Penerapan metode discovery berbasis pendidikan matematika realistik untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa di kelas V SD Negeri Sumberagung Kabupaten Sleman / Hesti Trisnawati - Repositori Universitas Negeri Malang

Penerapan metode discovery berbasis pendidikan matematika realistik untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa di kelas V SD Negeri Sumberagung Kabupaten Sleman / Hesti Trisnawati

Trisnawati, Hesti (2017) Penerapan metode discovery berbasis pendidikan matematika realistik untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa di kelas V SD Negeri Sumberagung Kabupaten Sleman / Hesti Trisnawati. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Trisnawati Hesti. 2017. Penerapan Metode Discovery Berbasis Pendidikan Matematika Realistik untuk Meningkatkan Aktivitas dan Hasil Belajar Siswa di Kelas V SD Negeri Sumberagung Kabupaten Sleman. Tesis Program Studi Pendidikan Dasar Pascasarjana Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr. Subanji M.Si. (II) Dr. Edy Bambang Irawan M.Pd. Kata Kunci discovery pendidikan matematika realistik aktivitas hasil belajar Pendidikan hendaknya memberi kesempatan dan membimbing siswa untuk dapat menemukan kembali matematika dengan kemampuan mereka sendiri. Pada kenyataannya berdasarkan hasil observasi yang dilakukan di SD Negeri Sumberagung Kecamatan Moyudan Kabupaten Sleman menunjukkan bahwa aktivitas dan hasil belajar siswa pada materi luas bangun datar masih rendah. Kegiatan belajar mengajar berlangsung dengan guru menyampaikan materi memberikan penjelasan disertai contoh namun belum memberi kesempatan kepada siswa untuk menemukan sendiri konsep matematika sehingga pembelajaran menjadi kurang bermakna. Tujuan penelitian ini yaitu melihat penerapan metode discovery berbasis pendidikan matematika realistik untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa pada materi luas bangun datar di kelas V SD Negeri Sumberagung Kecamatan Moyudan Kabupaten Sleman.Penelitian ini menggunakan rancangan penelitian tindakan kelas (PTK) model spiral yang terdiri dari empat tahapan yaitu perencanaan pelaksanaan observasi dan refleksi. PTK ini dilakukan dalam dua siklus masing-masing siklus terdiri dari tiga pertemuan. Subjek penelitian adalah siswa kelas V SD Negeri Sumberagung Kecamatan Moyudan Kabupaten Sleman. Instrumen yang digunakan sebagai alat pengumpul data yaitu lembar observasi catatan lapangan pedoman wawancara dan soal tes. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan metode discovery berbasis pendidikan matematika realistik dengan langkah-langkah (1) stimulation (2) problem statement (3) data collection (4) data processing (5) verification dan (6) generalizationdapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa pada materi luas bangun datar di kelas V SD Negeri Sumberagung Kecamatan Moyudan Kabupaten Sleman. Peningkatan aktivitas belajar siswa yaitu 29 37% dihitung dari keadaan awal 57 14% siklus I sebesar 83 13% dan siklus II sebesar 86 51%. Peningkatan hasil belajar siswa yaitu 43 29 dihitung dari keadaanawal 46 57 siklus I sebesar 68 71 dan siklus II sebasar 89 86.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Sekolah Pascasarjana(PS) > S2 Pendidikan Dasar
Depositing User: library UM
Date Deposited: 04 Apr 2017 04:29
Last Modified: 09 Sep 2017 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/63058

Actions (login required)

View Item View Item