Pengaruh pemanfaatan informasi akademik berbasis IT terhadap penguasaan kompetensi kejuruan siswa paket keahlian tata boga di Provinsi Sulawesi Utara / Louisa Nicolina Kandoli - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh pemanfaatan informasi akademik berbasis IT terhadap penguasaan kompetensi kejuruan siswa paket keahlian tata boga di Provinsi Sulawesi Utara / Louisa Nicolina Kandoli

Kandoli, Louisa Nicolina (2018) Pengaruh pemanfaatan informasi akademik berbasis IT terhadap penguasaan kompetensi kejuruan siswa paket keahlian tata boga di Provinsi Sulawesi Utara / Louisa Nicolina Kandoli. Doctoral thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Louisa Nicolina Kandoli 2017. Pengaruh Pemanfaatan Informasi Akademik Berbasis IT terhadap Penguasaan Kompetensi Kejuruan Siswa Paket Keahlian Tata Boga di Provinsi Sulawesi Utara Pasca Sarjana Universitas Negeri Malang Pembimbing (I) Prof. Dr. Ir. Djoko Kustono M.Pd (II) Dr. Eddy Sutadji M.Pd (III) Dr. Rina Rifqie Mariana MP. Kata Kunci sistem informasi akademik IT (Informasi Technology) kompetensi kejuruan paket keahlian. Sekolah Menengah Kejuruan bertujuan mempersiapkan tenaga kerja yang memiliki keterampilan dan pengetahuan sesuai dengan kebutuhan dunia kerja dan industri serta mampu mengembangkan potensi dirinya dalam mengadopsi dan beradaptasi dengan perkembangan teknologi. Namun kenyataan yang dihadapi masih banyak lulusan SMK yang belum terserap di lapangan pekerjaan. Pembelajaran di sekolah merupakan tanggung jawab guru secara menyeluruh oleh sebab itu guru harus mengetahui dan memahami perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi. Pemanfaatan informasi akademik berbasis IT dapat memberikan kemudahan-kemudahan bagi guru dalam pengadministrasian bahkan dalam proses pembelajaran sehingga mampu untuk memperbaiki kualitas kompetensi siswa dalam hal ini academic skill dan technical skill. Tujuan dari penelitian ini adalah (1) melihat keefektifan pemanfaatan informasi akademik (2) mengetahui pengaruh perencanaan pembelajaran terhadap academic skill (3) mengetahui pengaruh pelaksanaan pembelajaran terhadap academic skill (4) mengetahui pengaruh evaluasi pembelajaran terhadap academic skill (5) mengetahui pengaruh perencanaan pembelajaran terhadap technical skill (6) mengetahui pengaruh pelaksanaan pembelajaran terhadap technical skill (7) ) mengetahui pengaruh evaluasi pembelajaran terhadap technical skill dan (8) mengetahui pengaruh academic skill terhadap technical skill. Penelitian ini merupakan penelitian expost-facto. Untuk melihat pengaruhnya terhadap kompetensi siswa digunakan metode penelitian survey dengan menggunakan angket kepada siswa SMK program keahlian Tata Boga di Sulawesi Utara dengan sampel sebesar 151 siswa. Data dikumpulkan dan dianalisis secara statistik dengan menggunakan analisis jalur dengan tingkat signifikan 8804 0 05. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Informasi akademik efektif untuk digunakan dalam pembelajaran (2) perencanaan pembelajaran berpengaruh signifikan terhadap academic skill (3) pelaksanaan pembelajaran berpengaruh langsung secara signifikan terhadap academic skill (4) evaluasi pembelajaran berpengaruh langsung secara signifikan terhadap academic skill (5) perencanaan pembelajaran tidak berpengaruh secara langsung terhadap technical skill (6) pelaksanaan pembelajaran tidak berpengaruh secara langsung terhadap technical skill (7) evaluasi pembelajaran tidak berpengaruh secara langsung terhadaptechnical skill dan (8) academic skill berpengaruh signifikan terhadap technical skill. Pihak sekolah dan pemangku jabatan di Dinas Pendidikan Propinsi sebaiknya bekerja sama untuk melihat kebutuhan-kebutuhan sekolah khususnya SMK di Propinsi Sulawesi Utara seperti penyediaan perangkat yang dibutuhkan dalam pelaksanaan pembelajaran berupa komputer lap top dan lain sebagainya yang berhubungan dengan teknologi informasi guna meningkatkan kompetensi siswa dalam hal ini academic skill dan technical skill. Perlu adanya pelatihanpelatihan untuk guru-guru tentang pemanfaata IT agar tidak ada lagi guru yang butek atau buta teknologi.

Item Type: Thesis (Doctoral)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > S3 Pendidikan Kejuruan
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 08 Jan 2018 04:29
Last Modified: 09 Sep 2018 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/64879

Actions (login required)

View Item View Item