Efektivitas model pembelajaran Numbered Head Together dan Reciprocal Teaching untuk meningkatkan motivasi dan hasil belajar (studi kasus pembelajaran IPS terpadu pada kompetensi dasar ketenagakerjaan siswa kelas VIII semester dua MTs Al-Fauzul Kabir Kota Jantho Aceh Bes - Repositori Universitas Negeri Malang

Efektivitas model pembelajaran Numbered Head Together dan Reciprocal Teaching untuk meningkatkan motivasi dan hasil belajar (studi kasus pembelajaran IPS terpadu pada kompetensi dasar ketenagakerjaan siswa kelas VIII semester dua MTs Al-Fauzul Kabir Kota Jantho Aceh Bes

Rosmanidar (2011) Efektivitas model pembelajaran Numbered Head Together dan Reciprocal Teaching untuk meningkatkan motivasi dan hasil belajar (studi kasus pembelajaran IPS terpadu pada kompetensi dasar ketenagakerjaan siswa kelas VIII semester dua MTs Al-Fauzul Kabir Kota Jantho Aceh Bes. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Tesis Jurusan Pendidikan Ekonomi Program Pascasarjana Universitas Negeri Malang. Pembimbing (1) Prof. Dr. H. Bambang Banu Siswoyo M.M. (2) Dr. H. Tuhardjo SE M. Si Ak Kata kunci Numbered Heads Together Reciprocal Teaching Motivasi Hasil Belajar. Salah satu upaya untuk meningkatkan motivasi dan hasil belajar siswa melalui model pembelajaran kooperatif numbered heads together (NHT) dan reciprocal teaching (RT). Penelitian ini dimaksudkan untuk menguji apakah ada perbedaan motivasi belajar yang diajar dengan model pembelajaran numbered heads together (NHT) dan reciprocal teaching (RT) dan apakah ada perbedaan hasil belajar yang diajar dengan model pembelajaran Numbered Heads Together (NHT) dan reciprocal teaching (RT) siswa kelas VIII pada kompetensi dasar ketenagakerjaan di MTs Al Fauzul Kabir kota Jantho Hipotesis yang diuji dalam penelitian yaitu (1) ada perbedaan motivasi belajar yang diajar dengan model pembelajaran numbered heads together (NHT) dan reciprocal teaching (RT) siswa kelas VIII pada kompetensi dasar ketenagakerjaan di MTs Al Fauzul Kabir kota Jantho Aceh Besar (2) Ada perbedaan hasil belajar yang dicapai dari model pembelajaran numbered heads together (NHT) dan reciprocal teaching (RT) pada kompetensi dasar ketenagakerjaan Siswa Kelas VIII Semester Dua MTs Al-Fauzul Kabir Kota Jantho Aceh Besar. Penelitian ini menggunakan rancangan kuasi eksperimen (Nonequivalent the Pretest-Postest control Group Design). Subjek penelitian adalah seluruh siswa Kelas VIII semester dua MTs Al-Fauzul Kabir Kota Jantho Aceh Besar yang berjumlah 44 siswa yang dibagi atas dua kelompok yang mempunyai kemampuan awal yang sama atau relatif sama. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Tidak ada perbedaan motivasi belajar siswa yang diajar dengan model pembelajaran numbered heads together (NHT) dengan model pembelajaran reciprocal teaching (RT) dengan tingkat signifikansinya 0 078. Namun jika dilihat dari indikatornya ada perbedaan motivasi belajar siswa yang diajar dengan model pembelajaran numbered heads together (NHT) dengan model pembelajaran reciprocal teaching (RT). Perbedaan tersebut antara lain pada indikator perhatian dengan signifikansinya 0 031 kepuasan sebesar 0 049 dan indikator keyakinan sebesar 0 046 sehingga dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran reciprocal teaching (RT) lebih efektif untuk meningkatkan motivasi belajar siswa dan (2) ada perbedaan hasil belajar yang diajar dengan model pembelajaran numbered heads together (NHT) dan model pembelajaran reciprocal teaching (RT) dengan tingkat signifikansinya sebesar 0 001. Hal ini dapat dilihat dari perbedaan rata-rata hasil belajar antara kelompok NHT (8 05) dan kelompok RT (9 95) sehingga dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran reciprocal teaching (RT) lebih efektif untuk meningkatkan motivasi belajar siswa Hasil analisis data menunjukkan bahwa model pembelajaran reciprocal teaching (RT) lebih efektif dibandingkan dengan model pembelajaran numbered heads together (NHT) dalam meningkatkan motivasi dan hasil belajar siswa pada kompetensi dasar ketenagakerjaan. Saran yang dapat diajukan dari penelitian ini adalah (1) Sekolah disarankan untuk menggunakan model pembelajaran koperatif numbered heads together dan reciprocal reaching untuk meningkatkan motivasi dan hasil belajar tidak hanya pada pelajaran IPS Terpadu juga mata pelajaran lainnya (2) guru disarankan untuk menggunakan model pembelajaran koperatif numbered heads together (NHT) dan reciprocal teaching (RT) tidak hanya pada kompetensi dasar ketenagakerjaan dan dapat digunakan pada kompetensi lainnya (3) Bagi peneliti lainnya hendaknya melakukan eksperimen lanjutan dengan menggabungkan atau mengkolaborasikan dua model pembelajaran ter-sebut yang telah terbukti efektif dalam belajar.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Ekonomi Pembangunan (EKP) > S2 Pendidikan Ekonomi
Depositing User: library UM
Date Deposited: 22 Sep 2011 04:29
Last Modified: 09 Sep 2011 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/61120

Actions (login required)

View Item View Item