Suyantri, Eni (2015) Pengembangan modul berbasis penelitian keragaman burung famili estrildidae berdasarkan analisis protein darah untuk mata kuliah bioteknologi di Universitas Negeri Malang / Eni Suyantri. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK Suyantri E. 2015. Pengembangan Modul Berbasis Penelitian Keragaman Burung Famili Estrildidae berdasarkan Analisis Protein Darah untuk Mata Kuliah Bioteknologi di Universitas Negeri Malang. Tesis Program Studi Pendidikan Biologi Universitas Negeri Malang. Pembimbing (1) Dr. Umie Lestari M.Si (2) Dr. Susriyati Mahanal M.Pd Kata kunci bioteknologi haemoglobin transferrin post-transfferin modul four-D Thiagarajan keragaman protein darah Estrildidae Bioteknologi telah tercantum sebagai salah satu matakuliah di Program Pendidikan Biologi Universitas Negeri Malang. Bioteknologi sebagai sebuah teknologi berkaitan dengan penerapan prinsip-prinsip saintifik untuk kemaslahatan orang banyak. Oleh karena itu masuknya bioteknologi ke dalam kurikulum universitas adalah suatu keharusan karena bioteknologi menawarkan banyak hal diantaranya adalah keterampilan kerja laboratorium integritas antara ilmu dan aplikasi pemikiran tingkat tinggi dan peningkatan kesejahteraan. Namun mahasiswa penempuh mata kuliah Bioteknologi masih memiliki pandangan yang abstrak terkait dengan peranan dan aplikasi bioteknologi dalam kehidupan sehari-hari. Selain itu mahasiswa juga masih berangan-angan terkait dengan materi yang dipelajari sehingga mahasiswa belum dapat berpikir nyata dan sulit bagi mahasiswa untuk memahami secara utuh peranan bioteknologi. Hal ini dikarenakan buku teks yang digunakan dalam pembelajaran masih bersifat teroritis. Buku teks yang digunakan telah menyajikan materi dan teori-teori dasar dalam bioteknologi secara lengkap namun tidak dilengkapi dengan aplikasi nyata dalam kehidupan sehari-hari. Akibatnya mahasiswa tidak mampu untuk mengimplementasikan materi dan konsep yang telah diperoleh dari matakuliah Bioteknologi. Pembelajaran berbasis riset atau penelitian sangat tepat dikembangkan dalam pembelajaran Bioteknologi. Ciri utama pembelajaran Bioteknologi adalah pembelajaran yang sistematis mulai dengan fakta konsep prinsip sampai dengan prosedur sangat dekat dengan kegiatan-kegiatan riset sehingga pengembangan pembelajaran berbasis riset sangat tepat dikembangkan pada pembelajaran Bioteknologi. Modul bioteknologi berbasis penelitian telah dikembangkan berdasarkan kebutuhan dan karakter mahasiswa Program Studi Pendidikan Biologi Universitas Negeri Malang. Mahasiswa membutuhkan modul berbasis penelitian yang mampu merangsang mahasiswa untuk berpikir kreatif dan nyata terkait aplikasi bioteknologi dalam kehidupan sehari-hari. Modul bioteknologi dikembangkan mengikuti alur Four-D (4-D) dari Thiagarajan Semmel dan Semmel (1974). Modul berjudul Modul Bioteknologi Keragaman Burung Famili Estrildidae berdasarkan Analisis Protein Darah disusun berdasarkan penelitian keragaman burung famili estrildidae berdasarkan analisis protein darah. Protein darah spesifik yang digunakan sebagai pendekatan keragaman pada burung famili estrildidae adalah Haemoglobin Tranferrin dan Post-transfferin. Protein Haemolglobin muncul pada kisaran 63-65 kDa. Protein Transfferin muncul pada kisaran 83-85 kDa dan tidak muncul pada bondol haji dan bondol jawa. Sedangkan protein Post-transfferin muncul pada kisaran 91-110 kDa Hasil analisis protein burung famili Estrildidae ini dapat dimanfaatkan sebagai data dasar tentang variasi genetik. Modul telah divalidasi oleh ahli materi bioteknologi dan ahli media dan pembelajaran. Modul juga telah diujicobakan pada mahasiswa kelompok sedang berjumlah 12 mahasiswa. Berdasarkan hasil validasi dari ahli materi diperoleh penilaian sebesar 84.09% dan dari ahli media dan pembelajaran sebesar 100%. Artinya modul telah layak digunakan sebagai bahan ajar penunjang mata kuliah Bioteknologi. Kelebihan modul bioteknologi yang telah dikembangkan adalah 1) modul pembelajaran berbasis riset disusun secara sistematis untuk digunakan dosen dan mahasiswa dalam kegiatan perkuliahan sehingga dosen dan mahasiswa mudah dalam menggunakannya dan 2) modul pembelajaran disusun berdasarkan hasil penelitian sehingga pembaca mendapatkan gambaran nyata dan langsung tahapan-tahapan pada penelitian. Kelemahan dalam modul bioteknologi ini adalah hanya disusun berdasarkan beberapa indikator saja karena hanya sebagai bahan ajar penunjang dan berdasarkan pada karakter mahasiswa program studi Pendidikan Biologi Universitas Negeri Malang sehingga keberadaanya sesuai dengan karakter mahasiswa program studi Biologi Universitas Negeri Malang.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Biologi (BIO) > S2 Pendidikan Biologi |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 30 Jul 2015 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2015 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/60563 |
Actions (login required)
View Item |