Keefektifan symbolic modeling untuk meningkatkan efikasi diri akademik siswa SMP / Rinda Eka Mumpuni - Repositori Universitas Negeri Malang

Keefektifan symbolic modeling untuk meningkatkan efikasi diri akademik siswa SMP / Rinda Eka Mumpuni

Mumpuni, Rinda Eka (2015) Keefektifan symbolic modeling untuk meningkatkan efikasi diri akademik siswa SMP / Rinda Eka Mumpuni. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Mumpuni Rinda Eka. 2015. Keefektifan Symbolic Modeling Untuk Meningkatkan Efikasi Diri Akademik Siswa Sekolah Menengah Pertama. Tesis. Program Studi Bimbingan dan Konseling Pascasarjana Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr. Dany M. Handarini M. A. (II) Dr. Muslihati S. Ag M. Pd. Kata Kunci efikasi diri akademik symbolic modeling Efikasi diri akademik merupakan salah satu prediktor keberhasilan akademik siswa. Permasalahan yang terjadi adalah rendahnya efikasi diri akademik siswa pada salah satu SMP Negeri di Kota Malang. Hasil studi pendahuluan menunjukkan sebanyak 53% siswa menunda menyelesaikan PR mata pelajaran yang dirasa sulit 62 3% siswa tidak tertarik pada mata pelajaran yang dirasa sulit dan 40 9% siswa tidak memiliki rencana belajar supaya bisa memahami dan menguasai mata pelajaran yang dirasa sulit. Berdasarkan permasalahan tersebut diperlukan upaya untuk meningkatkan efikasi diri akademik siswa SMP. Salah satu cara yang bisa diupayakan adalah melakukan bimbingan kelompok menggunakan teknik symbolic modeling. Tujuan penelitian ini adalah menguji keefektifan symbolic modelinguntuk meningkatkan efikasi diri akademik siswa SMP. Penelitian ini menggunakan rancangan eksperimen equivalent time series terhadap sembilan siswa SMP kelas VIII yang memiliki efikasi diri akademik rendah. Data penelitian dikumpulkan dari sekali pre test lima kali test dan satu kali post testmenggunakan instrumen skala efikasi diri akademik. Data kualitatif efikasi diri akademik sebagai pendukung dikumpulkan dari transkip proses dialog refleksi pada setiap sesi intervensi. Data kuantitatif dianalisis menggunakan uji wilcoxon sedangkan data kualitatif dianalisis secara deskriptif-kualitatif. Hasil penelitian ini membuktikan teknik symbolic modeling efektif meningkatkan efikasi diri akademik siswa SMP. Hal itu dapat dilihat dari angka Zhitung (1 992) Ztabel (0 4801) yang berarti H0 ditolak dan H1 diterima. Dengan kata lain teknik symbolic modeling memberikan pengaruh untuk meningkatkan efikasi diri akademik siswa SMP. Berdasarkan analisis data individual menggunakan statistik uji wilcoxon hasil penelitian ini membuktikan teknik symbolic modeling efektif untuk meningkatkan efikasi diri akademik pada intervensi pertama ketiga kelima dan keenam. Hal ini dibuktikan dengan angka Zhitung pada pada test pertama (2 312) Ztabel (0 4801) test ketiga (1 423) Ztabel (0 4801) test kelima (1 599) Ztabel (0 4801) dan test keenam (1 482) Ztabel (0 4801) artinya H0 ditolak dan H1 diterima. Tetapi teknik symbolic modeling tidak efektif untuk meningkatkan efikasi diri akademik pada intervensi kedua dan keempat. Menjadi tidak efektif karena ada dua subjek yang alpha sehingga skor mereka nol. Hal tersebut berpengaruh terhadap hasil analisis. Saran penelitian ini adalah bagi peneliti selanjutnya disarankan (1) hendaknya melakukan penelitian yang serupa untuk kelas 7 dan 9 untuk meningkatkan efikasi diri akademik siswa yang rendah (2) hendaknya melakukan penelitian yang serupa pada bidang bimbingan pribadi-sosial dan karier (3) meneliti keefektifan symbolic modeling pada siswa SMA yang memiliki efikasi diri akademik rendah.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Bimbingan dan Konseling (BK) > S2 Bimbingan dan Konseling
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 23 Jul 2015 04:29
Last Modified: 09 Sep 2015 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/56806

Actions (login required)

View Item View Item