Peningkatan keterampilan menulis kalimat langsung dan tidak langsung melalui model role playing siswa kelas V SDN Bumiayu 4 / Novia Gresmana - Repositori Universitas Negeri Malang

Peningkatan keterampilan menulis kalimat langsung dan tidak langsung melalui model role playing siswa kelas V SDN Bumiayu 4 / Novia Gresmana

Gresmana, Novia (2019) Peningkatan keterampilan menulis kalimat langsung dan tidak langsung melalui model role playing siswa kelas V SDN Bumiayu 4 / Novia Gresmana. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

RINGKASAN Gresmana Novia. 2019. Peningkatan Keterampilan Menulis Kalimat Langsung dan Tidak Langsung Melalui Model Role Playing Siswa Kelas IV SDN Bumiayu 4. Skripsi Jurusan Kependidikan Sekolah Dasar dan Prasekolah Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Malang Pembimbing (1) Dra. Ratna Trieka Agustina S.Pd M.Pd (2) Yulia Linguistika S.Pd M.Ed. Kata kunci peningkatan keterampilan menulis kalimat langsung kalimat tidak langsung model role playing Keterampilan menulis termasuk dalam keterampilan proses untuk menuangkan ide gagasan perasaan dan daya ingat. Keterampilan menulis dapat diperoleh dengan latihan dan pengarahan yang intensif. Berdasarkan hasil observasi diketahui bahwa siswa kelas IV SDN Bumiayu 4 kurang terampil dalam menulis kalimat langsung dan tidak langsung. Upaya untuk memperbaiki masalah tersebut adalah dengan menerapkan model pembelajaran role playing. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan (1) penerapan model pembelajaran role playing (2) peningkatan keterampilan menulis siswa dengan menerapkan model pembelajaran role playing. Pendekatan yang dilakukan adalah pendekatan kualitatif dan kuantitatif dengan jenis penelitian PTK. Subyek pada penelitian ini adalah siswa kelas IV SDN Bumiayu 4 sebanyak 24 siswa. Penelitian dilaksanakan dalam dua siklus. Setiap siklus terdiri dari 4 tahap yaitu tahap perencanaan pelaksanaan pengamatan dan refleksi. Data dikumpulkan melalui teknik observasi dokumentasi dan tes keterampilan. Hasil penelitian menggambarkan penerapan model role playing pada awal pembelajaran kegiatan inti dan kegiatan penutup. Pada model role playing terdapat keunggulan dapat menumbuhkan semangat siswa meningkatkan interaksi dan sosialisasi di antara siswa dan meningkatkan keterampilan menulis siswa. Hasil penelitian menunjukkan pada pratindakan nilai rata-rata hasil keterampilan siswa adalah 39 83 dengan presentase ketuntasan sebesar 4 16%. Pada tahap siklus I pembelajaran menulis kalimat langsung dan tidak langsung menggunakan model role playing diperoleh nilai rata-rata hasil keterampilan siswa adalah 59 75 dengan presentase ketuntasan sebesar 50%. Selanjutnya pada siklus II diperoleh nilai rata-rata hasil keterampilan siswa adalah 78 21 dengan presentase ketuntasan sebesar 87 5%. Setelah dihitung menggunakan uji t berpasangan diperoleh hasil bahwa terdapat peningkatan nilai yang signifikan pada tahap pratindakan dan tahap siklus. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa dengan adanya pembelajaran menulis melalui model role playing dapat meningkatkan keterampilan siswa menulis kalimat langsung dan tidak langsung secara signifikan di SDN Bumiayu 4. Oleh karena itu disarankan bagi para guru untuk menerapkan model role playing agar pembelajaran dapat meningkatkan keterampilan menulis siswa.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Kependidikan Sekolah Dasar & Prasekolah (KSDP) > S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 22 Apr 2019 04:29
Last Modified: 09 Sep 2019 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/6988

Actions (login required)

View Item View Item