Hubungan penggunaan sistem aplikasi pelatihan (SiApel) dengan kinerja penyelenggara diklat / Adinda Uswatun Khasanah - Repositori Universitas Negeri Malang

Hubungan penggunaan sistem aplikasi pelatihan (SiApel) dengan kinerja penyelenggara diklat / Adinda Uswatun Khasanah

Khasanah, Adinda Uswatun (2019) Hubungan penggunaan sistem aplikasi pelatihan (SiApel) dengan kinerja penyelenggara diklat / Adinda Uswatun Khasanah. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Khasanah Adinda Uswatun. 2019. Hubungan Penggunaan Sistem Aplikasi Pelatihan (SiApel) dengan Kinerja Penyelenggara Diklat di PPPPTK PKn dan IPS. Skripsi. Jurusan Pendidikan Luar Sekolah Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Drs. Lasi Purwito M.S. (I) Drs. H. Imam Hambali M. Pd. Kata Kunci Penggunaan SiApel dan Kinerja Penyelenggara Diklat. PPPPTK PKn dan IPS merupakan Unit Pelaksana Teknis (UPT) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan yang bergerak dibidang pengembangan dan pemberdayaan pendidik dan tenaga kependidikan mata pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan (PKn) dan Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS). Bentuk kegiatan pengembangan dan pemberdayaan disana dikemas dalam bentuk diklat/pelatihan untuk para pendidik dan tenaga kependidikan. Manajemen pelatihan yang ada di PPPPTK PKn dan IPS memiliki inovasi tersendiri dalam pengarsipan dan perekapan data-data administrasi pendukung pelatihan. Yaitu digunakannya Sistem Aplikasi Pelatihan (SiApel). Sehingga peneliti tertarik untuk meneliti apakah terdapat hubungan antara penggunaan SiApel dengan kinerja penyelenggara diklat. Penelitian ini menguji hubungan antara dua variabel sehingga menggunakan metode penelitian kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini menggunakan teknik Purposive Sampling yaitu dengan mengambil penyelenggara diklat yang pernah menggunakan Sistem Aplikasi Pelatihan (SiApel) yang berjumlah 28 orang responden. Teknik pengumpulan data dengan menyebarkan instrumen berupa kuesioner yang berisi pernyataan teknik dokumentasi dan observasi. Dengan menggunakan Uji Validitas dan Reliabilitas. Analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif dengan menggunakan program Microsoft Excell 2016 dan analisis korelasi Spearman dengan menggunakan program SPSS 16.0 for Windows. Hasil penelitian menunjukan bahwa Terdapat hubungan antara penggunaan sistem aplikasi pelatihan (SiApel) dengan kinerja penyelenggara diklat dengan nilai signifikansi sebesar 0 028

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Pendidikan Luar Sekolah (PLS) > S1 Pendidikan Luar Sekolah
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 21 May 2019 04:29
Last Modified: 09 Sep 2019 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/69329

Actions (login required)

View Item View Item