Studi penerapan SMM ISO 9001:2008 dalam proses pembelajaran terhadap hasil belajar mata pelajaran perakitan komputer paket keahlian teknik komputer dan jaringan sekolah menengah kejuruan di Kota Malang / Bagus Prasetyo - Repositori Universitas Negeri Malang

Studi penerapan SMM ISO 9001:2008 dalam proses pembelajaran terhadap hasil belajar mata pelajaran perakitan komputer paket keahlian teknik komputer dan jaringan sekolah menengah kejuruan di Kota Malang / Bagus Prasetyo

Prasetyo, Bagus (2017) Studi penerapan SMM ISO 9001:2008 dalam proses pembelajaran terhadap hasil belajar mata pelajaran perakitan komputer paket keahlian teknik komputer dan jaringan sekolah menengah kejuruan di Kota Malang / Bagus Prasetyo. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Prasetyo Bagus. 2016. Studi Penerapan SMM ISO 9001 2008 Dalam Proses Pembelajaran Terhadap Hasil Belajar Mata Pelajaran Perakitan Komputer Paket Keahlian Teknik Komputer dan Jaringan Sekolah Menengah Kejuruan Di Kota Malang. Pembimbing (I)Dr. Hary Suswanto S.T. M.T. (II)Dr. Ir. H. Syaad Patmanthara M.Pd. Kata Kunci SMM ISO 9001 2008 Proses Pembelajaran Perakitan Komputer. Kualitas pendidikan Indonesia masih relatif rendah bila dibanding Negara Singapura atau Malaysia.Hal ini dikarenakan pengelolaan pendidikan yang belum optimal. Indikator pendidikan berkualitas salah satunya dapat dilihat dari proses pembelajaran.Peningkatan kualitas pembelajaran dapat ditingkatkan dengan manajemen sehingga proses pembelajaran dapat berjalan dengan baik. Salah satu manajemen mutu yang dapat dilaksanakan dalam proses pembelajaran adalah SMM ISO 9001 2008.Dengan menerapkan Totally Quality Controldiharapkan dapat mencapai proses pembelajaran yang efektif dan efisien.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) Kondisi proses pembelajaranPerakitan Komputer (2) Aktifitas belajar peserta didik pada proses pembelajaran mata pelajaran Perakitan Komputer (3) Mengetahui hasil belajar peserta didik mata pelajaran Perakitan Komputer (4) Mengetahui pengaruh antara proses pembelajaran mata pelajaran Perakitan Komputer yang didukung penerapan SMM ISO 9001 2008 dengan hasil belajar. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif untuk mengukurefektivitas proses pembelajaran terhadaphasil belajarmata pelajaran Perakitan Komputer peserta didikprogram keahlian Teknik Komputer dan JaringanSekolah menengah Kejuruan di Kota Malang.Populasi data berasal dari peserta didikTKJ Kelas X di SMK Negeri Se Kota Malang dengan sampel sebanyak 243. Pengumpulan data penelitian untuk variabel X menggunakan angket dan untuk variabel Y adalah dokumentasi nilai. Dilengkapi hasil wawancara guru dan kepala program keahlian. Analisis data yang digunakan adalah regresi linier. Hasil penelitian diperoleh (1) Pelaksanaan proses pembelajaran yang didukung penerapan SMM ISO 9001 2008 pada Sekolah Menengah Kejuruan di kota malang meliputi perencanaan pelaksanaan serta penilaian proses pembelajaran yang disesuaikan dengan standart pedoman mutu yang telah ditetapkan oleh masing-masing lembaga (2) Aktifitas belajar peserta didik dengan proses pembelajaran mata pelajaran Perakitan Komputer mempunyai nilai mean (rata-rata) 77 64 yang dapat dikategorikan cukup baik (3) Hasil belajar peserta didik mata pelajaran Perakitan Komputer mempunyai nilai mean (rata-rata) 79 28 yang dapat dikategorikan cukup baik (4)Terdapat pengaruh yang signifikan dibuktikan hasil uji hipotesismenunjukkan variabel independen yaitu proses pembelajaran mata pelajaran Perakitan Komputer (X) didukung penerapan SMM ISO 9001 2008 terhadap variabel dependen yaitu hasil belajar (Y) dengan koefisien determinasi (R2) sebesar 0 438 memiliki arti bahwa kemampuan variabel bebas mempunyai dampak dalam variabel terikat sebesar 43 8%.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > S2 Pendidikan Kejuruan
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 09 Jan 2017 04:29
Last Modified: 09 Sep 2017 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/61965

Actions (login required)

View Item View Item