Pengaruh pembelajaran wirausaha, sikap wirausaha, norma subyektif dan intensi wirausaha terhadap perilaku inovatif wirausahawan alumni perguruan tinggi di Sulawesi Selatan / Syamsuri - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh pembelajaran wirausaha, sikap wirausaha, norma subyektif dan intensi wirausaha terhadap perilaku inovatif wirausahawan alumni perguruan tinggi di Sulawesi Selatan / Syamsuri

Syamsuri (2018) Pengaruh pembelajaran wirausaha, sikap wirausaha, norma subyektif dan intensi wirausaha terhadap perilaku inovatif wirausahawan alumni perguruan tinggi di Sulawesi Selatan / Syamsuri. Doctoral thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

RINGKASAN Syamsuri 2017. Pengaruh Pembelajaran Wirausaha Sikap Wirausaha Norma Subjektif dan Intensi Wirausaha Terhadap Perilaku Inovatif Wirausahawan Alumni Perguruan Tinggi Di Sulawesi Selatan. Disertasi Program Studi Pendidikan Ekonomi Program Pascasarjana Universitas Negeri Malang Pembimbing (I) Prof. Dr. Hj. Sri Umi Mintarti Widjaja SE. M.S. Ak (II) Dr. H. Sunaryanto M.Ed dan (III) Dr. Hari Wahyono M.Pd. Kata Kunci pembelajaran wirausaha norma subyektif sikap wirausaha niat wirausaha perilaku inovatif Wirausahawan Intensi berwirausaha dan perilaku inovatif wirausahawan merupakan solusi tingginya pengangguran di kalangan anak muda terdidik. Lingkungan sosial dan perguruan tinggi sebagai salah satu mediator dan fasilitator dalam membangun generasi muda mempunyai kewajiban memberikan pembelajaran yang baik pula. Teori belajar behavioristik menjelaskan hasil akhir dari proses pembelajaran adalah perubahan tingkah laku seseorang sedangkan Theory of Planned Behavior telah mengemukakan bagaimana sikap dan norma subyektif membentuk niat menuju perilaku. Penelitian ini dilakukan untuk mengungkap pengaruh pembelajaran wirausaha norma subjektif sikap wirausaha (Attitude Toward Entrepreneurship) intensi wirausaha terhadap perilaku inovatif wirausahawan baik secara langsung maupun tidak langsung. Rancangan penelitian ini dikategorikan Explanatory Research dengan pendekatan penelitian Cross Sectional Survey. Subyek penelitian adalah para wirausaha alumni perguruan tinggi di Sulawesi Selatan dengan kriteria khusus tertentu sebanyak 320 individu. Pengambilan jumlah sampel berdasarkan tabel sampel Krejcie dan Morgan dengan metode purposive proportional random sampling maka ditentukan sampel sebanyak 175. Data diperoleh melalui kuesioner dengan analisis data kuantitatif menggunakan Structural Equation Modeling dan diolah melalui software AMOS. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa (1) secara langsung (a) pembelajaran wirausaha berpengaruh positif dan signifikan terhadap intensi wirausaha (b) pembelajaran wirausaha berpengaruh positif dan signifikan terhadap sikap wirausaha (attitude toward entrepreneurship) (c) pembelajaran wirausaha berpengaruh positif dan signifikan terhadap perilaku inovatif wirausahawan (d) sikap wirausaha (attitude toward entrepreneurship) berpengaruh positif dan signifikan terhadap intensi wirausaha (e) norma subjektif (subjective norms) berpengaruh positif dan signifikan terhadap intensi wirausaha (f) intensi wirausaha berpengaruh positif dan signifikan terhadap perilaku inovatif wirausahawan (g) sikap wirausaha (attitude toward entrepreneurship) berpengaruh positif dan signifikan terhadap perilaku inovatif wirausahawan dan (h) norma subjektif (subjective norms) tidak berpengaruh signifikan terhadap perilaku inovatif wirausahawan. (2) secara tidak langsung (a) pembelajaran wirausaha berpengaruh tidak langsung secara positif dan signifikan terhadap perilaku inovatif wirausahawan melalui sikap wirausaha (attitude toward entrepreneurship) dan intensi wirausaha dan (b) norma subjektif (subjective norms) berpengaruh tidak langsung secara positif dan signifikan terhadap perilaku inovatif wirausahawan melalui intensi wirausaha. Temuan penelitian berimplikasi teoritis pada bidang ekonomi bisnis pendidikan ekonomi dan perilaku individu serta secara praktis mengungkapkan peran pembelajaran wirausaha norma subjektif sikap wirausaha dalam meningkatkan niat berwirausaha menuju perilaku inovatif wirausahawan di kalangan alumni perguruan tinggi. Disarankan bahwa sebaiknya pemerintah membuat program pembelajaran membangkitkan minat dan perilaku inovatif berwirausaha serta membuat laboratorium usaha industri kreatif di kalangan anak muda dan mahasiswa. Pihak pembuat kurikulum di perguruan tinggi diharapkan memperbanyak mata kuliah bidang bisnis dan kewirausahaan serta mempertimbangkan program belajar bekerja terpadu. Bagi peneliti yang berminat meneliti tentang perilaku inovatif wirausaha disarankan menggunakan parameter yang lebih luas dengan cakupan faktor-faktor eksternal lainnya yang mempengaruhi perilaku inovatif misalnya faktor locus of control sebagai control minat ke perilaku faktor mediator antara lain jenis kelamin kepribadian usia tingkat pendidikan bakat maupun keterampilan. SUMMARY Syamsuri 2017. The Influence of Entrepreneurial Learning Entrepreneurial Attitudes Subjective Norms and Entrepreneurial Intentions to the Innovative Behavior of Entrepreneur Alumnus of Collegiate in South Sulawesi. Dissertation Economic Education Study Program Postgraduate Program State University of Malang Advisor (I) Prof. Dr. Hj. Sri Umi Mintarti Widjaja SE. M.S. Ak (II) Dr. H. Sunaryanto M.Ed and (III) Dr. Hari Wahyono M.Pd. Keywords entrepreneurial learning subjective norms entrepreneurial attitudes entrepreneurial intentions Innovative Behavior of Entrepreneur The intention of entrepreneurship and entrepreneurial innovative behavior is a solution to the high unemployment among educated young people. Social environment and universities as one of the mediator and facilitator in developing the young generation have obligation to give good learning also. Behavioristic learning theory explains the final outcome of the learning process is a change in one s behavior while Theory of Planned Behavior has suggested how subjective attitudes and norms shape the intention toward behavior. This study was conducted to reveal the influence of entrepreneurial learning subjective norms entrepreneurial attitudes entrepreneurial intentions to innovative entrepreneurial behavior either directly or indirectly. This research design is categorized Explanatory Research with Cross Sectional Survey research approach. The subject of research is entrepreneur of alumni of college in South Sulawesi with certain specific criteria as many as 320 individuals. Sampling of sample based on Krejcie and Morgan sample table with purposive proportional random sampling method is determined as much as 175 samples. Data were obtained through questionnaires with quantitative data analysis using Structural Equation Modeling and processed through AMOS software. The results of the study revealed that (1) directly (a) entrepreneurial learning has a positive and significant effect on the entrepreneurial intent (b) entrepreneurial learning has a positive and significant impact on entrepreneurial attitudes (c) entrepreneurial learning has a positive and significant impact on innovative entrepreneurial behavior ) Attitudes toward entrepreneurship have a positive and significant influence on entrepreneurial intentions (e) subjective norms have a positive and significant impact on the entrepreneurial intentions (f) the intention of entrepreneurs have a positive and significant impact on innovative entrepreneurial behavior (g) attitude Entrepreneurs have a positive and significant influence on innovative entrepreneurial behavior and (h) subjective norms have no significant effect on innovative entrepreneurial behavior. (2) Indirectly (a) entrepreneurial learning has an indirectly positive and significant influence on entrepreneurial innovative behavior through entrepreneurial attitude and entrepreneurial intentions and (b) subjective norms positively and indirectly influences indirect entrepreneurial behavior through entrepreneurial intentions. The research findings have theoretical implications on economic business economic education and individual behavior and practically reveal the role of entrepreneurial learning subjective norms entrepreneurial attitudes in increasing entrepreneurial intentions towards innovative behavior among college alumni. It is recommended that the government should make the learning program generate interest and innovative entrepreneurial behavior as well as create a creative industry business laboratory among young people and students. College curriculum makers are expected to expand business and entrepreneurship courses and consider integrated learning programs. For researchers interested in understanding innovative priority entrepreneurs using broader parameters with other factors are factors that play an important role namely the locus of control factor as the control of interest on the offender mediator factors such as gender personality age of education talent and skills.

Item Type: Thesis (Doctoral)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Ekonomi Pembangunan (EKP) > S3 Pendidikan Ekonomi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 20 Feb 2018 04:29
Last Modified: 09 Sep 2018 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/64826

Actions (login required)

View Item View Item