Pradhitya, Vian Elsa Christ (2018) Persepsi mahasiswa pada kajian dan praktik lapangan Jurusan Teknologi Pendidikan / Vian Elsa Christ Pradhitya. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
i ABSTRAK Pradhitya Vian Elsa Christ. 2018. Persepsi Mahasiswa Pada Kajian Dan Praktik Lapangan Jurusan Teknologi Pendidikan. Skripsi Jurusan Teknologi Pendidikan Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr. Dedi Kuswandi M.Pd (II) Dr. Agus Wedi S.Pd.M.Pd. Kata Kunci Persepsi Kajian dan Praktik Lapangan Setiap orang pasti akan memiliki pendapat atau pandangan berbeda terhadap suatu hal yang kemudian membentuk persepsi sepertihalnya mahasiswa Teknologi Pendidikan yang memiliki persepsi masing masing terhadap Kajian dan Praktik Lapangan. Mahasiswa jurusan Teknologi Pendidikan diberi kesempatan mengikuti program Kajian dan Praktik Lapangan untuk mengembangkan diri dan mempersiapkan memasuki dunia kerja. Dalam pelaksanaanya mahasiswa dibekali berbagai hal yang dapat menunjang kegiatan praktik lapangan. Kajian dan Praktik Lapangan dilaksanakan secara terprogram terpadu dan terbimbing melalui kegiatan magang di sekolah atau lembaga yang menyelenggarakan program di bidang pendidikan bagi mahasiswa kependidikan dan bagi mahasiswa nonkependidikan yang sesuai dengan bidang keahliannya. Mahasiswa yang sudah melaksanakan kegiatan Kajian dan Praktik Lapangan pasti memiliki pendapat atau pandangan tersendiri tentang kegiatan tersebut. Hal ini menimbulkan persepsi berbeda-beda pada setiap mahasiswa terhadap Kajian dan Praktik Lapangan respon yang mereka berikan juga akan berbeda pada setiap individu. Dengan demikian peneliti ingin mengetahui persepsi mahasiswa pada Kajian dan Praktik Lapangan Jurusan Teknologi Pendidikan angkatan 2014. Penelitian ini menggunakan metode dekriptif kuantitatif dengan skala likert dari satu sampai empat. Data penelitian yang diperoleh dari instrumen atau angket yang disebar diolah dalam bentuk persentase dan rentangan yang kemudian dijabarkan dengan sederhana dengan harapan akan memberikan pemahaman bagi pembaca. Berdasarkan hasil analisis data kesimpulan yang diperoleh yaitu persepsi mahasiswa pada kajian dan praktik lapangan negatif. Seperti pada variabel evaluasi terdapat 2 item pertanyaan yang menunjukan hasil kurang bagus 42% dan 43% menjawab ketidak setujuan mahasiswa. Akan tetapi terdapat 1 variabel dari 5 variabel yang menunjukan hasil yang bagus yaitu variabel refleksi yang artinya mahasiswa sudah bisa menilai diri sendiri akan kekurangan mereka. Oleh sebab itu perlu adanya peningkatan pembelajaran yang berkaitan dengan kajian dan praktik lapangan terutama di bidang praktiknya sehingga akan kedepanya mahasiswa memiliki bekal yang cukup dalam melaksanakan kegiatan tersebut.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Teknologi Pendidikan (TEP) > S1 Teknologi Pendidikan |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 04 Jul 2018 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2018 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/761 |
Actions (login required)
View Item |