Wahyuningtias, Cepy Nurmalia (2016) Analisis SWOT untuk menentukan strategi pemasaran (studi kasus pada Lembaga Bimbingan Belajar Primagama Kota Probolinggo) / Cepy Nurmalia Wahyuningtias. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK Wahyuningtias Cepy. 2016. Analisis SWOT Untuk Menentukan Strategi Pemasaran Pada Lembaga Bimbingan Belajar Primagama Kota Probolinggo. Tesis. Jurusan Pendidikan Bisnis dan Manajemen Program PascaSarjana Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Prof. Dr. Sudarmiatin M.Si. (II) Dr. Aniek Indrawati S.Si. M.M. Keywords Analisis SWOT strategi pemasaran Strategi pemasaran merupakan pendekatan yang digunakan oleh perusahaan dalam mencapai sasaran yang di dalamnya tercantum keputusan-keputusan mengenai target pasar penempatan produk bauran pemasaran serta tingkat biaya pemasaran yang diperlukan. Dan dalam dunia pendidikan sangat dibutuhkan analisis SWOT untuk menetukan langkah strategi pemasaran. Tujuan penelitian ini adalah 1) mengidentifikasi faktor-faktor internal (IFAS) dan eksternal (EFAS) 2) melakukan analisis SWOT untuk menentukan strategi pemasaran pada Lembaga Bimbingan Belajar Primagama Kota Probolinggo. Pendekatan yang dilakukan adalah kualitatif dengan menggunakan desain studi kasus peneliti bertindak sebagai instrumen sekaligus pengumpul data. Sumber data adalah informasi langsung yang diperoleh oleh peneliti yaitu wawancara dokumen dan foto. Dalam penelitian ini ketekunan pengamatan triangulasi pemeriksaan teman sejawat melalui dikusi menggunakan bahan referensi dan uraian rinci diterapkan untuk mengecek keabsahan data. Hasil penelitian menunjukkan Strategi pemasaran yang dilakukan Lembaga Bimbingan Belajar Primagama Kota Probolinggo menggunakan matriks internal faktor (IFAS) dan eksternal faktor (EFAS) diperoleh nilai 3 04 dan 2 91. Lembaga berada pada titik koordinat (2 15 2 13) terletak pada kuadran I (SO) diantara kekuatan dan ancaman sehingga yang digunakan yaitu strategi SO. Hasil dari matriks perencanaan strategis kuantitatif (QSPM) dari kelima strategi SO diperoleh nilai yang tinggi yaitu sebesar 3 57 untuk strategi yang ketiga yaitu melakukan pendekatan dan peningkatan kualitas agar masyarakat tetap percaya.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Manajemen (MNJ) > S2 Pendidikan Bisnis dan Manajemen |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 29 Jun 2016 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2016 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/60977 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |