Implementasi program corporate social responsibility bidang pendidikan pada perbankan pemerintah di Kota Malang / Dewi Sri Sejati - Repositori Universitas Negeri Malang

Implementasi program corporate social responsibility bidang pendidikan pada perbankan pemerintah di Kota Malang / Dewi Sri Sejati

Sejati, Dewi Sri (2017) Implementasi program corporate social responsibility bidang pendidikan pada perbankan pemerintah di Kota Malang / Dewi Sri Sejati. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Sejati Dewi Sri. 2017. implementasi program corporate social responsibility bidang pendidikan pada perbankan pemerintah di kota malang. Tesis. Program Studi S2 Pendidikan Bisnis dan Manajemen Program Pascasarjana Universitas Negeri Malang. Pembimbing (1) Prof. Dr. Budi Eko Soetjipto M.Ed. M.Si. (II) Dr. Wening Patmi Rahayu S.Pd. M.M. Kata kunci Corporate Social Responsibility pendidikan perbankan Penelitian ini dilakukan pada dua perbankan pemerintah (BUMN) yaitu Bank Rakyat Indonesia dan Bank Negara Indonesia. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui alasan yang mendasari perusahaan melakukan kegiatan CSR bidang pendidikan dan strategi perusahaan melakukan kegiatan CSR bidang pendidikan.Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif dengan jenis penelitian studi multi situs (multy sites study). Hasil penelitian menunjukkan bahwa kedua perusahaan mempunyai kesamaan dan perbedaan yang tidak begitu mencolok karena kedua perusahaan tersebut merupakan bank pemerintah yang sudah diakui oleh masyarakat dalam hal Corporate Social Responsibility dalam bidang pendidikan. Hal yang mendasari perusahaan melakukan kegiatan CSR diantaranya karena ada peraturan pemerintah yang mengatur tentang kewajiban BUMN untuk melaksanakan CSR. Strategi kedua perusahaan juga tidak mempunyai perbedaan yang signifikan karena peneliti melakukan penelitian di kantor cabang yang mempunyai kantor pusat maka semua kegiatan yang dilakukan harus mendapatkan persetujuan dari kantor wilayah dan pusat dengan mengirimkan surat rekomendasi. Melihat pada tujuan dari program Corporate Social Responsibility yang dilakukan oleh perusahaan terdapat hal-hal yang tidak dapat dipisahkan dengan tujuan perusahaan.Pengembangan CSR bidang pendidikan sangat bermanfaat bagi perusahaan dan mitra perusahaan untuk terselenggaranya kegiatan sosial dan tercapainya tujuan perusahaan. Seperti yang dilakukan oleh BRI dan BNI dalam melakukan kegiatan CSR BRI sudah disinggung dalam Visi perusahaan sedangkan BNI pada misi perusahaan sehingga dengan begitu pelaksanaan CSR sejalan dengan tujuan perusahaan.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Manajemen (MNJ) > S2 Pendidikan Bisnis dan Manajemen
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 24 Jul 2017 04:29
Last Modified: 09 Sep 2017 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/60988

Actions (login required)

View Item View Item