Pelanggaran prinsip kerjasama dalam novel Dilan, Dia Adalah Dilanku Tahun 1990 karya Pidi Baiq / Meida Badiatun Nafisah - Repositori Universitas Negeri Malang

Pelanggaran prinsip kerjasama dalam novel Dilan, Dia Adalah Dilanku Tahun 1990 karya Pidi Baiq / Meida Badiatun Nafisah

Nafisah, Meida Badiatun (2019) Pelanggaran prinsip kerjasama dalam novel Dilan, Dia Adalah Dilanku Tahun 1990 karya Pidi Baiq / Meida Badiatun Nafisah. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Nafisah Meida Badiatun. 2018. Pelanggaran Prinsip Kerja Sama dalam Novel Dilan Dia adalah Dilanku Tahun 1990 Karya Pidi Baiq. Skripsi. Jurusan Sastra Indonesia Fakultas Sastra Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Bapak Sunaryo HS. S.H. M. Hum. Kata kunci maksim kuantitas maksim kualitas maksim relevansi maksim cara dan implikatur percakapan. Novel Dilanku. Dia adalah Dilanku Tahun 1990 Karya Pidi Baiq sebagai salah satu bacaan humor merupakan suguhan yang dapat memberi rasa senang marah bahkan jengkel sekalipun kepada pembacanya. Oleh karena itu fokus penelitian ini adalah pelanggaran prinsip kerja sama dalam tuturan setiap tokohnya. Analisis terhadap pelanggaran prinsip kerjasama ini bertujuan untuk mengetahui wujud dan fungsi keempat pelanggaran prinsip kerja sama Grice yaitu kuantitas kualitas relevansi dan cara. Penelitian mengenai pelanggaran prinsip kerja sama dalan novel ini penting dilakukan sebagai salah satu cara memberi gambaran dalam mempraktikan tuturan yang baik dan mematuhi prinsip-prinsip kerja sama Grice. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian tentang Pelanggaran Prinsip Kerjasama dalam Novel Dilan Dia adalah Dilanku Tahun 1990 Karya Pidi Baiq ini adalah etnografi komunikasi yang menjelaskan suatu peristiwa komunikatif dalam tindak tutur dan penyampaian makna sosial dari peristiwa tutur tersebut. Pendekatan etnografi juga memusatkan perhatian kepada masalah yang aktual dalam teks sastra. Data penelitian yang berupa stimulus dan respon berbentuk tuturan antar tokok dalam novel yang disertai dengan konteks dan pelanggaran prinsip kerja sama. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik identifikasi berdasarkan tujuan dan indikator pelanggaran. Instrumen utama yang digunakan untuk pengumpulan data adalah peneliti itu sendiri yang bertindak sebagai pengamat. Instrumen pendukung penelitian ini adalah panduan pengumpulan dan analisis data. Kegiatan analisis data dimulai dari identifikasi pelanggaran prinsip kerjasama yang terdiri dari kolom pelanggaran prinsip kerjasama indikator dan kode data dan kesimpulan. Hasil penelitian ini ditemukan 103 tuturan pelanggaran prinsip kerja sama Grice tuturan tersebut terbagi menjadi empat prinsip kerja sama. Pertama maksim kuantitas dalam novel Dilan Dia adaalah Dilanku Tahun 1990 terdapat 70 tuturan menyimpang yang banyak dilakukan oleh tokoh Dilan. Kedua maksim kualitas dalam novel Dilan Dia adaalah Dilanku Tahun 1990 terdapat 19 tuturan menyimpang yang banyak dilakukan oleh Milea. Ketiga maksim relevansi dalam novel Dilan Dia adaalah Dilanku Tahun 1990 terdapat 20 tuturan menyimpang yang banyak dilakukan tokoh Dilan. Keempat maksim cara dalam novel Dilan Dia adaalah Dilanku Tahun 1990 terdapat 27 tuturan menyimpang yang banyak dituturankan tokoh Dilan. Berdasarkan paparan di atas dapat ditarik kesimpulan bahwa penelitian Pelanggaran Prinsip Kerja Sama dalam Novel Dilan Dia adalah Dilanku Tahun 1990 Karya Pidi Baiq memiliki ciri yang spesifik dilihat dari indikator dan fungsi keempat pelanggaran prinsip kerja sama. Dari keempat maksim tersebut tuturan tooh Dilan dan Milea lebih dominan menyimpang prinsip kerja sama. Hal ini dikarenakan peran kedua tokoh tersebut merupakan tokoh utama sehingga lebih banyak muncul dama alur cerita tersebut.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Sastra (FS) > Departemen Sastra Indonesia (IND) > S1 Bahasa dan Sastra Indonesia
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 06 May 2019 04:29
Last Modified: 09 Sep 2019 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/66442

Actions (login required)

View Item View Item