Pengembangan bahan ajar berbasis pendidikan karakter untuk siswa kelas IV SD Negeri Pahlawan Kota Tasikmalaya / Pity Asriani - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan bahan ajar berbasis pendidikan karakter untuk siswa kelas IV SD Negeri Pahlawan Kota Tasikmalaya / Pity Asriani

Asriani, Pity (2017) Pengembangan bahan ajar berbasis pendidikan karakter untuk siswa kelas IV SD Negeri Pahlawan Kota Tasikmalaya / Pity Asriani. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Asriani Pity. 2017. Pengembangan Bahan Ajar Berbasis Pendidikan Karakter untuk Siswa Kelas IV SD Negeri Pahlawan Kota Tasikmalaya. Tesis. Program Studi Pendidikan Dasar Pascasarjana Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Prof. Dr. Cholis Sa dijah M.Pd M.A Pembimbing (II) Prof. Dr. Sa dun Akbar M.Pd. Kata Kunci pengembangan bahan ajar pendidikan karakter Kegiatan pembelajaran bermuatan pendidikan karakter merupakan suatu kegiatan pembelajaran yang menjadikan peserta didik tidak hanya menguasai kompetensi (materi) yang ditargetkan tapi juga menjadikan peserta didik mengenal menyadari dan menginternalisasikan nilai-nilai dalam kehidupan sehari-hari. Penyelenggaraan pendidikan karakter perlu dilakukan secara serentak antara pengembangan pengetahuan tentang moral baik dan buruk perasaan moral dan tindakan moral. Dalam kegiatan pembelajaran bermuatan pendidikan karakter dibutuhkan bahan ajar yang dapat membantu siswa untuk mengetahui nilai-nilai menyadari pentingnya nilai-nilai dan menginternalisasikan nilai-nilai sebagai upaya dalam penyelenggaraan pendidikan karakter. Tujuan penelitian dan pengembangan ini adalah untuk menghasilkan bahan ajar berbasis pendidikan karakter yang valid praktis dan efektif untuk siswa Kelas IV SD. Model penelitian dan pengembangan yang digunakan adalah model 4D (Thiagarajan dkk. 1974). Model ini dipilih karena tahapannya sistematis dan sesuai untuk mengembangkan bahan ajar cetak. Model 4-D ini terdiri atas tahap pendefinisian (define) perancangan (design) pengembangan (develop) dan penyebaran (disseminate). Jenis data yang digunakan yaitu data kualitatif dan kuantitatif. Data dianalisis kemudian hasilnya dicocokkan dengan kriteria kevalidan kepraktisan dan keefektifan bahan ajar berbasis pendidikan karakter. Hasil uji kevalidan produk dari penilaian ahli media ahli bahasa dan ahli desain diperoleh skor rata-rata 85 59% untuk Buku Siwa dan 82 46% untuk Buku Guru yang menunjukkan kriteria sangat valid untuk Buku Siswa dan cukup valid untuk Buku Guru. Hasil uji kepraktisan produk diperoleh dari hasil observasi keterlaksanaan (90 28%) dari angket respon guru (91 49%) dan respon siswa (86 67%) yang menunjukkan kriteria sangat praktis. Hasil uji keefektifan produk dilihat dari penilaian karakter yang dilakukan selama kegiatan pembelajaran pada saat uji coba lapangan. Nilai karakter siswa diperoleh skor rata-rata 3 46 menunjukkan kriteria sangat efektif. Berdasarkan hasil tersebut bahan ajar berbasis pendidikan karakter untuk siswa Kelas IV SD ini telah memenuhi persyaratan untuk digunakan dalam pembelajaran karena telah memenuhi kriteria valid praktis dan efektif menurut penilaian para ahli materi ahli bahasa ahli desain guru dan siswa. Bahan ajar berbasis pendidikan karakter ini disarankan untuk dimanfaatkan dalam kegiatan pembelajaran oleh semua guru dan siswa kelas IV SD yang ada di wilayah Kota Tasikmalaya karena materinya diorientasikan sesuai dengan karakteristik dan kondisi lingkungan wilayah tersebut. Sebagai tindak lanjut dapat dikembangkan bahan ajar serupa dengan konsep materi yang lain dan pengembangan karakter yang berbeda.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Sekolah Pascasarjana(PS) > S2 Pendidikan Dasar
Depositing User: library UM
Date Deposited: 09 May 2017 04:29
Last Modified: 09 Sep 2017 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/63075

Actions (login required)

View Item View Item