Implementasi kurikulum 2013 pada pengelolaan pembelajaran kelas XI paket keahlian teknik komputer dan jaringan pada dua SMK swasta di Kabupaten Lamongan / M. Ghofar Rohman - Repositori Universitas Negeri Malang

Implementasi kurikulum 2013 pada pengelolaan pembelajaran kelas XI paket keahlian teknik komputer dan jaringan pada dua SMK swasta di Kabupaten Lamongan / M. Ghofar Rohman

Rohman, M. Ghofar (2015) Implementasi kurikulum 2013 pada pengelolaan pembelajaran kelas XI paket keahlian teknik komputer dan jaringan pada dua SMK swasta di Kabupaten Lamongan / M. Ghofar Rohman. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Rohman M. Ghofar. 2015. Implementasi Kurikulum 2013 pada Pengelolaan Pembelajaran Kelas XI Paket Keahlian Teknik Komputer dan Jaringan pada Dua SMK Swasta di Kabupaten Lamongan. Tesis. Jurusan Pendidikan Kejuruan. Pascasarjana Universitas Negeri Malang. Pembimbing (1) Prof. H. Ahmad Sonhadji M. A. Ph. D (2) Dr. Ir. H. Syaad Patmanthara M.Pd. Kata kunci pengelolaan pembelajaran kurikulum 2013 SMK Pengelolaan pembelajaran yang dilaksanakan di sekolah meliputi (1) perencaaan pembelajaran (2) pelaksanaan pembelajaran (3) penilaian hasil pembelajaran. Pada kurikulum 2013 menekankan dimensi pedagodik modern dalam pembelajaran yaitu menggunakan pendekatan saintifik yang diimplementasikan dalam beberapa kegiatan yaitu mengamati menanya menalar mengasosiasi dan mengomunikasikan. Dengan adanya perubahan kurikulum dari KTSP menjadi Kurikulum 2013 hal ini menimbulkan permasalahan baru bagi guru mata pelajaran produktif (peminatan) dalam pengelolaan pembelajaran baik dalam perencanaan pembelajaran pelaksanaan pembelajaran dan penilaian pembelajaran. Implementasi perangkat pembelajaran pada KTSP belum maksimal guru belum menerapkan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) pada pembelajaran sehingga terkesan perangkat pembelajaran dibuat hanya sebatas sebagai dokumen pembelajaran. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan rancangan penelitian menggunakan studi multi situs (multy site study) pendekatan yang digunakan dalam multi situs penelitian ini adalah metode induksi analitik yang termodifikasi (modified analytic induction) penelitian dilakukan pada dua SMK Swasta di Kabupaten Lamongan yaitu SMK Muhammadiyah 1 Lamongan dan SMK Muhammadiyah 5 Babat Lamongan. Peneliti bermaksud untuk memahami fenomena tentang apa yang dialami oleh subjek penelitian misalnya perilaku persepsi motivasi tindakan dan lain-lain secara holistik dan dengan cara deskripsi dalam bentuk kata-kata dan bahasa pada suatu konteks khusus yang alamiah dan dengan memanfaatkan berbagai metode ilmiah. Sehingga peneliti dapat memahami penerapan kurikulum 2013 pada pengelolaan pembelajaran di kedua situs SMK yang diteliti. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah wawancara observasi dan dokumentasi. Kesimpulan penelitian ini secara keseluruhan antara lain pertama perencanaan pembelajaran dan penyusunan RPP dilakukan oleh pendidik/guru sebelum pembelajaran dimulai Kedua pelaksanaan pembelajaran guru melakukan tiga kegiatan yaitu kegiatan pendahuluan inti dan kegiatan penutup sesuai dengan yang diamanatkan pada pembelajaran di kurikulum 2013 kegiatan pembelajaran pada kedua situs menggunakan pendekatan saintifik meskipun belum secara sempurna. Ketiga penilaian pada pelajaran produktif TKJ berupa penilaian sikap pengetahuan dan keterampilan. Kriteria kelulusan mengacu pada KKM tiap mata pelajaran jadi guru dan siswa mempunyai panduan untuk mencapai sasaran dalam melaksanakan pembelajaran. Penilaian dilakukan dalam bentuk ulangan harian ulangan tengah semester dan ulangan akhir semester. Keempat kendala-kendala dalam implementasi kurikulum 2013 pada kedua situs antara lain (a) terbatasnya sarana dan prasarana praktik (b) belum lengakapnya buku teks untuk mata pelajaran produktif (c) belum konsistenya guru dalam menyelesaikan perangkat pembelajaran tepat waktu (d) sistem penilaian yang membebani guru. Kelima upaya yang dilakukan dalam mengatasi kendala antara lain (a) mengefektifkan sumber dana yang masuk ke sekolah dan menerapkan skala prioritas dalam pengadaan sarana prasarana sekolah (b) mengadakan kegiatan bimbingan dan workshop secara rutin dan berkala untuk mengurangi inkonsistensi tenaga pendidik dalam menyelesaikan perangkat pembelajaran (c) mengajukan proposal ke pemerintah untuk pengadaan sarana prasarana. (d) melakukan diskusi dengan guru mata pelajaran lain yang saling berkaitan (e) melengkapi materi pembelajaran dengan refrensi buku-buku yang relevan dengan materi pembelajaran dan (f) guru aktif mencari informasi mengenai kurikulum 2013 di internet dan media lainnya

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > S2 Pendidikan Kejuruan
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 02 Jul 2015 04:29
Last Modified: 09 Sep 2015 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/61915

Actions (login required)

View Item View Item