Analisis Tradisi Poligami di Desa Songan, Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli / Sang Ayu Putu Eka Febriyanti - Repositori Universitas Negeri Malang

Analisis Tradisi Poligami di Desa Songan, Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli / Sang Ayu Putu Eka Febriyanti

Febriyanti, Sang Ayu Putu Eka (2018) Analisis Tradisi Poligami di Desa Songan, Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli / Sang Ayu Putu Eka Febriyanti. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Febriyanti Sang Ayu Putu Eka. 2018. Analisis Tradisi Poligami di Desa Songan Kecamatan Kintamani Kabupaten Bangli. Tesis. Program Magister Pendidikan Geografi Universitas Negeri Malang. Pembimbing (1) Prof. Dr. Budijanto . M. Sos (2) Dr. I Nyoman Ruja . SU. Kata Kunci Tradisi Poligami Kepala Keluarga (KK) Desa Songan merupakan salah satu desa yang terletak di Kecamatan Kintamani Kabupaten Bangli merupakan desa yang menganut sistem poligami di Bali. Beberapa kepala keluarga sudah melaporkan diri melakukan poligami kepada kepala dusun atau kepala desa namun masih banyak yang tidak melaporkan diri atau menikah secara adat. Masyarakat Desa Songan merupakan masyarakat yang dengan mayoritas poligami. Tradisi poligami bagi masyarakat Desa Songan adalah sesuatu yang sudah biasa dan bahkan harus diikuti. Tradisi poligami masyarakat Desa Songan mendapatkan perhatian khusus karena menghasilkan dampak yang rentan dari poligami yang terjadi di desa tersebut. Rancangan dalam penelitian ini menggunakan rancangan penelitian deskriptif kualitatif fenomenologi dengan teknik snowball. Lokasi dalam penelitian ini adalah Desa Songan Kecamatan Kintamani Kabupaten Bangli. Objek dalam penelitian ini adalah tradisi poligami di Desa Songan sedangkan subjek dalam penelitian ini adalah kepala keluarga (KK) poligami. Langkah-langkah aktivitas analisis data yaitu data reduction data display dan conclusion drawing atau verification. Temuan penelitian menunjukkan bahwa poligami yang berlangsung di Desa Songan dilakukan saat umur dari para KK poligami masih berusia remaja jumlah anggota keluarga dari para KK poligami terbanyak adalah 7 orang.Pekerjaan yang dimiliki adalah sebagai petani terutamanya petani bawang pengahasilan yang didapatkan tidak cukup untuk memenuhi kebutuhan sehari dan pendidikan terakhir KK poligami sebagian besar hanya sampai pada jenjang SMP. KK poligami tidak memiliki alasan yang kuat dan mendasar untuk melakukan poligami. Penelitian ini diharapkan dapat kembali dilanjutkan dengan istri sebagai subjek penelitian.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial (FIS) > Departemen Geografi (GEO) > S2 Pendidikan Geografi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 24 May 2018 04:29
Last Modified: 09 Sep 2018 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/62437

Actions (login required)

View Item View Item