Pengaruh pembelajaran kewirausahaan dan unit produksi sekolah terhadap passion dan intensi berwirausaha serta dampak pada pemilihan aksi berwirausaha siswa sekolah menengah kejuruan / M. Ma'ruf Idris - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh pembelajaran kewirausahaan dan unit produksi sekolah terhadap passion dan intensi berwirausaha serta dampak pada pemilihan aksi berwirausaha siswa sekolah menengah kejuruan / M. Ma'ruf Idris

Idris, M. Ma'ruf (2017) Pengaruh pembelajaran kewirausahaan dan unit produksi sekolah terhadap passion dan intensi berwirausaha serta dampak pada pemilihan aksi berwirausaha siswa sekolah menengah kejuruan / M. Ma'ruf Idris. Doctoral thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Muh. Ma ruf Idris 2017. Pengaruh Pembelajaran Kewirausahaan dan Unit Produksi Sekolah Terhadap Passion dan Intensi Berwirausaha serta Dampak pada Pemilihan Aksi Berwirausaha Siswa Sekolah Menengah Kejuruan Program Studi Pendidikan Kejuruan Program Pascasarjana Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Prof. Dr. Amat Mukhadis M.Pd. (II) Prof. Dr. Marthen Pali M.Psi. (III) Dr. Abdi Akbar M.M. Kata kunci Pembelajaran kewirausahaan unit produksi sekolah passion berwirausaha intensi berwirausaha aksi berwirausaha. Tuntutan terhadap pemenuhan kualifikasi siswa agar dapat berwirausaha dan bekerja mandiri menyebabkan siswa harus untuk bertransformasi menjadi tenaga yang siap pakai terampil dan siap untuk bekerja mandiri namun pada kenyataannya hanya sebagian kecil saja siswa memilih kewirausahaan sebagai pilihan karir. Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengkaji pengaruh pembelajaran kewirausahaan terhadap passion berwirausaha intensi berwirausaha dan pemilihan aksi berwirausaha (2) mengkaji pengaruh unit produksi sekolah terhadap passion berwirausaha intensi berwirausaha dan pemilihan aksi berwirausaha (3) mengkaji pengaruh passion berwirausaha terhadap intensi berwirausaha dan pemilihan aksi berwirausaha (4) pengaruh passion berwirausaha terhadap intensi berwirausaha dan (5) pengaruh intensi berwirausaha terhadap pemilihan aksi berwirausaha pada siswa SMK di Makassar. Pendekatan penelitian ini bersifat kuantitatif dengan menggunakan metode penelitian survey.angket dibagikan kepada 230 responden siswa Teknik analisis data yang digunakan pada penelitian adalah teknik analisis deskriptif kuantitatif confirmatory factor analysis (CFA) dan analisis structural equation modeling (SEM). Analisis data dilakukan dengan bantuan software SPSS versi 20.0 for windows dan LISREL versi 9.10 windows application yang digunakan untuk mengkaji pengaruh antar variabel eksogen dan endogen dalam penelitian ini. Hasil analisis dan pengujian hipotesis pada penelitian ini menunjukkan bahwa (1) terdapat pengaruh antara variabel pembelajaran kewirausahaan terhadap passion berwirausaha intensi berwirausaha dan pemilihan aksi berwirausaha dimana variabel pembelajaran kewirausahaan berpengaruh signifikan terhadap passion berwirausaha intensi berwirausaha dan pemilihan aksi berwirausaha baik secara langsung maupun tidak langsung (2) terdapat pengaruh antara variabel unit produksi terhadap passion berwirausaha intensi berwirausaha dan pemilihan aksi berwirausaha dimana variabel unit produksi sekolah berpengaruh signifikan terhadap passion berwirausaha intensi berwirausaha dan pemilihan aksi berwirausaha baik secara langsung maupun tidak langsung (3) terdapat pengaruh yang signifikan antara passion terhadap pemilihan aksi berwirausaha baik secara langsung maupun tidak langsung. (4) terdapat pengaruh yang signifikan antara passion berwirausaha terhadap intensi berwirausaha (5) terdapat pengaruh yang signifikan antara intensi berwirausaha dengan pemilihan aksi berwirausaha.

Item Type: Thesis (Doctoral)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > S3 Pendidikan Kejuruan
Depositing User: library UM
Date Deposited: 03 Nov 2017 04:29
Last Modified: 09 Sep 2017 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/64873

Actions (login required)

View Item View Item