model Pembelajaran Ceramah Siswa Kelas X MIPA3 dan MIPA4 SMA Negeri 2 Pare-Kediri. Skripsi. Program Studi Pendidikan Ekonomi. Jurusan Ekonomi Pembangunan. Fakultas Ekonomi. Universitas Negeri Malang. Pembimbing Dr. Ir. Yohanes Hadi S. S. Th. M. Div. M.E. Kata Kunci Hasil belajar STAD (Student Teams Achievement Division) problem solving ceramah. Metode pembelajaran adalah suatu cara yang digunakan untuk mencapai suatu tujuan tertentu dalam proses pembelajaran. Metode pembelajaran cukup banyak diantaranya yaitu model pembelajaran kooperatif STAD (Student Teams Achievement Division) problem solving dan ceramah. Penelitian ini menggunakan perpaduan model pembelajaran antara STAD (Student Teams Achievement Division) dan problem solving yang kemudian akan dibandingkan dengan model pembelajaran ceramah metode manakah yang dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Pemilihan perpaduan model pembelajaran STAD (Student Teams Achievement Division) dan problem solving dirasa tepat untuk memberikan solusi pada permasalahan yang ada di elas X MIPA3 dan X MIPA4 SMA Negeri 2 Pare-Kediri dimana siswa cenderung lebih cepat bosan dengan model pembelajaran yang digunakan oleh guru selama ini yaitu model pembelajaran ceramah tanpa adanya variasi model pembelajaran. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan jenis penelitian uji beda. Subyek penelitian adalah siswa kelas X MIPA3 dan X MIPA4 SMA Negeri 2 Pare-Kediri dengan jumlah setiap kelasnya 36 anak. Siswa kelas X MIPA3 dan X MIPA4 diberikan perlakuan yang berbeda dimana kelas X MIPA3 diberikan perlakuan dengan model pembelajaran cermahan sedangkan kelas X MIPA4 diberikan perlakuan perpaduan model pembelajaran STAD (Student Teams Achievement Division) problem solving. Sebelum adanya perlakuan siswa diberikan pre-test untuk mengetahui kemampuan awal siswa dan kemudian diberikan post-test untuk mengetahui kemampuan akhir siswa setelah adanya perlakuan. Penentuan hipotesis dalam penelitian ini menggunakan uji Independent Sample Test (Uji t).Teknik analisis data menggunakan uji t dengan taraf kepercayaan 0 05. Penelitian ini menunjukkan bahwa perpaduan perpaduan model pembelajaran STAD (Student Teams Achievement Division) dan problem solving dapat meningkatkan hasil belajar siswa dibandingkan dengan model pembelajaran ceramah. Hal tersebut terlihat dari peningkatan hasil belajar siswa yang diperoleh dari hasil pre-test dan post-test pada kelas X MIPA3 dan X MIPA4 dimana kelas X MIPA4 menggunakan perpaduan model pembelajaran STAD (Student Teams Achievement Division) dan problem solving lebih tinggi dibandingkan dengan siswa kelas X MIPA3 yang menggunakan model pembelajaran ceramah.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Ekonomi Pembangunan (EKP) > S1 Pendidikan Ekonomi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 06 May 2019 04:29
Last Modified: 09 Sep 2019 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/81734

Actions (login required)

View Item View Item