Pengaruh model group to group exchange dan motivasi berprestasi terhadap hasil belajar geografi siswa kelas X SMA Laboratorium UM / Sahesty Adriani - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh model group to group exchange dan motivasi berprestasi terhadap hasil belajar geografi siswa kelas X SMA Laboratorium UM / Sahesty Adriani

Adriani, Sahesty (2012) Pengaruh model group to group exchange dan motivasi berprestasi terhadap hasil belajar geografi siswa kelas X SMA Laboratorium UM / Sahesty Adriani. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata kunci hasil belajar group to group exchange dan motivasi berprestasi. Kondisi pembelajaran SMA Laboratorium UM kurang memberdayakan potensi siswa sehingga perolehan hasil belajar kurang maksimal. Adanya kondisi tersebut diperlukan suatu model pembelajaran. Group to group exchange merupakan pembelajaran kelompok yang melatih bekerjasama dan mengajarkan apa yang mereka pelajari. Kondisi pembelajaran lain yang mempengaruhi pening-katan hasil belajar adalah karakteristik siswa diantaranya motivasi berprestasi. Seperti diketahui bahwa faktor motivasi berprestasi dapat menentukan keber-hasilan dan kegagalan dalam pembelajaran. Penelitian ini dimaksudkan untuk mengetahui (1) pengaruh model group to group exchange terhadap hasil belajar geografi (2) pengaruh motivasi berprestasi terhadap hasil belajar geografi dan (3) interaksi antara model group to group exchange dengan motivasi berprestasi berpengaruh terhadap hasil belajar geografi. Penelitian eksperimen semu (quasi eksperiment) ini dirancang dengan menggunakan The Treated Control Group Design With Pretest and Posttest. Subjek penelitian berjumlah 74 orang siswa yang terbagi dalam dua kelas yaitu kelas X2 sebagai kelas eksperimen dan kelas X3 sebagai kelas kontrol. Instrumen penelitian berupa tes hasil belajar dan motivasi berprestasi. Teknik analisis yang digunakan uji anova dua jalur dan t-test yang diselesaikan dengan bantuan kom-puter program SPSS 16.0 for Windows. Hasil penelitian menunjukkan (1) penggunaan model group to group exchange berpengaruh secara signifikan terhadap hasil belajar. Rata-rata hasil belajar geografi dengan model group to group exchange lebih baik daripada rata-rata hasil belajar secara konvensional (2) motivasi berprestasi berpengaruh ter-hadap hasil belajar geografi. Rata-rata hasil belajar geografi siswa yang memiliki motivasi berprestasi tinggi lebih baik daripada rata-rata siswa yang memiliki motivasi berprestasi rendah dan (3) tidak terdapat interaksi antara penggunaan model pembelajaran dengan motivasi berprestasi terhadap hasil belajar geografi. Bertolak dari hasil penelitian dapat dikemukakan saran-saran (1) untuk meningkatkan hasil belajar geografi guru dapat melaksanakan pembelajaran model group to group exchange (2) untuk memperoleh hasil belajar yang maksimal guru hendaknya memperhatikan tingkat motivasi berprestasi siswa. Guru dapat memberikan berbagai macam latihan untuk menumbuhkan motivasi berprestasi terutama siswa yang memiliki motivasi rendah (3) penelitian lanjutan disarankan menggunakan model ini dengan konteks materi yang berbeda subjek ataupun lokasi penelitian lainnya.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial (FIS) > Departemen Geografi (GEO) > S2 Pendidikan Geografi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 22 Nov 2012 04:29
Last Modified: 09 Sep 2012 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/62241

Actions (login required)

View Item View Item