Studi fingering crosskey prototype IV pada lagu Rondo Alla Turca "March Turque" Sonate K.331 (third movement) aransemen Wolfgang Amadeus Mozart / Rizky Subekti - Repositori Universitas Negeri Malang

Studi fingering crosskey prototype IV pada lagu Rondo Alla Turca "March Turque" Sonate K.331 (third movement) aransemen Wolfgang Amadeus Mozart / Rizky Subekti

Subekti, Rizky (2019) Studi fingering crosskey prototype IV pada lagu Rondo Alla Turca "March Turque" Sonate K.331 (third movement) aransemen Wolfgang Amadeus Mozart / Rizky Subekti. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Subekti Rizky. 2019. Studi Fingering Crosskey Prototype IV pada Lagu Rondo Alla Turca March Turque Sonate K.331 (Third Movement) aransemen Wolfgang Amadeus Mozart. Skripsi. Jurusan Seni dan Desain. Fakultas Sastra. Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr. Robby Hidayat (II) Rully Aprilia Zandra. Kata Kunci Crosskey fingering Crosskey Prototype IV. Fingering merupakan metode memainkan alat musik yang diterapkan pada partitur lagu dalam bentuktabulasi (simbol berupa angka-angka) guna mempermudahmusisi menyajikan karya musik sesuai pakem yang tersedia. Crosskey merupakan alat musik sejenis klaviatur yang masih tergolong baru jika dibandingkan dengan alat klaviatur lainnya. Selain itu susunan tutsCrosskey yang sedikit berbeda mempengaruhi susunan fingering pada alat musik tersebut sehingga topik terkait fingering Crosskey menarik untuk diteliti. Penelitian ini bertujuan untuk mendokumentasikan tabulasi fingering Crosskey Prototype IV pada notasi balok sehingga kedepannya diharapkan mempermudah pemusik Crosskey memainkan lagu Rondo Alla Turca March Turque Sonate K.331 (Third Movement) aransemen Wolfgang Amadeus Mozart menggunakan Crosskey Prototype IV secara sight-reading. Hal ini ditinjau dari seberapa sesuai penjarian musisi Crosskey Prototype IV dan beberapa keyboardist memainkan notasi lagu tersebut menggunakan Crosskey Prototype IV. Penelitian ini menggunakan rancangan penelitian kualitatif-fenomenologi.Strategi analisis konten dengan prosedur purposif untuk pengambilan data dilakukan dalam penelitian ini. Peneliti berperan sebagai pengamat-partisipan dalam kegiatan penelitian. Pada tahap pengumpulan data awal penulis berperan sebagai pengamat tidak langsung. Penulis melakukan transkripsi notasi simbol dari notasi balok lagu Rondo Alla Turca March Turque Sonate K.331 (Third Movement) aransemen Wolfgang Amadeus Mozart dengan melakukan observasi video Crosskey Prototype III untuk penyajian lagu tersebut kemudian hasil transkripsi ini disesuaikan dengan data terkait fingering Crosskey Prototype IV. Hasil transkripsi fingering Crosskey Prototype IV lagu tersebut digunakan sebagai instrumen verifikasi dan validasi data penelitian. Peneliti melakukan observasi langsung penyajian lagu Rondo Alla Turca March Turque Sonate K.331 (Third Movement) aransemen Wolfgang Amadeus Mozart menggunakan Crosskey Prototype IV oleh musisi Crosskey dan musisi keyboard. Peneliti berperan sebagai partisipan pada tahap verifikasi data penelitian karena aktif berkomunikasi dengan informan melalui kegiatan wawancara. Hasil penelitian ini berupa (1) penerapan sistem fingering Crosskey Prototype IV pada notasi lagu Rondo Alla Turca March Turque Sonate K.331 aransemen Wolfgang Amadeus Mozart ditinjau dari (a) pengulangan motif (b) tanda diam (c) pola ritem dan (d) transposisi serta (2) analisis sistem fingering Crosskey Prototype IV pada notasi lagu Rondo Alla Turca March Turque Sonate K.331 aransemen Wolfgang Amadeus Mozart

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Sastra (FS) > Departemen Seni dan Desain (SED) > S1 Pendidikan Seni Tari dan Musik
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 12 Nov 2019 04:29
Last Modified: 09 Sep 2019 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/73617

Actions (login required)

View Item View Item