Problematika pembelajaran menulis karangan pada kelas IV Sekolah Dasar di Gugus 2 Kecamatan Kedungkandang Kota Malang / Daniesta Cempaka Ayuningtyas - Repositori Universitas Negeri Malang

Problematika pembelajaran menulis karangan pada kelas IV Sekolah Dasar di Gugus 2 Kecamatan Kedungkandang Kota Malang / Daniesta Cempaka Ayuningtyas

Ayuningtyas, Daniesta Cempaka (2015) Problematika pembelajaran menulis karangan pada kelas IV Sekolah Dasar di Gugus 2 Kecamatan Kedungkandang Kota Malang / Daniesta Cempaka Ayuningtyas. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Ayuningtyas Daniesta Cempaka.2015. Problematika Pembelajaran Menulis Karangan Pada Kelas IV Sekolah Dasar Di Gugus 2 Kecamatan Kedungkandang Kota Malang. Skripsi Jurusan kependidikan Sekolah Dasar dan Prasekolah Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr. Muhana Gipayana M.Pd (II) Drs. Ahmad Badawi S.Pd. M.Pd Kata kunci Problematika Pembelajaran Menulis SD Pembelajaran menulis yang dulu merupakan pelajaran dan latihan pokok kini kurang mendapat perhatian baik dari para siswa maupun para guru. Kurangnya keterampilan guru dalam menggunakan berbagai model pembelajaran dapat berakibat proses pembelajaran yang dilakukan bersifat monoton karena hanya bertumpu pada model pembelajaran yang itu-itu saja dan keterlibatan siswanya sangat minim. Berdasarkan studi awal penulis dari observasi pembelajaran menulis di SDN Madyopuro 4 pada siswa kelas 4 ditemukan bahwa pada siswa kelas 4 tersebut mengalami kesulitan pada materi menulis terutama menulis karangan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui permasalahaan yang dihadapi guru mengenai perencanaan pembelajaran menulis penguasaan materi menulis dan pelaksanaan pembelajaran menulis karangan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kuantitatif. Populasi dari penelitian ini adalah guru kelas IV di gugus 2 Sekolah Dasar di Kecamatan Kedungkandang Kota Malang. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan angket terhadap guru dan observasi terhadap RPP dan pelaksanaan pembelajaran menulis. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah total sampling yaitu keseluruhan populasi merangkap sebagai sampel penelitian. Untuk subjek penelitian diambil seluruh jumlah guru kelas IV yang ada di gugus 2 Kecamatan Kedungkandang yaitu sebanyak 10 orang guru. Berdasarkan hasil analisis data tersebut diperoleh tiga simpulan hasil penelitian yaitu (1) Guru kelas 4 sekolah dasar di gugus 2 Kecamatan Kedungkandang mengalami kesulitan dalam penyusunan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) pembelajaran menulis karangan. (2) Guru kelas 4 sekolah dasar di gugus 2 Kecamatan Kedungkandang kurang memahami substansi materi menulis. (3) Guru kelas 4 sekolah dasar di gugus 2 Kecamatan Kedungkandang pada saat kegiatan pembelajaran menulis tidak membimbing siswanya saat menulis. Disarankan kepada guru-guru sekolah dasar agar menyusun sendiri perencanaan pembelajaran menulis. Menguasai materi menulis sebagai dasar suksesnya proses pembelajaran menulis di SD. Guru harus terbuka dan aktif dalam kegiatan KKG khususnya kegiatan penyusunan RPP. Guru perlu mengadakan pelatihan menulis khususnya pelatihan materi menulis karangan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Kependidikan Sekolah Dasar & Prasekolah (KSDP) > S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: library UM
Date Deposited: 08 Sep 2015 04:29
Last Modified: 09 Sep 2015 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/6097

Actions (login required)

View Item View Item