Perkembangan majalah dinding di SDN Bareng 1 Kecamatan Klojen Kota Malang / Ari Hidayatul Lailiah - Repositori Universitas Negeri Malang

Perkembangan majalah dinding di SDN Bareng 1 Kecamatan Klojen Kota Malang / Ari Hidayatul Lailiah

Lailiah, Ari Hidayatul (2017) Perkembangan majalah dinding di SDN Bareng 1 Kecamatan Klojen Kota Malang / Ari Hidayatul Lailiah. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Lailiah Ari Hidayatul. 2017. Perkembangan Majalah Dinding di SDN Bareng 1 Kecamatan Klojen Kota Malang. Skripsi Prodi S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar Jurusan Kependidikan Dasar dan Prasekolah Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dra. Siti Umayaroh S.Pd M.Pd. (II) Drs. Sjafruddin A.R S.Pd M.Pd. Kata Kunci Majalah Dinding Sekolah Dasar Kelemahan siswa dalam menulis yang cenderung memiliki kosakata yang sedikit dengan latihan yang singkat diperoleh saat pembelajaran bermuatan bahasa Indonesia membuat siswa tidak berlatih lagi. Dibutuhkan media dan kesempatan agar keterampilan menulis siswa terasah. Media tidak mahal apabila guru mampu menyadari keberadaan media tersebut seperti majalah dinding. Majalah dinding sebagai bentuk media sekolah dapat memberikan manfaat atas keberadaannya dan juga kendala dalam pengelolaannya. Untuk mengetahui perkembangan kendala hingga manfaat dari majalah dinding di SDN Bareng 1 peneliti melakukan penelitian tentang Perkembangan Majalah Dinding di SDN Bareng 1 Kecamatan Klojen Kota Malang. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskripsi kualtitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui wawancara dengan kepala sekolah kuesioner diisi guru serta dokumentasi majalah dinding. Analisis data hasil penelitian dilakukan dengan reduksi data penyajian data dan penarikan kesimpulan. Objek yang diteliti oleh peneliti ialah manfaat majalah dinding kendala majalah dinding dan perkembangan majalah dinding di SDN Bareng 1. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perkembangan majalah dinding di SDN Bareng 1 ialah di dalam majalah dinding terdapat identitas majalah dinding (nomor edisi dan tema) identitas redaksi (pelindung ketua redaksi sekretaris bendahara dewan redaksi koordinator reporter reporter koordinator ilustrator dan ilustrator) materi sajian majalah dinding (kata mutiara puisi vignet dan pantun) dengan tampilan majalah dinding yang sudah sesuai tema terdapat gambar dan ukuran dapat dibaca. Kendala pengelolaan majalah dinding di SDN Bareng 1 yaitu tidak ada dana timbulnya kejenuhan tidak ada kemajuan sepinya pembaca waktu dan tenaga terbatas. Sedangkan manfaat majalah dinding yaitu sebagai wadah kreativitas menanamkan kebiasaan membaca pengisi waktu melatih kecerdasan berpikir mendorong latihan menulis penyemai demokrasi wadah inspirasi penyempurna pembelajaran dan media komunikasi. Saran yang diberikan peneliti untuk guru dan sekolah dasar negeri Bareng 1 yaitu hasil temuan ini dapat dijadikan evaluasi dalam pengembangan pengelolaan majalah dinding sekolah dan dapat dijadikan proyeksi ke depan dalam menyusun program/ strategi baru dalam mengembangkan kualitas pendidikan. Untuk sekolah lain yang belum mengembangkan majalah dinding bahwa hasil temuan ini dapat dijadikan referensi dalam pengelolaan majalah dinding. Untuk peneliti lanjutan dapat digunakan untuk menambah referensi.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Kependidikan Sekolah Dasar & Prasekolah (KSDP) > S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: library UM
Date Deposited: 23 May 2017 04:29
Last Modified: 09 Sep 2017 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/6550

Actions (login required)

View Item View Item