Kasiyatin (2011) Penerapan strategi pembelajaran think pair share (TPS) untuk meningkatkan motivasi dan hasil belajar fisika siswa kelas VIII G di SMP Negeri 1 Blitar / Kasiyatin. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Jurusan IPA Universitas Malang. Pembimbing (1) Dr. Muhardjito M.S pembimbing (2) Dr. Endang Suarsini M.S. Kata Kunci Think Pair Share (TPS) motivasi belajar hasil belajar. Berdasarkan observasi diperoleh pola pembelajaran IPA di kelas VIIIG SMP Negeri 1 Blitar cenderung berpusat pada guru di mana siswa kurang berkesempatan untuk mengembangkan kreativitas dan belum terlibat langsung dalam pembelajaran. Rendahnya motivasi belajar siswa akibat dari kepasifan siswa dalam pembelajaran di kelas. Guru kurang melatihkan diskusi kelompok sehingga prestasi belajar siswa belum optimal. Solusi pemecahkan masalah tersebut diterapkan suatu pembelajaran kooperatif. Pembelajaran kooperatif yang dipilih adalah model TPS. Selain dapat meningkatkan motivasi siswa model ini juga dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Pembelajaran kooperatif tipe Think Pair Share (TPS) adalah suatu pendekatan pembelajaran kooperatif yang mengajak siswa untuk berpikir (Think) berpasangan (Pair) berbagi (Share). Guru memberikan permasalahan diskusi dan memberikan kesempatan kepada siswa untuk berpikir secara individual kemudian mencocokkan hasil jawaban dengan teman sebangku setelah itu menyampaikan jawaban kepada kelompok lain. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan motivasi dan hasil belajar siswa kelas VIII G SMP Negeri 1 Blitar. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas. Nilai Rata-rata motivasi belajar siswa pada siklus I yaitu 69% dan pada siklus II yaitu 88%. Rata-rata hasil belajar pada siklus I yaitu 80 4 dan pada siklus II mencapai 83 7. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pembelajaran kooperatif tipe think pair share (TPS) dapat meningkatkan motivasi dan hasil belajar fisika siswa SMP Negeri 1 Blitar. Saran yang dilakukan berdasarkan hasil pada penelitian ini yaitu 1) bagi guru bidang studi disarankan untuk menerapkan model pembelajaran ini pada materi dengan karakteristik yang sesuai 2) bagi peneliti lain yang ingin menerapkan model pembelajaran yang sama hendaknya tahapan metode yang digunakan haruslah dilaksanakan dengan tahapan yang benar dan sesuai dan 3) para peneliti lain yang ingin menggunakan model pembelajaran yang sama hendaknya juga meneliti aspek lain selain aspek kognitif pada prestasi belajar siswa.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Sekolah Pascasarjana(PS) > S2 Pendidikan Dasar |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 17 Mar 2011 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2011 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/62535 |
Actions (login required)
View Item |