Pengembangan model pemberdayaan nelayan pesisir berbasis pendidikan ekonomi dan budaya Mapalus di Kabupaten Minahasa Utara Provinsi Sulawesi Utara / Edwin Wantah - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan model pemberdayaan nelayan pesisir berbasis pendidikan ekonomi dan budaya Mapalus di Kabupaten Minahasa Utara Provinsi Sulawesi Utara / Edwin Wantah

Wantah, Edwin (2018) Pengembangan model pemberdayaan nelayan pesisir berbasis pendidikan ekonomi dan budaya Mapalus di Kabupaten Minahasa Utara Provinsi Sulawesi Utara / Edwin Wantah. Doctoral thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Edwin Wantah (2017) Pengembangan Model Pemberdayaan Nelayan Pesisir Berbasis Pendidikan Ekonomi Dan Budaya Mapalus Di Kabupaten Minahasa Utara Disertasi Program Studi Doktor Pendidikan Ekonomi Pascasarjana Universitas Negeri Malang. Pembimbing (1) Prof. Dr. Ery Tri Djatmika. R.W.W. MA M.Si (2). Dr. Mit Witjaksono. MS.Ed (3). Dr. Hari Wahyono. M.Pd Kata Kunci Model Pemberdayaan Nelayan Pendidikan Ekonomi Budaya Mapalus Design Based Research Penelitian ini bertujuan melakukan pengembangan model pemberdayaan nelayan pesisir berbasis pendidikan ekonomi dan nilai budaya mapalus di Kabupaten Minahasa Utara Propinsi Sulawesi Utara. Penelitian ini menggunakan rancangan penelitian pengembangan. Untuk pengembangan model digunakan metode Design Based Research dengan 6 tahapan pengembangan design based research yang dikembangkan oleh reeves dengan tahapan 1 identifikasi dan analisis kebutuhan tahapan 2 pengembangan prototipe model pemberdayaan nelayan tahapan 3 bagian 1 pengujian dan evaluasi awal model tahapan 3 bagian 2 analisis kebutuhan lanjutan tahapan 3 bagian 3 penyempurnaan desain model tahapan 4 bagian 1 pengembangan lanjutan model berbasis pendidikan ekonomi dan budaya mapalus tahapan 4 bagian 2 validasi dan review ahli yang terdiri dari ahli teknologi pembelajaran ahli pendidikan ekonomi dan ahli pemberdayaan masyarakat Tahapan 4 bagian 3 modifikasi model tahapan 5 pengujian dan evaluasi akhir model pemberdayan nelayan tahapan 6 revisi akhir model. Untuk uji coba model digunakan teknik action research dengan siklus perencanaan tindakan pelaksanaan tindakan dan refleksi/evaluasi tindakan. Subjek penelitian adalah nelayan pesisir Kabupaten Minahasa Utara berjumlah 40 orang nelayan yang tersebar di dua Kecamatan yaitu Kecamatan Wori dan Kecamatan Kema Kabupaten Minahasa Utara Yang memiliki kapasitas tangkap maksimal 10 Gross Ton. Hasil pengembangan model ini berupa produk pengembangan antara lain (1) kerangka kerja Model Pemberdayaan Nelayan (2) kerangka Model Pemberdayaan Nelayan (3) Buku materi pemberdayaan nelayan pesisir berbasis pendidikan ekonomi dan nilai budaya mapalus (4) buku panduan fasilitator pemberdayaan nelayan pesisir yang terdiri dari langkah-langkah strategi dan mekanisme pelaksanaan program pemberdayaan nelayan pesisir (5) slide presentasi materi pemberdayaan nelayan pesisir berbasis pendidikan ekonomi dan budaya mapalus. Penilaian hasil uji coba warga belajar (nelayan) yang berhasil dalam evaluasi di tiap sesi materi pemberdayaan berada diatas 80 % warga belajar yang mendapatkan hasil baik dan sangat baik atau berada pada rentang 80 % - 100% warga belajar yang berhasil di tiap sesi materi. Berdasarkan hasil uji coba dan evaluasi akhir model pemberdayaan nelayan pesisir berbasis pendidikan ekonomi dan budaya mapalus dapat disimpulkan produk model ini dinyatakan layak mudah diaplikasikan dan memberikan dampak positif bagi peningkatan kesejahteraan nelayan. Model pemberdayaan nelayan ini memberikan alternatif mata pencaharian dan diversifikasi usaha bagi nelayan pesisir di Kabupaten Minahasa Utara.

Item Type: Thesis (Doctoral)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Ekonomi Pembangunan (EKP) > S3 Pendidikan Ekonomi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2018 04:29
Last Modified: 09 Sep 2018 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/64825

Actions (login required)

View Item View Item