Rachmawati, Diah Ayu (2015) Pengembangan buku panduan memahami teori multiple intelligences dan implementasinya pada pembelajaran biologi SMA untuk mahasiswa pada matakuliah belajar dan pembelajaran Universitas Negeri Malang / Diah Ayu Rachmawati. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK Rachmawati Diah Ayu. 2015. Pengembangan Buku Panduan Memahami Teori Multiple Intelligences danImplementasinyapadaPembelajaranBiologi SMA untuk Mahasiswa pada Matakuliah Belajar dan Pembelajaran Universitas Negeri Malang. Thesis Prodi Pendidikan Biologi Program Pascasarjana Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Prof.Dra. Herawati Susilo M. Sc Ph. D (II) Prof. Dr. Hj. Mimien Henie Irawati Al Muhdhar M.S Kata kunci pengembangan buku Panduan mengajar teori multiple intelligences Setiap anak adalah unik masing-masing anak memiliki karakter yang berbeda-beda begitu pula dalam kecerdasan. Ada 8 jenis kecerdasan dan setiap individu memiliki jenis kecerdasan yang berbeda satu sama lain. Delapan jenis kecerdasan itu adalah kecerdasan visual spasial kecerdasan linguistik kecerdasan intrapersonal kecerdasan musikal kecerdasan naturalis kecerdasan fisik kinestetik kecerdasan interpersonal dan logika matematika. Keseluruhan bahasan mengenai jenis kecerdasan ini tercakup dalam Teori Multiple Intelligence.Teori Multiple Intelligencesdapat dijadikan salah satu alternatif untuk mengembangkan kegiatan pembelajaran yang bermakna dimana siswa tidak hanya belajar materi pelajaran dengan cara yang menyenangkan tetapi juga sekaligus mengembangkan bakat dan kemampuan alami siswa. Teori Multiple Intelligences akan sangat berguna dan lebih mengena jika diajarkan sejak dini kepada calon-calon guru yang masih duduk di bangku perkuliahan. Pada pelaksanaan PPL 2014 yang dilaksanakan peneliti di Offering A semester 5 Pendidikan Biologi matakuliah Belajar dan Pembelajaran diketahui bahwa Teori Kecerdasan dalam Pembelajaran menjadi salah satu materi yang diajarkan. Berdasarkanpelaksanaan PTK berbasisLessonStudyyang dilaksanakanpenelitibersamatim memperlihatkanbahwahampirseluruhmahasiswaoffering A belumpernahmendengarinformasimengenaiTeoriMultipleIntelligences sehinggamereka juga belummengetahuipentingnyamengimplementasiteoriinidalampembelajaran di sekolah. Permasalahanlain yang munculadalah selamapelaksanaan PPL juga terlihatbahwamahasiswamasihbelumdapatmemilah-milahliteratur yang valid dan benar. Merekalebihseringmencariartikel-artikel di blog-blog umum yang kurangvaliduntukpenyusunanmakalah dan tugas. Pada awalkegiatan PPL kegiatanmereka di kelasdidominasidenganpresentasipowerpoint dan diskusi yang kurang bisa menarikminatmahasiswauntukbelajar dan mencaritahulebihlanjutberbagaiinformasimengenaimateri. Merekamenerimabegitu saja apa yang dipresentasikanoleh teman-teman merekatanpamenelitiapakahinformasisudahbenar dan valid.Solusi yang dapat digunakan sebagai alternatif pemecahan masalah tersebut adalah dengan mengembangkan suatu bahan ajar yang dapat membantu mahasiswa memahami Teori Multiple Intelligencesdan bagaimana implementasi teori tersebut di sekolah. Bahan ajar tersebut adalah buku panduan mengajar Biologi SMA berbasis Teori Multiple Intelligences Buku panduan mengajar Biologi SMA berbasis Teori Multiple Intelligencesini dikembangkan dengan model pengembangan 4D Thiagarajan yang terdiri dari tahap Define Design Develop dan Disseminate. Berdasarkan analisis data terhadap angket validasi buku panduan mengajar Biologi SMA berbasis Teori Multiple Intelligencesoleh ahli media dan bahan ajar serta ahli pendidikan dan pembelajaran didapatkan skor rata-rata 88.45 dan 83.6 yang termasuk dalam kategori valid. Hasil pelaksanaan uji coba produk atau initial testing pada ulangan ke 4 menunjukkan bahwa produk yang dihasilkan sudah cukup baik dari segi kualitas isi kemudahan untuk dipahami dan diimplementasikan tampilan produk dan juga penyajian materi. Produk akhir berupa buku panduan mengajar Biologi SMA berbasis Teori Multiple Intelligences yang dihasilkan setelah melalui beberapa revisi. buku panduan mengajar Biologi SMA berbasis Teori Multiple Intelligencesini diharapkan dapat menjadi alternatif pemecahan masalah yang efektif untuk meningkatkan pemahaman mahasiswa pada Teori Multiple Intelligences dan implementasinya pada pembelajaran Biologi.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Biologi (BIO) > S2 Pendidikan Biologi |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 23 Jul 2015 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2015 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/60536 |
Actions (login required)
View Item |