Abdul, Rahman (2016) Keterampilan manajerial kepala sekolah dalam pengelolaan dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) (studi multikasus di MTsN Malang 1, MTsN Malang 3, dan MTs Ma'arif Singosari Malang / Abdul Rahman. Doctoral thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK Rahman Abdul. 2016. Keterampilan Manajerial Kepala Sekolah Dalam Pengelo-laan Dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) (Studi Multikasus di MTsN Malang 1 MTsN Malang 3 dan MTs Ma arif Singosari Malang) Disertasi Program Studi Manajemen Pendidikan Pascasarjana Universi-tas Negeri Malang. Pembimbing (I) Prof. H.A. Sonhadji K.H M.A. Ph.D. (II) Prof. Dr. H. Muhammad Huda A.Y M.Pd (III) Dr. H. Kusmintardjo M.Pd Kata kunci keterampilan manajerial kepala sekolah bantuan operasional sekolah. Pengupayaan mutu di dalam organisasi sekolah dapat dilakukan sesuai dengan UU No 20 tahun 2003 yang memberikan tanggung jawab yang lebih besar dan otoritas langsung pada sekolah. Diharapkan sekolah dan masyarakat dapat ikut berkontribusi dalam peningkatan mutu sekolah dasar secara signifikan termasuk dalam pengupayaan mutu guru. Penelitian ini dimaksudkan untuk mendeskripsikan tentang (1) pengelola-an dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) (2) setrategi yang dilakukan kepala sekolah untuk meningkatkan keterampilan dalam mengelola keuangan Bantuan Operasional Sekolah (BOS) (3) keterampilan kepala sekolah dalam menyusun rencana anggaran belanja sekolah dalam konteks dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) (4) keterampilan kepala sekolah dalam penggunaan Bantuan Operasional Sekolah (BOS) dan (5) keterampilan kepala sekolah dalam menyu-sun laporan penggunaan keuangan Bantuan Operasional Sekolah (BOS). Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan rancangan studi multikasus pada MTsN Malang 1 MTsN Malang 3 dan MTs Ma arif Singosari Malang. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara mendalam observa-si dan studi dokumentasi. Pengecekan kredibilitas data dilakukan dengan teknik triangulasi member check dan diskusi teman sejawat. Data yang terkumpul melalui ketiga teknik tersebut diorganisikan ditafsir dan dianalisis secara berulang-ulang baik melalui analisis dalam kasus maupun melalui analisis lintas kasus guna menyusun konsep dan abstraksi temuan penelitian. Kesimpulan penelitian sebagai berikut (1) pengelolaan Keuangan Bantuan Operasional Sekolah (BOS) mengacu pada visi misi dan renstra madrasah memaksimalkan peran wali murid komite madrasah dan pengurus yayasan meningkatkan fasilitas fisik dan mutu akademik (2) Strategi kepala sekolah untuk meningkatkan keterampilan pengelolaan dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) meliputi mengembangkan visi dan misi pendidikan bertaraf internasional membangun sarana fisik secara lengkap fasilitas multimedia asrama terpadu dengan pesantren melibatkan pakar pendidikan para kiai pondok pesantren komite dan pengurus yayasan dalam mengelola dana madrasah mempublikasikan secara online dan offline keunggulan prestasi akademik dan non akademik. Masing-masing madrasah saling menonjolkan keunggulan seperti buku raport online fasilitas asrama dan kerjasama dengan pakar pendidikan perguruan tinggi pondok pesantren serta alumni meng-gunakan bahasa agama yang umum digunakan infaq sodaqoh tasyakuran maupun jariyah (3) keterampilan kepala sekolah dalam menyusun Rencana Anggaran Belanja Sekolah meliputi menyusun anggaran belanja mengacu hasil evaluasi dan rekomendasi program tahunan sebelumnya perencanaan mengacu kepada RAPBM renstra madrasah dan program yayasan yang melibatkan guru tata usaha komite dewan pakar pendidikan dan yayasan yang disusun secara terbuka dan dilaksanakan dan dilaporkan secara terbuka kepada kementerian agama pengurus Komite Sekolah dan pengurus yayasan. Pembiayaan pendidikan hasil perencanaan dipublikasikan secara online dan offline (4) keterampilan Kepala Sekolah dalam menyusun Rencana Anggaran Belanja Sekolah terdiri atas menyusun anggaran belanja yang mengacu pada hasil evaluasi program kerja akhir tahun penggunaan dana BOS disampaikan kepada wali murid dan semua pihak ada dukungan dari komite dan dewan pendidikan pengembangan mutu madrasah membentuk tim pengembanguntuk menggalang jariyah infaq dan sadaqah (5) keterampilan Kepala Sekolah dalam menyusun laporan penggunaan dana Bantuan Operasional Sekolah meliputi laporan keuangan sekolah sebelum dipublikasikan dikaji dan dievaluasi oleh yayasan kepala madrasah bendahara kepala TU dan kepanitian yang membidangi dalam proses penggunaan dana selalu terkoordinasi dan termonitoring oleh kepala sekolah komite dan pengurus yayasan laporan keuangan madrasah disusun sesuai dengan perencanaan. Kepala madrasah dan komite menyampaikan laporan kepada wali murid secara terbuka bentuk laporan secara langsung atau melalui pengurus yayasan. Kepala sekolah menunjuk dan memilih komite madrasah untuk mengembangan mutu madrasah. Kepala sekolah selalu berkomunikasi dengan wali murid komite dan yayasan semua laporan pengembangan mutu pendidikan dapat diakses oleh semua wali murid sehingga saling mempercayai. Berdasarkan simpulan hasil penelitian diberikan saran kepada (1) Kepala MTsN 1 Malang MTsN 2 Malang dan MTs Ma arif Singosari Malang hendaknya dalam menyusun program kerja dan pengembangan madrasah bercermin pada visi dan misi madrasah (2) bagi Kementrian Agama Kota dan Kabupaten Malang dukungan kepada lembaga pendidikan yang menerapkan pengelolaan dana Bantuan Opersaional Sekolah (BOS) (3) bagi peneliti berikut sebaiknya mengkaji lebih mendalam dengan topik dan fokus atau kasus yang lain (4) untuk kemajuan ilmu pengetahuan penelitian ini memberikan kontribusi adanya temuan bahwa dalam penerapan pengelolaan dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) dengan keterampilan manajerial kepala sekolah dapat meningkatkan mutu pendidikan.
Item Type: | Thesis (Doctoral) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Administrasi Pendidikan (AP) > S3 Manajemen Pendidikan |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 10 Jun 2016 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2016 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/63989 |
Actions (login required)
View Item |