Kemampuan berpikir kritis dan hasil belajar pada materi fluida dinamis dengan model pembelajaran guided inquiry / Fisqiyyatur Rohmah - Repositori Universitas Negeri Malang

Kemampuan berpikir kritis dan hasil belajar pada materi fluida dinamis dengan model pembelajaran guided inquiry / Fisqiyyatur Rohmah

Rohmah, Fisqiyyatur (2017) Kemampuan berpikir kritis dan hasil belajar pada materi fluida dinamis dengan model pembelajaran guided inquiry / Fisqiyyatur Rohmah. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Rohmah Fisqiyyatur. 2017. Kemampuan Berpikir Kritis dan Hasil Belajar Siswa pada Materi Fluida Dinamis dengan Pembelajaran Guided Inquiry. Tesis Program Studi Pendidikan Fisika Pascasarjana Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I)Dr.Markus Diantoro M.Si (II) Dr. Wartono M.Pd Kata Kunci model pembelajaran Guided Inquiry berpikir kritis hasil belajar fluida dinamis. Masalah yang sering muncul dalam pembelajaran fisika antara lain pemahaman materi mengaitkan hubungan antar konsep serta penggaplikasian rumus. Hal ini juga berlaku pada materi fluida dinamis. Oleh karena itu diperlukan suatu model pembelajaran yang dapat mengatasi kesulitan belajar siswa terutama pada materi fluida dinamis. Salah satu pembelajaran yang mengajak siswa berperan aktif dan menemukan pengetahuan secara langsung adalah Guided Inquiry. Model Guided Inquiry menekankan pada pengembangan aspek kognitif afektif dan psikomotorik secara seimbang dan mengembangkan kemampuan berpikir tingkat tinggi. Hasil belajar siswa pada materi fluida dinamis masih rendah. Kemampuan berpikir kritis merupakan salah satu syarat penting yang harus dimiliki siswa sebagi bekal terjun dalam masyarakat perlu dikembangkan disemua indikatornya. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan penerapan pembelajaran Fisika topik fluida dinamis dengan model pembelajaran Guided Inquiry untuk melihat hasil belajar dan kemampuan berpikir kritis siswa. Penelitian ini menggunakan pendekatan mix method yang terdiri dari dua proses analisis data yaitu kualitatif dan kuantitatif dengan desain penelitian yang digunakan adalah embedded design model. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan kemampuan berpikir kritis siswa dan hasil belajar siswa dengan digunakannya model pembelajaran Guided Inquiry. Hasil analisis data kemampuan berpikir kritis secara kuantitatif menunjukkan peningkatan N-gain kategori sedang pada kemampuan berpikir kritis dan hasil belajar siswa. Hasil analisis data kualitatif menyatakan bahwa kategori disetiap indikator kemampuan berpikir kritis siswa memiliki kategori yang beragam. Keberagaman kategori tersebut diantaranya buruk sedang baik dan sangat baik. Indikator mempertimbangkan keputusan dan membuat solusi alternatif mengalami peningkatan dalam kategori rendah. Hasil analisis data menyatakan sebaran kategori peningkatan hasil belajar kognitif yaitu kategori sedang 75 51% kategori tinggi sebesar 22 45% dan kategori rendah sebesar 2 04%. Hasil analisis data hasil belajar psikomotorik menyatakan bahwa indikator pembacaan skala alat ukur secara paralaks mendapatkan nilai rata-rata tertinggi selama pembelajaran dan rata-rata terendah diperoleh pada indikator membaca petunjuk praktikum dengan seksama .

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Fisika (FIS) > S2 Pendidikan Fisika
Depositing User: library UM
Date Deposited: 30 Aug 2017 04:29
Last Modified: 09 Sep 2017 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/59898

Actions (login required)

View Item View Item