Pengembangan paket bahan ajar mata pelajaran bahasa inggris bermedia interaktif dengan model addie / Ahmad Bahruddin - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan paket bahan ajar mata pelajaran bahasa inggris bermedia interaktif dengan model addie / Ahmad Bahruddin

Bahruddin, Ahmad (2010) Pengembangan paket bahan ajar mata pelajaran bahasa inggris bermedia interaktif dengan model addie / Ahmad Bahruddin. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Bahruddin Ahmad 2010. Pengembangan Paket Pembelajaran Mata Pelajaran Bahasa Inggris Bermedia Interaktif dengan Model ADDIE. Tesis Jurusan Teknologi Pembelajaran Program Pascasarjana Universitas Negeri Malang. Pembimbing (1) Prof. Dr. I Nyoman Sudana Degeng M.Pd. (2) Dr. Moeljadi Pranata M.Pd. Kata kunci Pengembangan Bahan Ajar Bermedia Interaktif Model ADDIE Salah satu agenda nasional adalah meningkatkan kualitas sumber daya manusia secara menyeluruh agar mampu menghasilkan manusia-manusia yang berkemampuan dalam melaksanakan pembangunan nasional secara berkelanjutan. Upaya meningkatkan kualitas sumber daya manusia yang sedang dan terus dilaksanakan adalah melalui pendidikan. Pendidikan masih dipercaya sebagai wahana efektif dalam meningkatkan kualitas hidup manusia melalui penyelenggaraan pembelajaran yang berkualitas. Pembelajaran merupakan kegiatan komunikasi yang dilakukan oleh pembelajar dan pebelajar yang mengikuti cara-cara tertentu dalam rangka memberikan informasi memberikan pengetahuan penanaman perilaku sebagai upaya untuk membantu pebelajar mencapai tujuannya. Dalam arti sempit pembelajaran dapat juga didefinisikan sebagai suatu kegiatan yang dirancang untuk membantu seseorang mempelajari suatu kemampuan dan atau nilai yang baru. Pembelajaran adalah kegiatan pebelajar secara terprogram dalam desain instruksional untuk membuat pebelajar belajar secara aktif dengan mengupayakan pemenuhan kebutuhan belajar yang diperlukan salah satunya dengan menyediakan sumber belajar yang relevan. Masalah yang sering muncul dalam proses pembelajaran adalah ketersediaan bahan ajar yang cukup. Di sisi lain bahan ajar yang ada dewasa ini belum sepenuhnya dikembangkan dengan mempertimbangkan kebutuhan dan karakteristik pebelajar. Sehingga para pebelajar masih belum termotivasi dan terangkat minatnya untuk menggali pengetahuan lebih dalam melalui bahan ajar yang ada. Menyikapi salah satu permasalahan mendasar tersebut maka pengembang mencoba untuk mengembangkan bahan ajar yang didasari oleh kebutuhan dan karakteristik pebelajar khususnya pebelajar di SMA Negeri 4 Berau yang secara umum memiliki keunikan dan kemampuan akademik lebih menonjol jika dibandingkan dengan kebanyakan pebelajar lain di wilayah kabupaten Berau. Bahan ajar yang dikembangkan ini juga dilengkapi dengan latihan-latihan soal yang dikemas dalam bentuk interaktif berbasis Flash. Alasan utama mengapa bahan ajar ini dilengkapi dengan latihan interaktif adalah mepertimbangkan karakteristik dan ketersediaan sarana pendukung pembelajaran berbasis informasi dan teknologi yang sudah ada di lingkungan SMA Negeri 4 Berau. Berdasarkan hasil uji coba kelompok yang telah dilakukan maka diperoleh rekapitulasi data sebagai berikut 1. Jumlah keseluruhan (rata-rata persentase) siswa yang memilih opsi jawaban 1 sebesar 74 80 % 2. Jumlah keseluruhan (rata-rata persentase) siswa yang memilih opsi jawaban 2 sebesar 21 60 % 3. Jumlah keseluruhan (rata-rata persentase) siswa yang memilih opsi jawaban 3 sebesar 3 60 % 4. Tidak ada siswa yang memilih opsi jawaban 4 (00 00%) Melihat hasil yang telah diperoleh maka mayoritas siswa memilih opsi jawaban 1 (74 80 %) jika hasil tersebut dikonsultasikan dengan tabel konversi (Bab III halaman 78) maka nilai tersebut masuk kategori BAIK sehingga produk bahan ajar ini BISA dan LAYAK dipergunakan sebagai salah satu sumber belajar Mata Pelajaran bahasa Inggris bagi kelas X Semester 1 (ganjil) SMA Negeri 4 Berau Kalimantan Timur. Agar bahan ajar ini bisa dimanfaatkan bukan hanya oleh pebelajar di SMA Negeri 4 Berau namun bisa juga dimanfaatkan oleh pebelajar lain maka diperlukan kajian dan analisis kebutuhan serta karakteristik pebelajar lain yang lebih mendalam. Di samping itu diperlukan dukungan dari semua pihak baik birokrasi maupun pihak dunia usaha agar bahan ajar ini nantinya bisa diproduksi secara masal dan didistrubusikan kepada seluruh pebelajar khususnya kelas X di sekolah-sekolah lain di wilayah kabupaten Berau secara gratis. Bahan ajar ini diharapkan bisa dijadikan sebagai motivasi dan inspirasi bagi pengembang lain untuk mengembangkannya lebih baik sesuai dengan tuntutan perkembangan jaman di lain kesempatan.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Teknologi Pendidikan (TEP) > S2 Teknologi Pembelajaran
Depositing User: library UM
Date Deposited: 31 Aug 2010 04:29
Last Modified: 09 Sep 2010 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/57088

Actions (login required)

View Item View Item