Widyawati, Eka (2015) Proses keneksi matematika dalam menyelesaikan soal sistem persamaan linear dua variabel bagi siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Tarakan / Eka Widyawati. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Widyawati Eka. 2014. Proses Koneksi Matematika dalam Menyelesaikan Soal Sistem Persamaan Linear Dua Variabel Bagi Siswa Kelas VIII SMP Negeri 1 Tarakan. Tesis Program Studi Pendidikan Matematika Pascasarjana Universitas Negeri Malang. Pembimbing (1) Dr. Edy Bambang Irawan M.Pd (II) Prof. Dr. Toto Nusantara M. Si Kata kunci Proses Koneksi matematika Menyelesaikan Soal SPLDV Berdasarkan pada tujuan pelajaran matematika dalam UU No. 22 Tahun 2006 dan standar proses yang ditetapkan NCTM menyebutkan kemampuan yang harus dicapai dalam pembelajaran matematika adalah koneksi matematika. Kemampuan koneksi matematika adalah salah satu kemampuan yang harus dimiliki oleh setiap siswa agar siswa memahami bahwa matematika adalah sesuatu yang utuh dan terjalin bukan kumpulan dari bagian yang lepas. Standar koneksi menurut NCTM (2000) meliputi koneksi antar topik matematika koneksi dengan disiplin ilmu yang lain dan koneksi dengan masalah-masalah dalam kehidupan sehari-hari. Penelitian ini mengkaji proses koneksi matematika siswa dalam menyelesaikan soal SPLDV dengan cara memberikan lembar tugas individu dan wawancara kepada subjek. Proses koneksi matematika dikaji dalam tiga komponen koneksi yaitu hubungan dalam konsep SPLDV hubungan antara konsep SPLDV dengan konsep lain dan hubungan konsep SPLDV dengan kehidupan sehari-hari. Penelitian ini dilakukan pada siswa kelas VIII-1 SMP Negeri 1 Tarakan yang sudah menempuh materi SPLDV. Pengambilan data dilakukan dengan meminta siswa mengerjakan soal individu. Soal individu kemudian dikoreksi oleh peneliti untuk dikodekan dan dikelompokkan. Kemudian peneliti mewawancarai enam siswa dari masing-masing kelompok untuk mengetahui lebih mendalam gambaran proses koneksi matematika siswa. Hasil penelitian menemukan proses koneksi matematika yang dilakukan 6 siswa dalam menyelesaikan soal nomor 1 adalah mengubah PLDV dalam bentuk menggunakan prinsip distributif perkalian untuk menyamakan salah satu variabel menggunakan konsep penyelesaian SPLDV menggunakan metode eliminasi mencari titik-titik koordinat dari masing-masing persamaan menggambar masing-masing persamaan pada grafik Proses koneksi matematika yang dilakukan 4 siswa yaitu S1 S3 S4 dan S6 dalam menyelesaikan soal nomor 2 adalah mencari titik-titik koordinat dari masing-masing persamaan mengkorespondensi titik-titik koordinat pada grafik menghubungkan dengan ciri grafik SPLDV yang bersolusi Proses koneksi matematika yang dilakukan S2 dalam menyelesaikan soal nomor 2 adalah mencari titik-titik koordinat yang terletak pada garis kemudian menggunakan rumus mencari persamaan menghubungkan dengan ciri grafik SPLDV yang bersolusi Proses koneksi matematika yang dilakukan S5 dalam menyelesaikan soal nomor 2 adalah mencari titik-titik koordinat dari masing-masing persamaan mengkorespondensi titik-titik koordinat pada grafik menggunakan metode eliminasi untuk memperoleh SPLDV yang bersolusi dan yang tidak mempunyai solusi Proses koneksi matematika yang dilakukan 6 siswa dalam menyelesaikan soal nomor 3 adalah mentranslasi informasi dalam bentuk persamaan dengan mengingat rumus keliling persegi panjang menyusun persamaan-persamaan tersebut ke dalam SPLDV mengaitkan dengan konsep solusi SPLDV.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Matematika (MAT) > S2 Pendidikan Matematika |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 07 Jan 2015 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2015 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/59453 |
Actions (login required)
View Item |