Pengaruh pembelajaran inkuiri terbimbing dengan tugas terstruktur terhadap penguasaan konsep fifika ditinjau dari pengetahuan awal siswa kelas X SMA N 1 Talun / Mariyati, Yusfi - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh pembelajaran inkuiri terbimbing dengan tugas terstruktur terhadap penguasaan konsep fifika ditinjau dari pengetahuan awal siswa kelas X SMA N 1 Talun / Mariyati, Yusfi

Yusfi, Mariyati (2012) Pengaruh pembelajaran inkuiri terbimbing dengan tugas terstruktur terhadap penguasaan konsep fifika ditinjau dari pengetahuan awal siswa kelas X SMA N 1 Talun / Mariyati, Yusfi. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata kunci inkuiri terbimbing pengetahuan awal penguasaan konsep fisika tugas terstruktur. Pembelajaran inkuiri dapat menjadikan siswa terlibat secara mental maupun fisik untuk memecahkan suatu permasalahan yang diberikan guru. Dengan demi-kian siswa akan terbiasa bersikap seperti para ilmuwan sains yaitu teliti tekun/ulet objektif/jujur kreatif dan menghormati. Pendekatan inkuiri terbim-bing digunakan bagi siswa yang kurang berpengalaman belajar dengan pende-katan inkuiri. Dengan pendekatan ini siswa belajar lebih berorientasi pada bimbingan dan petunjuk dari guru hingga siswa dapat memahami konsep-konsep pelajaran dengan tugas terstruktur siswa terampil mengerjakan soal sehingga ingatan siswa menjadi kuat yang akhirnya mempengaruhi penguasaan konsepnya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui (1) perbedaan penguasaan konsep fisika siswa yang belajar dengan pembelajaran inkuiri terbimbing dengan tugas terstruktur dan siswa yang belajar dengan pembelajaran konvensional dengan tugas terstruktur (2) perbedaan penguasaan konsep fisika siswa yang memiliki pengetahuan awal tinggi dan siswa yang memiliki pengetahuan awal rendah dan (3) interaksi pembelajaran dan pengetahuan awal terhadap penguasaan konsep fisika siswa. Penelitian ini bertipe eksperimen kuasi dengan rancangan faktorial 2x2. Subyek penelitian melibatkan 60 siswa SMAN 1 Talun yang terbagi menjadi dua kelompok yang masing-masing mendapat perlakuan yang berbeda. Siswa kelas X-1 sebagai kelas eksperimen dibelajarkan dengan pembelajaran inkuiri terbimbing dengan tugas terstruktur sedangkan kelas X-2 sebagai kelas kontrol belajar dengan pembelajaran konvensional dengan tugas terstruktur. Penguasaan konsep fisika diperoleh dari nilai tes uraian. Ranah kognitif yang digunakan adalah C4 - C6 Taksonomi Bloom. Analisis data terdiri atas uji prasyarat (uji normalitas dan homogenitas) dan uji hipotesis menggunakan ANAVA dua jalur. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penguasaan konsep fisika siswa berbeda antara yang belajar dengan pembelajaran inkuiri terbimbing dengan tugas terstruktur dan yang belajar dengan pembelajaran konvensional dengan tugas terstruktur. Penguasaan konsep fisika siswa berbeda antara siswa yang memiliki pengetahuan awal tinggi dan siswa yang memiliki pengetahuan awal rendah. Ada interaksi metode pembelajaran dan pengetahuan awal terhadap penguasaan konsep fisika. Berdasarkan hasil penelitian ini hendaknya pembelajaran inkuiri terbimbing dengan tugas terstruktur dijadikan pendekatan pembelajaran alternatif dalam pembelajaran karena dengan pembelajaran ini siswa terlibat aktif dalam pembelajaran.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Fisika (FIS) > S2 Pendidikan Fisika
Depositing User: library UM
Date Deposited: 06 Aug 2012 04:29
Last Modified: 09 Sep 2012 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/59689

Actions (login required)

View Item View Item