Pengaruh status sosial ekonomi orang tua, pendidikan pengolalaan keuangan keluarga, dan pembelajaran di perguruan tinggi terhadap literasi finansial mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya / Irin Widayati - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh status sosial ekonomi orang tua, pendidikan pengolalaan keuangan keluarga, dan pembelajaran di perguruan tinggi terhadap literasi finansial mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya / Irin Widayati

Widayati, Irin (2012) Pengaruh status sosial ekonomi orang tua, pendidikan pengolalaan keuangan keluarga, dan pembelajaran di perguruan tinggi terhadap literasi finansial mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya / Irin Widayati. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Tesis Program Studi Ekonomi Program Pascasarjana Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr. Sunaryanto M.Ed. (II) Dr. H. Tuhardjo M.Si. Ak. Kata kunci status sosial ekonomi orang tua pendidikan pengelolaan keuangan keluarga pembelajaran di perguruan tinggi literasi finansial Salah satu kecerdasan yang harus dimiliki oleh manusia modern adalah kecerdasan finansial yaitu kecerdasan dalam mengelola aset keuangan pribadi. Dengan menerapkan cara pengelolaan keuangan yang benar maka seseorang diharapkan bisa mendapatkan manfaat yang maksimal dari uang yang dimilikinya. Mahasiswa sebagai generasi muda tidak hanya akan menghadapi kompleksitas yang semakin meningkat dalam produk-produk keuangan jasa dan pasar tetapi mereka lebih cenderung harus menanggung risiko keuangan di masa depan yang lebih dari orang tua mereka. Dalam rangka mencapai kesejahteraan keuangan mahasiswa perlu memiliki pengetahuan sikap dan mengimplementasikan praktik keuangan pribadi yang sehat. Pendidikan sangat berperan penting dalam pembentukan literasi finansial baik pendidikan informal di lingkungan keluarga maupun pendidikan formal di lingkungan perguruan tinggi. Di dalam lingkungan keluarga tingkat literasi finansial ditentukan oleh peran orang tua dalam memberikan dukungan berupa pendidikan keuangan dalam keluarga. Perbedaan status sosial ekonomi orang tua membawa perbedaan yang besar dalam pengasuhan anak. Anak-anak dikondisikan oleh posisi subkultur dan kelas sosial ekonomi yang pada gilirannya mempengaruhi kognisi dan perilaku mereka. Pembelajaran di perguruan tinggi sangat berperan penting dalam proses pembentukan literasi finansial mahasiswa. Pembelajaran yang efektif dan efisien akan membantu mahasiswa memiliki kemampuan memahami menilai dan bertindak dalam kepentingan keuangan mereka. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan (1) pengaruh status sosial ekonomi orang tua terhadap pendidikan pengelolaan keuangan keluarga (2) pengaruh status sosial ekonomi orang tua terhadap literasi finansial aspek kognitif (3) pengaruh status sosial ekonomi orang tua terhadap literasi finansial aspek sikap (4) pengaruh pendidikan pengelolaan keuangan keluarga terhadap literasi finansial aspek kognitif (5) pengaruh pendidikan pengelolaan keuangan keluarga terhadap literasi finansial aspek sikap (6) pengaruh pembelajaran di perguruan tinggi terhadap literasi finansial aspek kognitif (7) pengaruh pembelajaran di perguruan tinggi terhadap literasi finansial aspek sikap (8) pengaruh status sosial ekonomi orang tua terhadap literasi finansial aspek kognitif mahasiswa melalui pendidikan pengelolaan keuangan keluarga (9) pengaruh status sosial ekonomi orang tua terhadap literasi finansial aspek sikap mahasiswa melalui pendidikan pengelolaan keuangan keluarga (10) tingginya pendidikan pengelolaan keuangan keluarga dapat memperkuat pengaruh pembelajaran di perguruan tinggi terhadap literasi finansial aspek kognitif (11) tingginya pendidikan pengelolaan keuangan keluarga dapat memperkuat pengaruh pembelajaran di perguruan tinggi terhadap literasi finansial aspek sikap. Rancangan penelitian ini adalah penelitian eksplanatori (explanatory research) yang mengkaji pengaruh langsung maupun tak langsung status sosial ekonomi orang tua pendidikan pengelolaan keuangan keluarga dan pembelajaran di perguruan tinggi terhadap tingkat literasi finansial. Populasi dan sampel penelitian ini adalah mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya. Jumlah anggota sampel 220 mahasiswa yang terdiri atas mahasiswa jurusan ekonomi pembangunan akuntansi dan manajemen. Data dikumpulkan dengan menggunakan tes dan angket. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis jalur dan analisis regresi dengan uji selisih mutlak dengan bantuan SPSS versi 16.0 for window. Berdasarkan hasil analisis data diperoleh kesimpulan (1) status sosial ekonomi orang tua berpengaruh secara langsung positif signifikan terhadap pendidikan pengelolaan keuangan keluarga (2) status sosial ekonomi orang tua tidak berpengaruh secara langsung terhadap literasi finansial aspek kognitif (3) status sosial ekonomi orang tua tidak berpengaruh secara langsung terhadap literasi finansial aspek sikap (4) pendidikan pengelolaan keuangan keluarga berpengaruh secara langsung positif signifikan terhadap literasi finansial aspek kognitif (5) pendidikan pengelolaan keuangan keluarga berpengaruh secara langsung positif signifikan terhadap literasi finansial aspek sikap (6) pembelajaran di perguruan tinggi berpengaruh secara langsung positif signifikan terhadap literasi finansial aspek kognitif (7) pembelajaran di perguruan tinggi berpengaruh secara langsung positif signifikan terhadap literasi finansial aspek sikap (8) status sosial ekonomi orang tua berpengaruh secara tidak langsung positif signifikan terhadap literasi finansial aspek kognitif yang dimediasi oleh pendidikan pengelolaan keuangan keluarga (9) status sosial ekonomi orang tua berpengaruh secara tidak langsung positif signifikan terhadap literasi finansial aspek sikap yang dimediasi oleh pendidikan pengelolaan keuangan keluarga (10) tingginya pendidikan pengelolaan keuangan keluarga tidak dapat memperkuat pengaruh pembelajaran di perguruan tinggi terhadap literasi finansial aspek kognitif (11) tingginya pendidikan pengelolaan keuangan keluarga tidak dapat memperkuat pengaruh pembelajaran di perguruan tinggi terhadap literasi finansial aspek sikap. Merujuk pada hasil penelitian dapat disarankan (1) hendaknya orang tua selalu mengontrol dan membelajarkan pada anak-anak untuk berperilaku dan bersikap secara benar dalam setiap aktivitas keuangan (2) dalam proses pembelajaran di perguruan tinggi dosen harus lebih meningkatan keterlibatan mahasiswa pada proses perencanaan pembelajaran di awal semester (3) peneliti berikutnya untuk mengkaji lebih lanjut tentang pendidikan dalam keluarga dan pendidikan di sekolah

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Ekonomi Pembangunan (EKP) > S2 Pendidikan Ekonomi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 17 Jan 2012 04:29
Last Modified: 09 Sep 2012 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/61125

Actions (login required)

View Item View Item