Keefektifan pendekatan induktif berbantuan peta konsep ditinjau dari hasil belajar siswa dalam materi larutan penyangga / Indiatiningsih - Repositori Universitas Negeri Malang

Keefektifan pendekatan induktif berbantuan peta konsep ditinjau dari hasil belajar siswa dalam materi larutan penyangga / Indiatiningsih

Indiatiningsih (2015) Keefektifan pendekatan induktif berbantuan peta konsep ditinjau dari hasil belajar siswa dalam materi larutan penyangga / Indiatiningsih. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Indiatiningsih. 2013. Keefektifan Pendekatan Induktif Berbantuan Peta Konsep Ditinjau dari Hasil Belajar Materi Larutan Penyangga. Tesis. Jurusan Pendidikan Kimia Program Pascasarjana Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr. I Wayan Dasna M Si. M.Ed. (II) Dr. Hj. Fauziatul Fajaroh M.S. Kata Kunci pendekatan induktif peta konsep hasil belajar kimia larutan penyangga Ilmu Kimia merupakan salah satu mata pelajaran yang memiliki kesulitan cukup tinggi karena sebagian besar materinya terdiri dari konsep-konsep yang bersifat abstrak. Salah satu materi kimia yang merupakan materi yang cukup sulit bagi siswa SMAN 8 Malang adalah larutan penyangga. Kesulitan dialami siswa karena materi larutan penyangga mengandung konsep abstrak dan melibatkan penghitungan matematika. Kombinasi dari karakter tersebut mengakibatkan siswa kesulitan dalam mempelajari pokok bahasan larutan penyangga. Pembelajaran materi larutan penyangga yang dilakukan di SMAN 8 Malang selama ini dilakukan dengan cara verifikasi yaitu sebelum pelaksanaan praktikum guru telah menyiapkan prosedur pelaksanaan praktikum sehingga siswa tinggal melaksanakan praktikum sesuai dengan petunjuk yang diberikan guru. Pembelajaran praktikum yang demikian menunjukkan bahwa tujuan dari kegiatan percobaan hanya membuktikan kebenaran suatu konsep yang telah diinformasikan oleh guru sehingga tidak melibatkan seluruh kemampuan siswa. Salah satu cara untuk mengatasi kesulitan dengan cara menerapkan pendekatan induktif berbantuan peta konsep untuk dapat meningkatkan proses dan hasil belajar siswa. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui (1) ada tidaknya perbedaan hasil belajar afektif dan psikomotor pada siswa yang dibelajarkan menggunakan pendekatan induktif dengan peta konsep dan tanpa peta konsep untuk materi Larutan Penyangga (2) ada tidaknya perbedaan hasil belajar kognitif antara siswa yang dibelajarkan menggunakan pendekatan induktif dengan peta konsep dan tanpa bantuan peta konsep untuk materi Larutan Penyangga (3) ada tidaknya pengaruh pendekatan induktif dengan peta konsep dan tanpa bantuan peta konsep dan kemampuan awal siswa terhadap hasil belajar kognitif siswa pada materi Larutan Penyangga 12288 12288 12288 12288 Penelitian ini menggunakan rancangan penelitian eksperimen semu dan metode deskriptif. Eksperimen semu digunakan untuk mengetahui perbedaaan hasil belajar kognitif siswa antar kelompok yang menggunakan pendekatan induktif dengan atau tanpa peta konsep untuk materi larutan penyangga dan pengaruh pendekatan induktif dengan peta konsep dan tanpa bantuan peta konsep dan kemampuan awal siswa terhadap hasil belajar kognitif siswa pada materi Larutan Penyangga. Metode deskriptif digunakan untuk menggambarkan kualitas proses pembelajaran antar kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Populasi penelitian adalah siswa kelas XI IPA SMAN 8 Malang pada semester genap tahun pelajaran 2012/2013 dari 180 sampel dilakukan secara random cluster sampling Kelompok kontrol berjumlah 36 adalah siswa kelas XI IPA 1 dan kelompok eksperimen berjumlah 36 adalah siswa kelas XI IPA 2 di SMAN 8 Malang. Hasil belajar siswa diidentifikasi dengan menggunakan tes tulis pilihan ganda. memiliki validitas isi sebesar 93 3 % dan koefisien reliabilitas tes yang dihitung dengan rumus Kuder Richardson-20 sebesar 0 82. Keefektifan metode eksperimen induktif berbantuan peta konsep diuji dengan menggunakan t-test sampel. 12288 12288 12288 12288 Hasil-hasil penelitian adalah sebagai berikut (1) Hasil belajar afektif dan psikomotorik siswa yang menggunakan pendekatan induktif dengan bantuan peta konsep (PIPK) lebih baik dibandingkan dengan pembelajaran yang hanya menggunakan pendekatan induktif (PI) (2) Hasil belajar kognitif siswa yang diajarkan dengan menggunakan pedekatan induktif dengan bantuan peta konsep (PIPK) lebih baik dibandingkan dengan hasil belajar kognitif siswa yang diajarkan hanya menggunakan pendekatan induktif (PI) (3) Pendekatan induktif dengan bantuan peta konsep memberikan hasil yang positip terhadap peningkatan hasil belajar kognitif siswa yang memiliki kemampuan awal rendah maupun kelompok siswa dengan kemampuan awal tinggi. Nilai rerata kelompok eksperimen yang mengunakan pendekatan induktif berbantuan peta konsep (PIPK) sebesar 81 7 lebih tinggi dibandingkan dengan nilai rerata nilai kelompok kontrol yang hanya menggunakan pendekatan induktif (PI) sebesar 77 8 Nilai rata-rata kelas eksperimen lebih tinggi jika dibandingkan dengan nilai rata-rata hasil Ujian Nasional tahun 2011/2012 pada materi yang sama yaitu dari 75 meningkat menjadi 80 3 ini menunjukan bahwa metode PIPK memberikan pengaruh positip terhadap peningkatan hasil belajar siswa.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Kimia (KIM) > S2 Pendidikan Kimia
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 13 Jan 2015 04:29
Last Modified: 09 Sep 2015 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/60056

Actions (login required)

View Item View Item