Farida, Khalidatul (2018) Analisis teks nonsastra dalam buku siswa SD/MI kelas V semester 2 revisi 2017 berdasarkan kriteria Smog dan Pirls / Khalidatul Farida. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
i ABSTRAK Farida Khalidatul. 2018. Analisis Teks Nonsastra dalam Buku Siswa SD/MI Kelas V Semester 2 Revisi 2017 Berdasarkan Kriteria SMOG dan PIRLS. Skripsi Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Jurusan Kependidikan Sekolah Dasar dan Prasekolah Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Drs. Achmad Taufiq M.Pd. (II) Dra. Nur Hanifah M.Pd. Kata Kunci Teks Nonsastra Buku Siswa SD/MI SMOG PIRLS. Buku siswa merupakan salah satu buku yang dijadikan pegangan dalam kegiatan belajar mengajar supaya mencapai tujuan pembelajaran secara optimal. Penyajian materi dalam buku siswa harus ditata agar mudah dipahami serta harus memiliki tingkat keterbacaan yang tinggi. Buku teks yang digunakan dalam Kurikulum 2013 memang telah melalui penyuntingan namun tidak menutup kemungkinan ditemukannya ketidaksesuaian antara teks dengan umur pembaca serta kualitas pertanyaan pada teks dengan taraf ideal. Oleh karena itu diperlukan penelitian mengenai tingkat keterbacaan serta kualitas pertanyaan pada teks nonsastra dalam buku siswa SD/MI kelas V semester 2 revisi 2017 berdasarkan kriteria SMOG dan PIRLS. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dengan jenis penelitian analisis isi. Aktivitas dalam analisis data menggunakan model Miles dan Huberman yaitu data collection data reduction data display dan conclusion drawing/verification. Instrumen yang digunakan untuk mengumpulkan data yaitu peneliti sendiri dengan mengandalkan kecermatan untuk menjaga keabsahan data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) tingkat keterbacaan teks nonsastra dalam buku siswa SD/MI kelas V semester 2 revisi 2017 berdasarkan kriteria SMOG hanya mencapai 3 1% yang tergolong sangat rendah karena hanya terdapat 1 dari 32 teks nonsastra yang sesuai dengan siswa umur 11 tahun atau untuk siswa SD/MI kelas V (2) taraf pertanyaan pada teks nonsastra dalam buku siswa SD/MI kelas V semester 2 revisi 2017 yang sesuai dengan kriteria PIRLS hanya mencapai 5 dari 31 total kumpulan pertanyaan. Hasil persentase rata-rata tiap taraf pertanyaan sebesar 11 6% taraf low dari 20% idealnya 15 8% taraf intermediate dari 30% idealnya 20 8% taraf high dari 30% idealnya dan 17 9% taraf advance dari 20% idealnya. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa jika ditinjau dari kriteria SMOG maka tingkat keterbacaan teks nonsastra pada buku siswa SD/MI kelas V tidak sesuai dengan umur pembaca yang umumnya berumur 11 tahun. Selain itu taraf pertanyaan pada teks nonsastra dalam buku siswa SD/MI kelas V tidak sesuai dengan taraf ideal kriteria PIRLS. Salah satu saran dapat diberikan kepada penyusun buku agar lebih memperhatikan tingkat keterbacaan suatu teks dan taraf pertanyaan yang menyertainya dalam buku siswa SD/MI berdasarkan kriteria yang disediakan. Hal ini dimaksudkan agar tingkat keterbacaan dan taraf pertanyaan siswa SD/MI di Indonesia setara dengan standar internasional.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Kependidikan Sekolah Dasar & Prasekolah (KSDP) > S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 14 May 2018 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2018 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/6776 |
Actions (login required)
View Item |