Ristiana, Evi (2010) Kualitas mikrobiologi air tahu yang dijual di kota Makassar berdasarakan nilai MPN coliform, coliform fekal dan jumlah koloni bakteri escherichia coli sebagai materi penyuluhan masyarakat / Evi Ristiana. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Kata Kunci Kualitas Mikrobiologi Air Tahu Nilai MPN Coliform Nilai MPN Coliform Fekal dan Jumlah Koloni Bakteri Escherichia coli Materi Penyuluhan Masyarakat. Air tahu merupakan salah satu jenis minuman hasil olahan kedelai yang banyak diminati masyarakat Makassar karena bernilai gizi tinggi. Minat masyarakat kota Makassar untuk mengkonsumsi air tahu yang semakin meningkat pada kenyataannya tidak diimbangi dengan kesadaran para pengrajin air tahu untuk memberikan jaminan dan kelayakan konsumsi air tahu untuk para konsumennya. Sampai saat belum diketahui kualitas mikrobiologi air tahu yang dijual di kota Makassar. Penelitian ini diharapkan dapat mengungkap tentang kualitas mikrobiologi air tahu yang banyak beredar di kota Makassar berdasarkan nilai MPN coliform coliform fekal dan jumlah koloni bakteri Escherichia coli. Apabila kualitas mikrobiologi air tahu yang beredar di kota Makassar telah diketahui dan disosialisasikan kepada masyarakat. Para konsumen air tahu akan lebih berhati-hati dalam mengkonsumsi air tahu yang ada di kota Makassar. Selanjutnya pengrajin air tahu diharapkan berusaha meningkatkan kualitas air tahu yang diproduksinya.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Biologi (BIO) > S2 Pendidikan Biologi |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 24 Aug 2010 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2010 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/60297 |
Actions (login required)
View Item |