Pengaruh model pembelajaran web centric course, self-efficacy komputer dan motivasi belajar terhadap hasil belajar siswa paket keahlian rekayasa perangkat lunak (RPL) di SMK Kota Malang / Mohammad Mahmudi - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh model pembelajaran web centric course, self-efficacy komputer dan motivasi belajar terhadap hasil belajar siswa paket keahlian rekayasa perangkat lunak (RPL) di SMK Kota Malang / Mohammad Mahmudi

Mahmudi, Mohammad (2017) Pengaruh model pembelajaran web centric course, self-efficacy komputer dan motivasi belajar terhadap hasil belajar siswa paket keahlian rekayasa perangkat lunak (RPL) di SMK Kota Malang / Mohammad Mahmudi. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Mahmudi Mohammad 2017. Pengaruh Model Pembelajaran Web Centric Course Self-Efficacy Komputer dan Motivasi Belajar Terhadap Hasil Belajar Siswa Paket Keahlian Rekayasa Perangkat Lunak (RPL) di SMK Kota Malang. Tesis Pendidikan Kejuruan Pascasarjana Universitas Negeri Malang. Pembimbing (1) Prof. Dr. Ir. H. Djoko Kustono M. Pd. (2) Drs. Maftuchin Romlie M. Pd. Kata kunci Web Centric Course Self-Efficacy Komputer Motivasi Belajar Prestasi Belajar Siswa. Berdasarkan hasil observasi pada siswa kelas X Paket Keahlian Rekayasa Perangkat Lunak (RPL) SMK Negeri 4 Kota Malang diketahui terdapat beberapa permasalahan dalam pembelajaran Pemrograman Dasar antara lain (1) Pemrograman Dasar kurang begitu diminati karena karakteristik penulisan program secara terstruktur dan tidak berbasis grafis (2) metode pembelajaran adalah ceramah (3) interaksi antar siswa kurang (4) rerata hasil belajar masih dibawah KKM yaitu 72. Oleh karena itu penelitian ini dilakukan untuk menguji signifikasi pengaruh penggunaan model pembelajaran web centric course self-efficacy komputer dan motivasi belajar terhadap hasil belajar pemrograman dasar. Penelitian ini dilaksanakan dengan rancangan quasi eksperimen. Penggunaan rancangan ini dimaksudkan untuk mengungkap hubungan sebab akibat dengan cara melibatkan kelompok kontrol disamping kelompok eksperimen. Penelitian ini menggunakan rancangan Nonequievalent Control Group Design dengan pertimbangan bahwa dalam penentuan kelompok eksperimen dan kelompok kontrol tidak dapat dilakukan dengan random acak individu tetapi dilakukan dengan random kelompok (assignment random sampling) yaitu pada kelas X paket keahlian Rekayasa Perangkat Lunak (RPL) Tahun Pelajaran 2015/2016 sejumlah 66 siswa yang terbagi atas 33 siswa kelas eksperimen dan 33 siswa kelas kontrol. Instrumen tes digunakan untuk mengukur self-efficacy komputer dan motivasi belajar. Teknik analisis data menggunakan analisis covariance satu jalan dengan dua covariate. Hasil penelitian menunjukan 1) tidak ada pengaruh yang signifikan motivasi belajar siswa dengan hasil belajar Pemrograman Dasar ini berarti motivasi belajar kurang berperan dalam menentukan pemberian perlakukan dan peningkatan hasil belajar 2) ada pengaruh yang signifikan Self Efficacy Komputer siswa dengan hasil belajar Pemrograman Dasar. Ini berarti self efficacy komputer berperan penting dalam menentukan pemberian perlakuan dan peningkatan hasil belajar 3) ada perbedaan hasil belajar Pemrograman Dasar yang signifikan antara kelompok siswa yang diajar dengan web centric course dilengkapi modul dengan kelompok siswa yang diajar dengan model pembelajaran konvensional dilengkapi modul. Ini berarti pemberian perlakuan web centric course dilengkapi modul memberikan dampak yang lebih baik terhadap hasil belajar dibandingkan dengan model pembelajaran konvensioanal dilengkapi dengan modul namun harus memperhatikan motivasi belajar dan self efficacy komputer. ABSTRACT Mahmudi Mohammad 2017. Pengaruh Model Pembelajaran Web Centric Course Self-Efficacy Komputer dan Motivasi Belajar Terhadap Hasil Belajar Siswa Paket Keahlian Rekayasa Perangkat Lunak (RPL) Di SMK Kota Malang. Thesis Pendidikan Kejuruan Graduate Program of State University of Malang. Advisors (1) Prof. Dr. Ir. H. Djoko Kustono M. Pd. (2) Drs. Maftuchin Romlie M. Pd. Key words Web Centric Course Computer Self-Efficacy Motivation Students Achievements. Based on the results from the observation to the ten grade students of Software Engineering at SMKN 4 Malang it was found that there were some problems dealing with Basic Programming (1) students were not interested enough toward the subject because the way how the program written was not graphical-based (2) the teaching method was lecturing (3) the less interaction between students (4) students achievement were under the standard which was 72. Considering those problems this study aimed to test the effect of significance of using web centric course method computer self-efficacy and students motivation on students achievements of Basic Programming. This study was a quasi-experimental study. It was done to reveal the cause-effect relationship by involving control and experimental groups. This study employed Nonequievalent Control Group Design with the consideration that the choosing of experimental and control group could not be determined by individual random sampling but it was done through assignment random sampling to the ten graders of software engineering department of 2015/2016 academic year. There were 66 students involved in this study which was divided into 33 students of experimental group and 33 students of control group. Test instrument was used to measure computer self-efficacy and students motivation. The data analysis techniques used one way covariance analysis with two covariates. The results of the study revealed (1) there is no significant effect of students learning motivation with Basic Programming learning result this means less learning motivation in determining the role of treatment and improvement of learning outcomes (2) there is a significant influence of Self Efficacy Computer students with Basic Programming learning outcomes. This means that the self-efficacy of computers plays an important role in determining the treatment and enhancement of learning outcomes (3) there is a significant difference in Basic Programming learning outcomes between groups of students taught with web centric courses equipped with modules with groups of students taught with conventional learning models equipped with modules. This means that providing web centric courses with modules provides a better impact on learning outcomes than conventional learning models equipped with modules but should pay attention to learning motivation and self-efficacy computer.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > S2 Pendidikan Kejuruan
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 24 Jul 2017 04:29
Last Modified: 09 Sep 2017 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/61981

Actions (login required)

View Item View Item