Pengembangan pembelajaran berbasis networked learning untuk mata pelajaran Simulasi Digital di SMK Muhammadiyah 3 Singosari / Maharani Lelasari - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan pembelajaran berbasis networked learning untuk mata pelajaran Simulasi Digital di SMK Muhammadiyah 3 Singosari / Maharani Lelasari

Lelasari, Maharani (2018) Pengembangan pembelajaran berbasis networked learning untuk mata pelajaran Simulasi Digital di SMK Muhammadiyah 3 Singosari / Maharani Lelasari. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Lelasari Maharani. 2018. Pengembangan Networked Learning dengan Strategi Problem Solving pada Mata Pelajaran Simulasi Digital Siswa Kelas X di SMK Muhammadiyah 3 Singosari. Tesis Jurusan Teknologi Pembelajaran Fakultas Pascasarjana Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Prof. Dr. Punaji Setyosari M.Pd M.Ed (II) Saida Ulfa M.Edu Ph.D. Kata Kunci networked learning pembelajaran jejaring social learning network problem solving Simulasi Digital. Keterbatasan laboratorium komputer menjadi salah satu kendala pelaksanaan pembelajaran Simulasi Digital. Dimana semua jurusan dari kelas X menerima pembelajaran simulasi digital sedangkan di sekolah tersebut hanya mempunyai 3 laboratorium komputer ditambah dengan Jurusan Multimedia yang lebih banyak menggunakan laboratorium komputer. Sehingga terkadang untuk jurusan lain pembelajaran Simulasi Digital dilaksanakan di dalam kelas. Padahal dalam pelaksanaan pembelajaran Simulasi Digital di SMK 60-70% harusnya dilaksanakan secara praktik. Dari hasil observasi teknologi selain laboratorium komputer hampir dari siswa di kelas memiliki smartphone dengan spesifikasi yang baik. Namun penggunaan teknologi belum dimanfaatkan secara optimal dalam pembelajaran sedangkan untuk kompetensi Komunikasi dalam Jaringan dapat dilakukan dengan memanfaatkan smartphone maupun laptop serta jaringan internet dengan menerapkan pembelajaran jejaring (networked learning). Tujuan pengembangan adalah menghasilkan sebuah desain pembelajaran berbasis networked learning dengan strategi problem solving pada mata pelajaran Simulasi Digital yang valid atau layak untuk digunakan. Pembelajaran ini diharapkan dapat mencapai keterampilan psikomotorik pada kompetensi Komunikasi dalam Jaringan dari mata pelajaran Simulasi Digital siswa SMKN 3 Muhammadiyah Singosari yang selama ini belum tercapai dengan optimal. Metode pengembangan yang digunakan pada penelitian ini adalah Lee Owens (2004). Langkah-langkah tahap pengembangannya antara lain 1) Tahap Analisis (2) Tahap Desain (3) Tahap Pengembangan (4) Tahap Implementasi dan (5) Tahap Evaluasi. Berdasarkan hasil validasi dari ahli materi ahli desain pembelajaran ahli media diperoleh data yang valid atau layak digunakan. Sedangkan hasil uji coba di lapangan juga diperoleh data valid atau layak digunakan serta hasil evaluasi pembelajaran untuk aspek pengetahuan dinyatakan efektif karena nilai siswa seluruhnya di atas KKM sedangkan untuk aspek psikomotorik rata-rata siswa mendapatkan predikat A sampai B. Berdasarkan seragkaian uji coba yang sudah dilakukan produk ini telah dinyatakan valid layak dan efektif sebagai produk pembelajaran untuk mata pelajaran Simulasi Digital. Sehingga dapat dimanfaatkan untuk diterapkan atau diimplementasikan di sekolah.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Teknologi Pendidikan (TEP) > S2 Teknologi Pembelajaran
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 18 Jul 2018 04:29
Last Modified: 09 Sep 2018 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/57283

Actions (login required)

View Item View Item