Pengaruh strategi pembelajaran metakognitif PDCA (Preparing, Doing, Checking Assessing and Following-up) terhadap pengetahuan metakognitif dan prestasi belajar siswa kelas X SMAN 9 Malang pada materi reaksi redoks / Rohmat Nugroho - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh strategi pembelajaran metakognitif PDCA (Preparing, Doing, Checking Assessing and Following-up) terhadap pengetahuan metakognitif dan prestasi belajar siswa kelas X SMAN 9 Malang pada materi reaksi redoks / Rohmat Nugroho

Nugroho, Rohmat (2019) Pengaruh strategi pembelajaran metakognitif PDCA (Preparing, Doing, Checking Assessing and Following-up) terhadap pengetahuan metakognitif dan prestasi belajar siswa kelas X SMAN 9 Malang pada materi reaksi redoks / Rohmat Nugroho. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

v RINGKASAN Nugroho Rohmat. 2019. Pengaruh Strategi Pembelajaran Metakognitif PDCA (Preparing Doing Checking Assessing and Following-Up) terhadap Pengetahuan Metakognitif dan Prestasi Belajar Siswa Kelas X SMAN 9 Malang pada Materi Reaksi Redoks. Program Studi S1 Pendidikan Kimia Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Malang. Pembimbing I Dr. H. Parlan M.Si. Pembimbing II Drs. H. Mohammad Sodiq Ibnu M.Si. Kata-kata kunci metakognisi strategi metakognitif prestasi belajar redoks. Kesulitan belajar sering dialami oleh siswa karena kurang mampu menggunakan metakognisinya dalam membangun pengetahuan. Kemampuan menggunakan metakognisi dalam pembelajaran mempengaruhi kemampuan memecahkan masalah dan keberhasilan akademik siswa. Untuk meningkatkan kemampuan metakognitif digunakan strategi metakognitif dalam proses belajar yang mendorong dan menstimulasi siswa untuk menggunakan kemampuan metakognitif dalam pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh strategi pembelajaran metakognitif PDCA (Preparing Doing Checking Assessing and Following-Up) terhadap peningkatan pengetahuan metakognitif dan prestasi belajar siswa pada materi reaksi redoks. Penelitian ini menggunakan rancangan kuasi eksperimen dengan menggunakan desain pretest dan posttest. Penelitian dilaksanakan di SMAN 9 Malang yang melibatkan dua kelas kelas X IPA 4 sebagai kelas eksperimen yang dibelajarkan dengan strategi metakognitif PDCA dan kelas X IPA 3 sebagai kelas kontrol yang dibelajarkan dengan UKBM. Penelitian dilaksanakan pada semester genap tahun 2018/2019 dimulai tanggal 11 s/d 29 Maret 2019. Data dikumpulkan dengan mengerjakan pretest dan posttest menggunakan instrumen yang telah dibuat oleh Prasetyo (2018) yang dimodifikasi dari instrumen Rompayom et al. (2010) dan mengisi kuisioner MAI (Metacognitive Awareness Inventory) yang dikembangkan oleh Schraw Dennison (1994). Analisis data dilakukan dengan teknik deskriptif kuantitatif dan kualitatif. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa ada perbedaan pengetahuan metakognitif dan prestasi belajar siswa kelas SM-PDCA dan kelas UKBM. Siswa yang dibelajarkan menggunakan strategi metakognitif PDCA menunjukkan peningkatan kemampuan metakognitif dan prestasi belajar yang lebih tinggi dibandingkan dengan siswa yang dibelajarkan dengan UKBM. Strategi pembelajaran metakognitif PDCA memiliki keefektifan dalam meningkatkan pengetahuan metakognitif siswa utamanya pengetahuan deklaratif dengan nilai d-effect size dan N-Gain berturut-turut sebesar 1 26 dan 0 21 (sedang) pengetahuan prosedural memiliki nilai d-effect size dan N-Gain berturut-turut sebesar 1 21 dan 0 15 (sedang) dan pengetahuan kondisional (data kurang lengkap) serta meningkatkan prestasi belajar siswa dengan d-effect size dan N-Gain berturut-turut sebesar 1 73 dan 0 35 (tinggi). Selain itu strategi metakognitif PDCA juga meningkatkan keterampilan metakognitif siswa.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Kimia (KIM) > S1 Pendidikan Kimia
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 29 Jul 2019 04:29
Last Modified: 09 Sep 2019 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/76905

Actions (login required)

View Item View Item