Kecenderungan pembelajaran terpadu kelas V SDN Madyopuro 3 KOta Malang pada subtema 9.1. Manusia dan Lingkungan / Agung Rahmanto - Repositori Universitas Negeri Malang

Kecenderungan pembelajaran terpadu kelas V SDN Madyopuro 3 KOta Malang pada subtema 9.1. Manusia dan Lingkungan / Agung Rahmanto

Rahmanto, Agung (2017) Kecenderungan pembelajaran terpadu kelas V SDN Madyopuro 3 KOta Malang pada subtema 9.1. Manusia dan Lingkungan / Agung Rahmanto. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Rahmanto Agung. 2017. Kecenderungan Pembelajaran Terpadu Kelas V SDN Madyopuro 3 Kota Malang pada Subtema 9.1 Manusia dan Lingkungan. Skripsi Prodi S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar Jurusan Kependidikan Sekolah Dasar dan Prasekolah Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Malang. Pembimbing (1) Muchtar S.Pd. M.Si (II) Drs. Dimyati S.Pd. M.Pd Kata kunci Pembelajaran Terpadu 10 Model Pembelajaran terpadu Kurikulum 2013 Pembelajaran Terpadu merupakan pembelajaran yang memadukan berbagai gagasan konsep ketrampilan sikap dan nilai-nilai baik antar mata pelajaran maupun satu mata pelajaran dalam satu kali tatap muka/ pertemuan. Ditinjau dari cara memadukan konsep ketrampilan topik dan unit tematisnya terdapat sepuluh model dalam merencanakan pembelajaran terpadu. Penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan mendeskripsikan penerapan pembelajaran terpadu yang di implementasikan oleh guru SDN Madyopuro 3 Kota Malang pada Subtema 9.1. Manusia dan Lingkungan. Penelitian ini difokuskan pada keterlakasanaan pembelajaran terpadu yang di implimentasikan oleh guru kelas V SDN Madyopuro 3 Kota Malang pada Subtema 9.1. Manusia dan Lingkungan. Penelitian yang digunakan yakni analisis deskriptif kualitatif. Penelitian ini mengahasilkan data yang kemudian dideskripsikan dalam kata-kata. Hasil penelitian yang didapat oleh peneliti yakni setiap pertemuan guru hanya mengangkat satu muatan mata pelajaran dan model yang cenderung guru implementasikan adalah model pembelajaran terpadu tipe nested. Saran penelitian ini tertuju bagi (1) Pemerintah yang mengembangkan kurikulum 2013 hendaknya mengembangkan penelitian lebih lanjut mengenai 10 model pembelajaran terpadu yang di cetuskan oleh Robin Fogarty. (2) Jurusan hendaknya mengembangkan model pembelajaran terpadu yang dikembangkan oleh Robin Fogarty. (3) Praktisi Pembelajaran hendaknya memahami pembelajaran terpadu tidak hanya dilihat dari jumlah muatan mata pelajaran yang dipadukan namun perlu lebih spesifik dalam mengimplementasikan pemaduan dari unsur-unsur yang terkandung dalam setiap materi yang ada dalam muatan mata pelajaran yang akan. (4) Peneliti Selanjutnya menarik untuk dikembangkan dalam khasanah pengimplementasian wawasan objek sasarannya..

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Kependidikan Sekolah Dasar & Prasekolah (KSDP) > S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: library UM
Date Deposited: 01 Aug 2017 04:29
Last Modified: 09 Sep 2017 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/6694

Actions (login required)

View Item View Item